Kimi Raikkonen Turun Gunung, Ikut Kembangkan EV Cina Penakluk Tesla

  • 2023/10/Kimi-Raikkonen-Zeekr-001-FR-2.jpg
  • 2023/10/Zeekr-001-FR-2.jpg
  • 2023/10/Zeekr-001-FR-1.jpg
  • 2023/10/Kimi-Raikkonen-Zeekr-001-FR-3.jpg
  • 2023/10/Kimi-Raikkonen-Zeekr-001-FR-1.jpg

ZHEJIANG, Carvaganza – Kimi Raikkonen akhirnya meniti karir baru setelah resmi pensiun dari balap Formula 1. Tidak jauh-jauh dari mobil dan kebut-kebutan, Raikkonen resmi ditunjuk terlibat proyek milik pabrikan mobil listrik asal Cina. Tentunya dengan peran yang masih erat kaitannya dengan mobil performa tinggi.

Zeekr adalah pabrikan yang menggaet Raikkonen untuk menerjemahkan pengalaman balapnya. Yaitu dengan peran sebagai chief performance advisor dalam pengembangan mobil baru Zeekr. Salah satu mobil yang akan dikembangkan dengan input dari mantan juara dunia F1 itu adalah Zeekr 001 FR, yang performanya diklaim akan gentarkan mobil listrik lain.

Mobil 001 FR telah diumumkan kehadirannya pada September lalu, yang menjanjikan performa akselerasi 0 - 100 km/jam dalam 2,07 detik saja. Angka tersebut didapat dari tenaga motor listriknya yang mencapai 1.248 hp. Belum dipasarkan, makanya pabrikan mengajak Raikkonen untuk menyempurnakan kemampuan 001 FR hingga waktunya diluncurkan.

Kimi Raikkonen Zeekr 001 FR (3)

Tesla Model S Plaid adalah target yang ingin dikalahkan oleh Zeekr melalui mobil ini. Spesifikasinya akan mengandalkan baterai besar berkapasitas 140 kWh, yang klaimnya dapat menempuh 1.032 km sekali isi penuh. Sementara Model S Plaid dengan baterai 100 kWh hanya sanggup menempuh 628 km. Tampaknya Zeekr serius ingin permalukan sedan listrik buatan pabrikan milik Elon Musk itu.

Baca Juga: Neta kerjasama Dengan PLN Siapkan Fasilitas Pengisian Listrik Mobil

001 FR sendiri berwujud sebuah sedan liftback yang memiliki desain eksterior agresif. Untuk mendukung performanya di atas aspal, terpasang aero kit di sekeliling bodi, termasuk sayap dan diffuser di bagian belakang.

Bicara soal Zeekr, ini adalah salah satu pabrikan Cina yang bernaung di bawah Geely Automobile Holdings. Pabrikan ini pertama kali diperkenalkan pada 2021, dengan focus pada Sustainable Experience Architecture pada kendaraan listrik buatannya. 001 menjadi model pertama yang dirilis, pada Oktober di tahun itu. Kemudian versi performa tingginya, 001 FR, akan menyusul setelah diracik oleh Raikkonen beserta tim.

Kimi Raikkonen Zeekr 001 FR (3)

Kembali soal Raikkonen, sejak pensiun dari F1 pada akhir 2021, belum pernah lagi mengambil peran full time di arena balap. Tercatat hanya beberapa kali turun di NASCAR sebagai wild card bersama Project 91. Puncak karirnya di F1 adalah ketika meraih juara dunia 2007 bersama Ferrari, lalu perjalanannya berakhir bersama tim yang membuka pintunya ke F1, Alfa Romeo Sauber.

Mengingat Zeekr yang berbasis di Cina, sepertinya Raikkonen akan semakin sibuk membagi waktunya antara keluarga dan tugas korporatnya. Apalagi anak pertamanya, Robin, baru saja menjajaki dunia balap dengan aktif di karting. Keseriusannya mendukung kiprah sang anak sampai mengajak keluarganya pindah dari Zurich ke Como, Italia, agar lebih dekat menjangkau sirkuit gokart di Italia.

Penampilan publik perdana “The Ice Man” sebagai karyawan Zeekr berlangsung di sirkuit Tianjin V1, Cina, untuk demo run 001 FR. Tentunya sekaligus menjumpai para penggemarnya yang terbilang sangat antusias di Cina. Belum diinformasikan kapan 001 FR akan diluncurkan ke pasar oleh Zeekr.
(WAHYU HARIANTONO)

Baca Juga: Chery Perluas Jaringan, Buka Diler Di Samarinda

Sumber: CnEVPost

Featured Articles

Read All

Artikel yang mungkin menarik untuk Anda

Mobil Pilihan

  • Upcoming

Updates

Artikel lainnya

New cars

Artikel lainnya

Drives

Artikel lainnya

Review

Artikel lainnya

Video

Artikel lainnya

Hot Topics

Artikel lainnya

Interview

Artikel lainnya

Modification

Artikel lainnya

Features

Artikel lainnya

Community

Artikel lainnya

Gear Up

Artikel lainnya

Artikel Mobil dari Oto

  • Berita
  • Artikel Feature
  • Advisory Stories
  • Road Test

Artikel Mobil dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Tips
  • Review
  • Artikel Feature