F1: Hamilton Kembali Rebut Puncak Klasemen di GP Jerman 2018

F1: Hamilton Kembali Rebut Puncak Klasemen di GP Jerman 2018
HOCKENHEIM, 23 Juli 2018 – Hasil dari seri ke-11 balap Formula 1 pada seri Grand Prix Jerman 2018 kembali membuat posisi di puncak klasemen sementara mengalami pergantian. Kemenangan dramatis yang diraih Lewis Hamilton di Jerman, membawanya kembali merebut pimpinan klasemen.

Hamilton sukses meraih 25 poin penuh dari balapan hari Minggu (22/7/2018) di Hockenheim, di saat Sebastian Vettel yang menjadi saingan utamanya harus menelan pil pahit karena gagal finish di depan para pendukungnya.

Dari Jerman, kini Hamilton memimpin klasemen dengan total 188 poin dan unggul 17 poin dari Vettel di posisi kedua. Sebelumnya setelah kemenangan di Inggris, Vettel memimpin dengan unggul 7 poin di atas Hamilton.

https://twitter.com/F1/status/1021106874127544320

Kembali finish ketiga di Jerman, Kimi Raikkonen tetap berada di posisi ketiga klasemen pembalap dengan koleksi 131 poin. Sementara di belakangnya, Valtteri Bottas yang finish kedua mengambil alih posisi keempat klasemen dari Daniel Ricciardo yang gagal finish di Jerman karena masalah teknis.

Max Verstappen dan Nico Hulkenberg tetap mengisi posisi keenam dan ketujuh, yang kini masing-masing memiliki poin 105 dan 52. Sementara di sepuluh besar, Sergio Perez menyalip Carlos Sainz untuk posisi kesepuluh klasemen.

Kemenangan 1-2 Mercedes di Hockenheim juga membawa mereka kembali menggeser Ferrari dari puncak klasemen konstruktor, dengan total 310 poin. Ferrari di posisi kedua hanya terpaut 8 poin. Posisi ketiga tetap menjadi milik Red Bull Racing yang memiliki 211 poin dan masih terlalu jauh baik untuk mengejar Mercedes dan Ferrari, juga dari kejaran Renault di posisi kelima dengan 80 poin.



WAHYU HARIANTONO

Featured Articles

Read All

Artikel yang mungkin menarik untuk Anda

Mobil Pilihan

  • Upcoming

Updates

Artikel lainnya

New cars

Artikel lainnya

Drives

Artikel lainnya

Review

Artikel lainnya

Video

Artikel lainnya

Hot Topics

Artikel lainnya

Interview

Artikel lainnya

Modification

Artikel lainnya

Features

Artikel lainnya

Community

Artikel lainnya

Gear Up

Artikel lainnya

Artikel Mobil dari Oto

  • Berita
  • Artikel Feature
  • Advisory Stories
  • Road Test

Artikel Mobil dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Tips
  • Review
  • Artikel Feature