Hyundai Kona Electric dan Ioniq Electric Bagian Masa Depan Otomotif

Hyundai Kona Electric

JAKARTA, Carvaganza - Tepat rasanya jika menyebut "The Future is Here!" Ya, dua mobil full listrik (electric vehicle) yang dijual Hyundai, seolah menjadi pengejawantahan jargon tersebut. Kendaraan berteknologi canggih yang tak lagi bergantung pada mesin berbahan bakar konvensional. Mobil yang akan mengajak Anda peduli pada lingkungan tanpa perlu khawatir harga yang teramat mahal. Bukan lagi ada di masa depan, namun sudah dijual di Indonesia!

Hyundai KONA Electric dan Hyundai IONIQ Electric adalah pilihan yang bisa dibeli masyarakat dengan harga Rp 600 jutaan. IONIQ Electric tersedia dalam 2 pilihan, Prime dengan harga Rp 624,8 juta, sementara Signature ditawarkan dengan banderol Rp 664,8 juta (OTR Jakarta). Compact SUV niremisi, KONA Electric bisa dibeli konsumen dalam harga Rp 674,8 juta (OTR Jakarta).

”IONIQ Electric dan KONA Electric akan menjadi yang pertama di segmen masing-masing dengan sumber energi murni berasal dari baterai. Inovasi yang dituangkan ke dalam kedua model mobil listrik ini dibuktikan dengan pencapaian dan penghargaan secara global. Sejak diluncurkan secara global di tahun 2018, KONA Electric telah terjual lebih dari 100 ribu unit," jelas Sung Jong Ha, Presiden Direktur PT Hyundai Motors Indonesia (HMID).

Baca juga:  Kaleidoskop 2020: 7 Pilihan Mobil Elektrifikasi Yang Sudah Dijual Di Indonesia

Hyundai Ioniq

Keunggulan utama dari mobil listrik tentu adalah tingkat efisiensinya. Dalam hal pengeluaran biaya untuk penggunaan sehari-hari, maupun biaya kepemilikan. Hal ini disebabkan mobil listrik Hyundai, dirancang dengan baterai sebagai sumber energi utama. Tak ada mesin berbahan bakar apapun yang membuat mobil listrik murni ini terbebas dari emisi (zero-emission). Biaya penggunaan mobil niremisi jadi lebih hemat 4x bila dibandingkan dengan mobil bermesin diesel maupun bensin. Efisiensinya bahkan masih kompetitif bila dibandingkan dengan mobil berjenis hybrid sekalipun karena tidak membutuhkan biaya ganti oli, mesin, transmisi, dan lainnya.

Klaim Hyundai menyebutkan bahwa perhitungan biaya konsumsi listrik (R2-R3), 0,138 kWh/Km (IONIQ Electric) dan 0,150 kWh/Km (KONA Electric). Hasil pengujian internal mereka juga menghasilkan figur yang mumpuni, IONIQ Electric mampu menempuh jarak sejauh 373 km dan KONA Electric 345 km.

Tak cuma efisien dalam biaya penggunaan, mobil listrik murni juga banyak memberikan keuntungan di luar hal teknis. Misalnya gratis BBN (Bea Balik Nama), biaya perpanjangan STNK yang lebih murah jika dibandingkan mobil lain yang harganya sama, dan tentunya terbebas dari peraturan ganjil-genap.

Mobil listrik Hyundai juga mempunyai keunggulan berupa performanya yang lebih instan. Dilengkapi dengan permanent-magnet synchronous magnet, torsi maksimal hingga 395 Nm bisa diproduksi pada KONA Electric, serta membuat IONIQ Electric dapat berakselerasi dari 0-100 km/jam hanya dalam 9,9 detik.

Baca juga:  Hyundai Rilis Tucson N Line Spek Eropa, Dibilang Kurang Pedes

Hyundai Kona Electric

Keamanan baterai

Otak dibalik semua pergerakan kendaraan elektrik adalah electric control power unit (EPCU), yang membuat seluruh sistem listrik dan elektronik bekerja secara harmonis. Putaran torsi pada mobil listrik murni yang instan, membuat setiap tekanan pada pedal akselerator langsung terkonversi sebagai momentum gerak pada kendaraan. Hal ini akan memberikan sensasi yang sangat berbeda dibanding kendaraan bermesin picu api.

Keamanan baterai juga tentu sudah diperhitungkan dengan matang. Ada empat langkah pengamanan yang akan menjaga komponen penyimpan energi ini. Pertama eksterior baterai dirancang menggunakan desain khusus berbentuk rigid cell architecture dengan bagian pemisah berlapis keramik yang mampu menahan benturan di bagian inti.

Selanjutnya dilengkapi dengan Vehicle Cooperative Control yang langsung terhubung pada bagian motor listrik, sehingga sangat responsif apabila terjadi korsleting akibat tegangan tinggi. Terakhir, fitur active protection pada sistem manajemen baterai dapat mencegah hal yang tidak diinginkan pada saat pengisian daya, jika terdeteksi ada yang tidak sesuai pada baterai maka sistem ini langsung mematikan aliran listrik.

Anda bisa mendapatkan informasi lebih jelas tentang program menarik Hyundai lewat website Hyundai Indonesia, ataupun platform media sosial seperti instagram @hyundaimotorindonesia dan Facebook Hyundai Motor Indonesia. (ANJAR LEKSANA/EZ)

Baca juga:  Top 3 Berita Januari 2021: LP1200 Strada, MG Sport Coupe dan Nasihat Vettel ke Mick Schumacher

Pelajari lebih lanjut tentang Hyundai Kona

  • Tampak Depan Bawah Hyundai Kona
  • Tampak belakang serong Kona
  • Tampak Grille Kona
  • Lampu depan Kona
  • lampu belakang Kona
  • Hyundai Kona Drivers Side Mirror Front Angle
  • Pelek Kona
  • Lampu sein samping belakang Hyundai Kona
  • Lampu belakang Hyundai Kona
  • Tampak depan Kona, tilted
  • Tampak depan medum angle Kona
  • Hyundai Kona Carrier
Hyundai Kona
Rp 393 Juta Cicilan mulai dari : Rp 8,97 Juta

Mobil Hyundai Lainnya

  • Hyundai Creta
    Hyundai Creta
  • Hyundai Stargazer
    Hyundai Stargazer
  • Hyundai Ioniq 5
    Hyundai Ioniq 5
  • Hyundai Kona
    Hyundai Kona
  • Hyundai Palisade
    Hyundai Palisade
  • Hyundai Santa Fe
    Hyundai Santa Fe
  • Hyundai Stargazer X
    Hyundai Stargazer X
  • Hyundai Staria
    Hyundai Staria
  • Hyundai i20
    Hyundai i20
  • Hyundai Ioniq 5 N
    Hyundai Ioniq 5 N
  • Hyundai Ioniq 6
    Hyundai Ioniq 6
  • Hyundai Seven Concept
    Hyundai Seven Concept

Featured Articles

Read All

Artikel yang mungkin menarik untuk Anda

Mobil Hyundai Pilihan

  • Upcoming

Updates

Artikel lainnya

New cars

Artikel lainnya

Drives

Artikel lainnya

Review

Artikel lainnya

Video

Artikel lainnya

Hot Topics

Artikel lainnya

Interview

Artikel lainnya

Modification

Artikel lainnya

Features

Artikel lainnya

Community

Artikel lainnya

Gear Up

Artikel lainnya

Artikel Mobil dari Oto

  • Berita
  • Artikel Feature
  • Road Test

Artikel Mobil dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Review
  • Artikel Feature