Bahaya! Tolong Tutup Lubang-Lubang di Jalan Gatsu dengan Benar

Bahaya! Tolong Tutup Lubang-Lubang di Jalan Gatsu dengan Benar
JAKARTA, 18 Juni 2018 – Bagi para pengguna jalan yang melintasi Jalan Gatot Subroto, Jakarta Selatan, tepatnya di jalanan sebelah jalan layang baru di Perempatan Kuningan sampai Gerbang Tol Kuningan 1 harus ekstra waspada. Pasalnya lubang-lubang di sepanjang jalan itu sangat membahayakan jiwa pengendara sepeda motor atau pun mobil.

Lubang-lubang tersebut -- yang sepertinya untuk penutup saluran air -- berada di jalanan di samping jalan layang baru yang melintasi perempatan kuningan. Beberapa lubang dalamnya bisa sekitar 3 cm sampai 5 cm dan posisi per spot lubang memanjang sampai sehabis persimpangan Kuningan atau memanjang sekitar lebih dari 200 meter.

Lubang-lubang itu sangat membahayakan. Bisa membuat pengendara motor terpental dan menghajar tembok jalan layang di samping kanannya. Di samping kiri terdapat tembok pembatas pembangunan jalan atau entah untuk apa peruntukannya. Kalau siang hari mungkin lubang-lubang itu masih terlihat dan tertolong oleh kemacetan lalu lintas, yang sangat membahayakan adalah jika sepeda motor melindasnya pada malam hari.

Carvaganza yang melintasi jalan tersebut dengan kendaraan roda empat pada Senin pagi (18/6) bisa merasakan guncangan keras ketika melindasnya pada kecepatan 40 km/jam. Nah apalagi kalau terlindas pada kecepatan 50 – 60 km/jam pada dinihari di mana traffic tidak padat. Lubang-lubang tersebut bisa mematahkan as roda atau membuat pengemudi kaget dan kehilangan kendali serta bisa menghantam dinding jalan layang di sebelah kanan. Mungkin juga bisa membuat pengguna lainnya celaka.

Jadi, dengan alasan apapun lubang-lubang penutup drainase atau apalah, perlu ditutup dengan benar sehingga permukaannya sama dengan permukaan jalan aspal sehingga tidak membahayakan pengguna jalan. Apalagi kalau sampai merenggut nyawa pemakai jalan.

EKA ZULKARNAIN

Featured Articles

Read All

Artikel yang mungkin menarik untuk Anda

Mobil Pilihan

  • Upcoming

Updates

Artikel lainnya

New cars

Artikel lainnya

Drives

Artikel lainnya

Review

Artikel lainnya

Video

Artikel lainnya

Hot Topics

Artikel lainnya

Interview

Artikel lainnya

Modification

Artikel lainnya

Features

Artikel lainnya

Community

Artikel lainnya

Gear Up

Artikel lainnya

Artikel Mobil dari Oto

  • Berita
  • Artikel Feature
  • Advisory Stories
  • Road Test

Artikel Mobil dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Tips
  • Review
  • Artikel Feature