Kia EV3 Debut Versi Produksi, Compact SUV Listrik Lawan Atto 3 dan Omoda E5

Menambah lini SUV listrik Kia ke segmen compact.

  • 2024/05/Kia-EV3-4.jpg
  • 2024/05/Kia-EV3-1.jpg
  • 2024/05/Kia-EV3-3.jpg
  • 2024/05/Kia-EV3-5.jpg
  • 2024/05/Kia-EV3-2.jpg
  • 2024/05/Kia-EV3.jpg

SEOUL, Carvaganza - Kia resmi memperkenalkan model terbaru EV3 dengan debut dunia pada Kamis, 23 Mei 2024. Model ini menandai ekspansi Kia ke segmen SUV kompak elektrik setelah kesuksesan mereka dengan SUV besar listrik, EV9.

Ho Sung Song, Presiden dan CEO Kia, menjelaskan bahwa EV3 dirancang untuk mengatasi berbagai kekhawatiran umum mengenai kendaraan listrik. Dengan jangkauan hingga 600 kilometer berdasarkan klaim WLTP dan kemampuan pengisian cepat, EV3 diharapkan dapat menarik minat konsumen yang masih ragu untuk beralih ke mobilitas listrik.

Kia EV3

Desain Inovatif

Desain EV3 mengadopsi filosofi "Opposites United" dari Kia, menghadirkan tampilan depan yang kokoh dan berotot dengan garis tegas. Lampu utama vertikal dengan DRL LED memberikan kesan futuristis, memodernkan desain khas "Tiger Face" Kia. Garis bodi samping yang menyatu dengan atap yang melandai memberikan nuansa hatchback yang dinamis. Stoplamp dengan desain tegas dan detail lampu yang terinspirasi dari "Tiger Face Star Map" menambah kesan futuristis pada mobil ini.

Baca Juga: Laporan Eksklusif: Mencoba VinFast VF6 dan VF7 di Trek Uji

EV3 tersedia dalam sembilan pilihan warna, dengan dua di antaranya, Eventurine Green dan Terracotta, eksklusif untuk model ini. Varian GT-line menawarkan tampilan yang lebih premium dan sporty, dengan bumper bawah dan body kit yang menonjolkan sisi agresif EV3.

Interior Lapang dan Futuristik

Meski berstatus sebagai SUV kompak, EV3 menawarkan ruang kabin yang lapang dengan desain yang mengutamakan kenyamanan. Konsol tengah yang dapat digerakkan dan kursi yang bisa dilipat menciptakan ruang penyimpanan yang fleksibel, dengan volume bagasi mencapai 460 liter.

Kesan futuristis diperkuat oleh layar 30 inci yang terdiri dari meter cluster 12,3 inci, head unit 12,3 inci, dan pengaturan AC 5 inci, memberikan tampilan seamless yang intuitif. Tombol pada lingkar kemudi memudahkan pengoperasian berbagai fitur seperti mode berkendara, cruise control, hiburan, dan navigasi.

Interior EV3 menggunakan bahan ramah lingkungan, termasuk plastik daur ulang untuk jok, armrest pintu, garnish, karpet dasar, dan papan bagasi. Pewarnaan interior terinspirasi dari elemen alam seperti udara, tanah, dan air, dengan pilihan warna subtle grey, warm grey, dan biru. Varian GT-Line hadir dengan warna eksklusif Onyx black.

Kia EV3

Performa dan Fitur Terkini

EV3 memiliki dimensi panjang 4.300 mm, lebar 1.850 mm, tinggi 1.560 mm, dan wheelbase 2.680 mm. Menggunakan platform E-GMP terbaru dan baterai generasi keempat Kia, EV3 hadir dengan dua pilihan baterai: 58,3 kWh dan 81,4 kWh untuk varian long range. Tenaga yang dihasilkan mencapai 150 kW (201 hp) dengan torsi 283 Nm, memungkinkan akselerasi dari 0-100 km/jam dalam 7,5 detik dan kecepatan maksimum 170 km/jam.

Dengan teknologi aerodinamika yang menghasilkan nilai coefficient of drag 0,263 Cd, baterai EV3 dilengkapi dengan cell monitoring unit terbaru untuk efisiensi energi maksimal. Varian long range mampu menempuh jarak hingga 600 km berdasarkan klaim WLTP, dan pengisian daya dari 10 hingga 80 persen hanya memerlukan waktu 31 menit berkat Vehicle Charging Management System.

Fitur keselamatan EV3 mencakup forward collision avoidance assist, lane keeping assist, highway driving assist, reverse parking collision avoidance assist, dan electric dynamic torque vectoring control (eDTVC). Teknologi i-Pedal 3.0 dan Vehicle-to-Load (V2L) memberikan kemudahan berkendara dan fleksibilitas penggunaan energi. EV3 juga dilengkapi dengan head-up display, remote smart parking assist, dan Digital Key 2.0.

Kia EV3

Rencana Peluncuran

Kia berencana mulai menjual EV3 di Korea pada Juli 2024, diikuti oleh pasar Eropa, sebelum diperkenalkan ke berbagai region lainnya. Belum ada informasi pasti mengenai kapan EV3 akan tiba di Asia Tenggara, namun Kia telah mengungkapkan rencana mereka untuk pasar Asia dengan beberapa model ICE dan hybrid di masa depan. Kita tunggu saja kehadiran EV3 di Indonesia.
(SETYO ADI / WH)

Baca Juga: Eks-Desainer Jaguar Bikin Buggy Listrik, Mirip UFO dan Dibuat Terbatas

Featured Articles

Read All

Artikel yang mungkin menarik untuk Anda

Mobil Kia Pilihan

  • Upcoming

Updates

Artikel lainnya

New cars

Artikel lainnya

Drives

Artikel lainnya

Review

Artikel lainnya

Video

Artikel lainnya

Hot Topics

Artikel lainnya

Interview

Artikel lainnya

Modification

Artikel lainnya

Features

Artikel lainnya

Community

Artikel lainnya

Gear Up

Artikel lainnya

Artikel Mobil dari Oto

  • Berita
  • Artikel Feature
  • Road Test

Artikel Mobil dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Review
  • Artikel Feature