Goodyear Indonesia Luncurkan Ban Baru Assurance TripleMax 2

Goodyear Indonesia Luncurkan Ban Baru Assurance TripleMax 2
JAKARTA, 30 Agustus 2018 -- Goodyear Indonesia meluncurkan ban barunya di Indonesia, Assurance TripleMax 2 di Jakarta, hari ini, Kamis, 30 April 2018. Ban untuk segmen mobil berukuran sedang (mid-passenger car) ini diklaim memiliki kinerja yang baik untuk jalanan basah.

“Kami yakin bahwa Goodyear Assurance TripleMax 2 yang baru akan memungkinkan pengemudi untuk merasakan kinerja pengereman yang Iebih baik saat kondisi jalan yang basah dan performa pengendalian (handling) yang Iebih baik," kata Herman Kusnadi, Sales and Marketing Director PT Goodyear Indonesia di sela-sela peluncuran.

Goodyear Assurance TripleMax 2 merupakan generasi kedua Assurance TripleMax yang pertama kali diperkenalkan pada tahun 2014. Ban ini memiliki kemampuan yang lebih baik terutama di jalanan basah. Jarak pandang yang terbatas pada saat berkendara di waktu hujan lebat sering kali menyebabkan kecelakaan terjadi karena terlambat dalam melakukan pengereman. Assurance TripleMax 2 teIah dioptimalisasi untuk memiliki daya cengkeram yang sangat kuat dengan jarak pengereman yang Iebih pendek pada kondisi jalanan yang basah.

Assurance TripleMax 2 didukung dengan teknologi HydroTred yang ditingkatkan untuk memberikan performa yang Iebih baik. Teknologi yang disematkan antara lain formulasi sanyawa yang inovatif untuk meningkatkan daya lekat dan struktur mikro yang memberikan cengkraman dan kinerja pengereman yang Iebih baik dalam kondisi jalan yang basah.



Teknologi baru HydroTred dengan tapak (footprint) yang dioptimalkan dan tekanan pada ban yang lebih efektif memberikan pengalaman berkendara yang disempurnakan untuk menjaga kestabilan ban saat berbelok. Pola tapak yang inovatif dirancang untuk meminimalisir gangguan pada ketahanan ban, memberikan pengalaman berkemudi yang lebih mulus dan nyaman.

Sementara fitur teknis tambahan pada dinding samping, desain dan material konstruksi dihadirkan dalam ban Assurance TripleMax 2, untuk meningkatkan ketahanan terhadap dampak pada bagian sidewall pada ban.

“Dengan teknologi terbaru, yaitu teknologi HydroTred, Goodyear Assurance TripleMax 2 ini dapat menjadi solusi dari masalah berkendara pada kondisi jalan yang buruk di saat cuaca sedang ekstrim, seperti pada saat musim penghujan,” kata Arfianti Puspitarini, Consumer Product & Trade Marketing Manager Goodyear Indonesia.

Ban ini tersedia dalam 22 ukuran mulai ring 14 hingga 17. Sedangkan harga mulai dar Rp 550 ribu hingga Rp 1,1 juta.

RAJU FEBRIAN

Featured Articles

Read All

Artikel yang mungkin menarik untuk Anda

Mobil Pilihan

  • Upcoming

Updates

Artikel lainnya

New cars

Artikel lainnya

Drives

Artikel lainnya

Review

Artikel lainnya

Video

Artikel lainnya

Hot Topics

Artikel lainnya

Interview

Artikel lainnya

Modification

Artikel lainnya

Features

Artikel lainnya

Community

Artikel lainnya

Gear Up

Artikel lainnya

Artikel Mobil dari Oto

  • Berita
  • Artikel Feature
  • Advisory Stories
  • Road Test

Artikel Mobil dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Tips
  • Review
  • Artikel Feature