Kendaraan Niaga DFSK jadi Favorit Konsumen di GIIAS 2022, Raih Total Ratusan SPK

DFSK Mini EV

JAKARTA, Carvaganza - DFSK melaporkan hasil positif yang dicapai selama partisipasinya di Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2022. Respons hangat dari pengunjung dan masyarakat Indonesia tercatat berbuah 525 unit SPK (surat pemesanan kendaraan) sepanjang pameran. Angka tersebut terkonversi menjadi transaksi senilai Rp 107,4 miliar, baik dari kendaraan penumpang dan niaga.

Kontribusi terbesar penjualan DFSK di ajang GIIAS 2022 tersebut diisi oleh DFSK Supercab yang menyumbang lebih dari 50 persen SPK. Masih di segmen yang sama, penjualan DFSK Gelora minibus dan blind van juga menjadi model yang paling laris dan diincar oleh pengunjung GIIAS 2022. Di atas kertas, Gelora minibus memiliki dimensi 4.500 mm x 1.680 mm x 2.000 mm (PxLxT) dengan daya tampung maksimal 11 orang penumpang.

Sedangkan pada urusan performa, DFSK Gelora dibekali oleh mesin DK 1.500 cc DVVT yang menghasilkan tenaga 109 hp dan torsi puncak mencapai 140 Nm. Paket mesin tersebut dipadukan dengan transmisi manual 5-percepatan yang mengalirkan tenaga ke roda belakang.

DFSK Gelora E

Sementara itu, DFSK Gelora E yang merupakan kendaraan komersial bertenaga listrik pertama di Indonesia ini juga mendapatkan respons yang positif dari konsumen dan pengunjung di GIIAS 2022. Sumber tenaganya terdapat pada baterai berkapasitas 42 kWh yang mampu menjelajah hingga 300 km dengan sekali pengisian daya penuh. PT Sokonindo Automobile membanderol DFSK Gelora E dengan harga Rp 582,1 juta yang juga tersedia dengan pilihan minibus dan blind van.

Baca Juga: Debut Manis Kia Carens di GIIAS 2022, Jadi Produk Terlaris Bersama Sonet

Di sektor kendaraan penumpang, DFSK juga memamerkan sejumlah model SUV yang terdiri dari DFSK Glory 560 dan Glory i-Auto. Pada Glory 560 ditawarkan dua pilihan mesin yakni 4-silinder 1.5 liter dan 1.8 liter yang dipadukan dengan dua pilihan transmisi manual dan otomatis. Terdapat tiga pilihan varian yang dijual dengan banderol mulai dari Rp 202 Juta – Rp 274,4 juta untuk varian teratasnya. Sementara untuk model Glory i-Auto dilengkapi dengan sejumlah fitur canggih seperti Smart Key yang berfungsi untuk mengunci membuka pintu, mengoperasikan kaca jendela dan membuka bagasi.

Di sisi lain, Glory i-Auto juga memiliki fitur hiburan dan kenyamanan yang cukup lengkap. Terpusat di layar sentuh berukuran 9-inci pengendara dapat mengakses pemutar musik, GPS, voice command i-Talk dan tampilan 360 saat memarkirkan kendaraan. Pada peluncurannya, DFSK Gelora i-Auto dibanderol dengan harga Rp 335 juta dengan konfigurasi tujuh penumpang.

DFSK Mini EV

“Kami ingin mengucapkan terima kasih atas kepercayaan konsumen terhadap kendaraan- kendaraan DFSK untuk memenuhi kebutuhan mobilitasnya di berbagai aktivitas sehari-hari. Animo positif yang kami dapatkan kali ini menjadi pemacu semangat DFSK untuk menghadirkan solusi mobilitas yang lebih baik dengan biaya yang terjangkau dan tentunya kualitas terbaik yang bisa diandalkan. Bagi DFSK, kepuasaan pelanggan adalah yang utama dan kami siap melayani Anda memenuhi berbagai kebutuhan mobilitas demi kehidupan yang lebih baik,” ungkap Marketing Head PT Sokonindo Automobile, Achmad Rofiqi.
(ALVANDO NOYA / WH)

Baca Juga: Toyota Sienta Generasi Baru Meluncur di Jepang, Desain Maksimalkan Nilai Utilitas

Featured Articles

Read All

Artikel yang mungkin menarik untuk Anda

Mobil DFSK Pilihan

  • Upcoming

Updates

Artikel lainnya

New cars

Artikel lainnya

Drives

Artikel lainnya

Review

Artikel lainnya

Video

Artikel lainnya

Hot Topics

Artikel lainnya

Interview

Artikel lainnya

Modification

Artikel lainnya

Features

Artikel lainnya

Community

Artikel lainnya

Gear Up

Artikel lainnya

Artikel Mobil dari Oto

  • Berita
  • Artikel Feature
  • Road Test

Artikel Mobil dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Review
  • Artikel Feature