Deny Kristianto dan Akta Kusuma, Juara Honda Tuning Contest 2016

Deny Kristianto dan Akta Kusuma, Juara Honda Tuning Contest 2016
JAKARTA, 2 Oktober 2016 -- Deny Kristianto dan Akta Kusuma berhasil keluar sebagai juara pada Honda Tuning Contest 2016. Deny Kristianto dinobatkan sebagai KING of Jazz Tuning Contest 2016 sedangkan Akta Kusuma merebut gelar KING of Brio Tuning Contest 2016.

Keduanya dinilai oleh 5 jurnalis otomotif nasional sebagai yang terbaik. Aspek penilaian peserta terdiri dari tujuh variabel, yaitu modifikasi cat, modifikasi velg dan ban (termasuk sistemnya), modifikasi body kit, modifikasi interior, modifikasi eksterior, modifikasi audio dan modifikasi mesin.

Poin penilaian diberikan oleh setiap juri yang ahli di masing-masing bidang, antara lain Body Conversion, Paint & Airbrush Design, Cutting Sticker Design, Car Entertainment, Gadget Implementer, Engine, Rims, Under Carriage, Body Kit serta Interior Design.

Total, sebanyak 20 mobil modifikasi terpilih ditampilkan pada ajang JBTC tahun ini, terdiri dari 10 unit Honda Jazz dan 10 unit Honda Brio yang memperebutkan 26 kategori, termasuk gelar utama sebagai “The King of Jazz” ke-11 dan “The King of Brio” ke-2, serta Runner Up ke 1 dan 2 untuk kedua jenis mobil. Peserta JBTC sendiri berasal dari berbagai kota di Indonesia seperti Jakarta, Surabaya, Bandung, Serang, Bogor dan Yogyakarta.

“Seluruh peserta tahun ini telah menunjukkan berbagai hal positif baik dari segi kreativitas maupun kualitas pengerjaan, sehingga penjurian untuk penentuan gelar bergengsi ini berlangsung dengan ketat,” ungkap Jonfis Fandy, Marketing & After Sales Service Director PT Honda Prospect Motor.

Berbagai informasi mengenai acara, hasil lomba dan berbagai aktivitas di booth Honda dapat dilihat melalui akun Twitter @hondaisme, Fanpage www.facebook.com/HONDAISME dan Instagram Hondaisme.



TITO LISTYADI

Featured Articles

Read All

Artikel yang mungkin menarik untuk Anda

Mobil Honda Pilihan

  • Upcoming

Updates

Artikel lainnya

New cars

Artikel lainnya

Drives

Artikel lainnya

Review

Artikel lainnya

Video

Artikel lainnya

Hot Topics

Artikel lainnya

Interview

Artikel lainnya

Modification

Artikel lainnya

Features

Artikel lainnya

Community

Artikel lainnya

Gear Up

Artikel lainnya

Artikel Mobil dari Oto

  • Berita
  • Artikel Feature
  • Road Test

Artikel Mobil dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Review
  • Artikel Feature