Jakarta Auto Week 2022 Siap Digelar Bulan Ini, Ingin Dongkrak Penjualan di Tengah Pandemi

Jakarta Auto Week (JAW) 2022

JAKARTA, Carvaganza – Penyelenggaraan Jakarta Auto Week (JAW) 2022 dipastikan akan tetap digelar pada 12 – 20 Maret mendatang di Jakarta Convention Center (JCC). Pameran tersebut didesain secara khusus untuk mendorong penjualan otomotif Tanah Air melalui beragam program penjualan menarik. GAIKINDO sebagai penyelenggara telah mengkonfirmasi JAW 2022 akan diikuti oleh sejumlah pabrikan otomotif di antaranya Daihatsu, Honda, Hyundai, Isuzu, KIA, Lexus, Mazda, MG, Mitsubishi Motors, Nissan, Suzuki, Toyota, dan Wuling.

Selain itu, pada JAW 2022 nantinya juga akan hadir beberapa produsen industri pendukung otomotif lainnya seperti spare part dan produk aftermarket. Diharapkan dengan digelarnya JAW 2022 ini dapat dimanfaatkan oleh masyarakat untuk mendapatkan promo menarik termasuk relaksasi PPnBM dari pemerintah.

“Relaksasi PPnBM secara signifikan telah mendorong penjualan di sektor industri otomotif Indonesia, namun kebijakan tersebut akan berangsur berkurang, oleh karena itu, konsep Jakarta Auto Week sebagai ajang promo otomotif adalah upaya Kami untuk tujuan yang sama, untuk dapat secara maksimal memicu penjualan otomotif secara masif diawal tahun ini,” kata Yohannes Nangoi selaku Ketua Umum GAIKINDO.

GIIAS Surabaya 2021

Penyelenggara juga berkomitmen untuk menerapkan protokol kesehatan yang ketat pada ajang JAW 2022 mendatang. Hal tersebut karena pagelaran tersebut dilaksanakan dalam kondisi pandemi COVID-19 dengan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) di sejumlah wilayah di Indonesia.

Baca Juga: Bukan Buat Semua Orang, Mercedes-Benz G-Class Edition 550 Meluncur Eksklusif dan Terbatas

Pengunjung yang hadir harus memastikan telah memenuhi beberapa syarat berikut, untuk pengunjung yang berusia 12 tahun ke atas telah memenuhi vaksin lengkap 2 kali dosis dan minimal 1 kali dosis untuk anak berusia 6-12 tahun, serta telah terdaftar diaplikasi PeduliLindungi.

Rizwan Alamsjah selaku Ketua III sekaligus Ketua Penyelenggara Pameran GAIKINDO, menyampaikan bahwa pengunjung pameran Jakarta Auto Week akan berjalan menyesuaikan dengan protokol kesehatan yang ketat sesuai dengan kebijakan pemerintah yang diberlakukan. “Tiket Jakarta Auto Week tersedia sesuai dengan kebijakan dan peraturan yang diberlakukan pemerintah, Kami juga membagi kehadiran pengunjung menjadi tiga sesi setiap harinya dan memastikan akan berjalan sesuai dengan prokes,” tambah Rizwan.

Jakarta Auto Week 2022 dimundur

Selain dihadirkan secara offline, JAW 2022 juga dapat dikunjungi oleh masyarakat secara online melalui aplikasi Auto360 yang tersedia di App Store dan Playstore. Sementara itu, banderol untuk Jakarta Auto Week akan terbagi menjadi tiket Weekdays Senin-Jumat seharga Rp 50.000  dan tiket Weekend yang berlaku pada Sabtu-Minggu seharga Rp 70.000.

Bagi pengunjung yang ingin mendapatkan tiket Jakarta Auto Week bisa mulai memesan sejak Kami 3 Maret 2022 dengan berbagai promo menarik.  Dengan membeli tiket Jakarta Auto Week lebih awal, pengunjung juga akan mendapatkan penawaran buy 1 get 1 untuk tiket weekdays dan harga khusus sebesar 50.000 rupiah untuk tiket weekends. Penawaran presale tersebut berlaku selama tiga hari, pada 3 – 5 Maret 2022, selama persediaan masih ada.
ALVANDO NOYA / WH

Baca Juga: Mazda2 Ini Pakai Mesin Biodiesel, Dikembangkan Khusus Untuk Balap Turing

Featured Articles

Read All

Artikel yang mungkin menarik untuk Anda

Mobil Pilihan

  • Upcoming

Updates

Artikel lainnya

New cars

Artikel lainnya

Drives

Artikel lainnya

Review

Artikel lainnya

Video

Artikel lainnya

Hot Topics

Artikel lainnya

Interview

Artikel lainnya

Modification

Artikel lainnya

Features

Artikel lainnya

Community

Artikel lainnya

Gear Up

Artikel lainnya

Artikel Mobil dari Oto

  • Berita
  • Artikel Feature
  • Advisory Stories
  • Road Test

Artikel Mobil dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Tips
  • Review
  • Artikel Feature