MBTech Awards Tantang Kreatifitas Modifikator Garap Interior

MBTech Awards Tantang Kreatifitas Modifikator Garap Interior
JAKARTA, 13 Maret 2019 – MBTech Best Quality Synthetic Leather kembali menyapa pecinta otomotif dan modifikator Tanah Air dengan menyelenggarakan kontes modifikasi Indonesia Automodifed (IAM) MBTech 2019. Kontes ini diselenggarakan di 14 kota di seluruh Indonesia, mulai di Surabaya (23-24 Maret) dan hingga babak final di Jakarta (23-24 November).

Kontes ini total menyediakan lebih dari 150 kategori termasuk The King of IAM MBTech 2019 (Players & Tuners) di setiap kotanya. Selain itu terdapat juga spesial kategori MBTech Awards yang memberikan apresiasi kepada tiga pemenang modifikasi jok terbaik.

Manager Digital Creative Division MBtech, Edi Pamungkas, mengatakan penilaian pada MBTech Awards berdasarkan ide dan orisinalitas, kreatifitas modifikasi jok maupun interior, hingga aplikasi penggunaan bahan MBTech.

“Ada beberapa yang kami nilai seperti konsep dan kreatifitas, nilai estetika, kualitas pengerjaan, kenyamanan dan kebersihan, serta aplikasi bahan MBTech,” kata Edi Pamungkas dalam konferensi pers, Selasa (12/3/2019). Sementara bagian yang dinilai antara lain jok, door trim, dashboard, konsol, bpks sistem suara, lapisan plafon, kemudi, dan karpet.

“Pemenang akan mendapatkan trofi, plakat, dan hadiah jutaan rupiah,” kata Edi Pamungkas.

Ajang IAM MBTech ini mendapat dukungan utama dari MBtech, yang merupakan salah satu merek kulit sintetis otomotif terbesar dan terdepan di Indonesia, Direktur PT Polystar Internasional-MBtech, Setiyanto mengatakan bahwa pihaknya juga ingin menjadi bagian dalam mengembangkan dunia modifikasi dengan terus mendukung even tahunan ini.

RAJU FEBRIAN

Featured Articles

Read All

Artikel yang mungkin menarik untuk Anda

Mobil Pilihan

  • Upcoming

Updates

Artikel lainnya

New cars

Artikel lainnya

Drives

Artikel lainnya

Review

Artikel lainnya

Video

Artikel lainnya

Hot Topics

Artikel lainnya

Interview

Artikel lainnya

Modification

Artikel lainnya

Features

Artikel lainnya

Community

Artikel lainnya

Gear Up

Artikel lainnya

Artikel Mobil dari Oto

  • Berita
  • Artikel Feature
  • Advisory Stories
  • Road Test

Artikel Mobil dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Tips
  • Review
  • Artikel Feature