Balap Formula Khusus Wanita Digelar Tahun Depan

Balap Formula Khusus Wanita Digelar Tahun Depan
LONDON, 11 Oktober 2018 – Masa depan wanita di ajang balap mobil kelas dunia akan lebih terjamin dalam waktu dekat, dengan akan diluncurkannya kejuaraan balap mobil formula khusus wanita. Balapan bernama W Series akan digelar untuk membantu jenjang karir pembalap wanita.

W Series dijadwalkan untuk digelar mulai tahun depan, dengan tujuan membantu wanita untuk bisa lebih kompetitif menembus balap Formula 1 yang selama ini dianggap terlalu berat untuk dicapai oleh wanita. Selama puluhan tahun, F1 belum pernah lagi memiliki pembalap wanita.

Balap kategori baru ini akan menggunakan mobil balap one-make Tatuus dengan spesifikasi F3 untuk seluruh pesertanya. Beberapa nama besar dari F1 juga akan terlibat dalam W Series pada sejumlah peran penting.

Mantan pembalap F1 David Coulthard akan berperan sebagai juri yang juga ditemani Dave Ryan yang pernah menjadi manajer tim Manor Racing untuk menjadi racing director. Sementara Adrian Newey akan berperan sebagai salah satu anggota dewan penasihat.



“Terlalu sedikit wanita yang berlaga di seri single-seater saat ini. W Series akan meningkatkan jumlah tersebut dengan sangat signifikan di 2019, sehingga dengan kuat menunjukkan potensi pembalap wanita lebih banyak,” jelas CEO W Series, Catherine Bond Muir.

“Pembalap W Series akan menjadi superstar global – panutan inspiratif untuk wanita di mana saja – dan setiap organisasi, setiap perusahaan, setiap sponsor dan tentunya siapa saja yang membantu pemenang dan juara W Series meraih gebrakan kesuksesan itu akan bisa merayakan peran mereka di situ, secara terbuka, untuk pengakuan dunia yang membekas.”



Diharapkan dengan kesuksesan pembalap wanita di W Series, mereka tidak lagi harus membawa banyak sponsor untuk bisa ke jenjang balap yang lebih tinggi, melainkan dengan membuktikan kemampuan dan bakatnya sebagai pembalap. Dengan begitu, W Series akan diisi oleh para pembalap wanita terbaik di dunia.

Enam seri balap W Series akan dimulai pada bulan Mei 2019, yang diisi balapan selama 30 menit di berbagai negara Eropa. Juara dari ajang ini akan mendapat hadiah $500.000 yang bisa digunakan untuk naik ke kategori lebih tinggi, sampai F1.

WAHYU HARIANTONO

Featured Articles

Read All

Artikel yang mungkin menarik untuk Anda

Mobil Pilihan

  • Upcoming

Updates

Artikel lainnya

New cars

Artikel lainnya

Drives

Artikel lainnya

Review

Artikel lainnya

Video

Artikel lainnya

Hot Topics

Artikel lainnya

Interview

Artikel lainnya

Modification

Artikel lainnya

Features

Artikel lainnya

Community

Artikel lainnya

Gear Up

Artikel lainnya

Artikel Mobil dari Oto

  • Berita
  • Artikel Feature
  • Advisory Stories
  • Road Test

Artikel Mobil dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Tips
  • Review
  • Artikel Feature