5 Mobil Listrik Yang Akan Dirilis Februari 2021

Audi Q4 e-tron

JAKARTA, Carvaganza – Tren mobil listrik di beberapa negara sudah mulai menjamur tak terkecuali di Tanah Air. Beberapa pabrikan besar sudah tidak malu-malu lagi untuk memperkenalkan kendaraan listriknya. Tahun lalu saja, terdapat lusinan kendaraan listrik yang diluncurkan di pasar global baik hybrid maupun mobil listrik murni. Dan lebih dari sepuluh mobil dipasarkan secara resmi di Indonesia, mulai dari Toyota, Nissan, BMW hingga Tesla Motors.

Inovasi mobil listrik ini belum berakhir, tahun ini diperkirakan akan datang belasan model lainnya dari berbagai brand. Kami merangkum beberapa di antaranya yang akan diluncurkan pada Februari 2021 mendatang.

Audi RS E-tron GT Dynamic photo

1. Audi RS E-tron GT

Sedan touring yang juga berbagi platform dengan Porsche Taycan dijadwalkan dirilis secara resmi pada Februari 2021. Tadinya, pabrikan menjadwalkan peluncurannya pada akhir tahun lalu. Sayangnya karena keteteran akibat pandemic covid-19, akhirnya diundur hingga tahun ini. Tapi prototipe Audi RS E-tron GT sudah dites oleh beberapa media di Eropa.

Mesinnya akan menggunakan motor listrik dengan baterai berkapasitas 96 kWh dan menghasilkan tenaga 637 hp. Dengan bekal baterai full charge, Audi RS E-tron GT mampu menjelajah hingga 400 km. Performa yang dihasilkan dari dua motor listrik tersebut dapat melesatkan Audi RS E-tron GT 0-100 km/jam dalam 3,5 detik dengan topspeed 240 km/jam.

Baca juga:  10 Mobil Maserati Terbaik yang Pernah Ada

Audi Q4 E-tron

2. Audi Q4 e-tron

Versi konsep dari Audi Q4 e-tron ini sudah dirilis pada Geneva Motor Show 2019 lalu. Produksinya baru dimulai pada 2021 dan merupakan kendaraan elektrik kelima yang diluncurkan oleh Audi. Desainnya mengambil dari DNA E-tron dan jika dilihat dari segmen akan berada di bawah Audi Q5.

Audi Q4 menggunakan platform MED milik Volkswagen Group, bukan platform MQ yang biasa digunakan pada SUV e-tron. Q4 akan dibekali dengan motor listrik dengan penggerak AWD dan akan menghasilkan tenaga maksimal 302 hp.

Setelah Audi Q4 e-tron diluncurkan, rencananya versi coupenya atau Audi Q4 Spoartback e-tron akan menyusul dirilis pada tahun depan.

Lexus UX 300e

3. Lexus UX 300e

SUV listrik pertama keluaran Lexus ini akan dirilis di pasar Eropa pada Februari mendatang. Ia merupakan crossover listrik yang dibekali dengan motor listrik dengan baterai 54.3 kWh. Tenaga maksimalnya mencapai 201 hp dan daya tempuhnya dengan sekali full charge mencapai 315 km.

Di Indonesia unitnya telah tiba pada Desember 2020 lalu dengan banderol Rp.1,2 Miliar. Ia harus bersaing dengan SUV listrik lain yang juga dirilis di Indonesia salah satunya Hyundai Kona Electric.

Mazda MX-30 Electric

4. Mazda MX-30

Ini adalah kendaraan listrik Mazda yang akan dirilis dan diproduksi pada tahun ini. Ia akan dibekali motor listrik dengan baterai berkapasitas 35.5. Mesin tersebut menyemburkan tenaga 201 hp dan torsi 265 Nm. Meski sebuah SUV kompak berukuran sedang, ia hanya mampu membawa kita menjelajah hinga 170 km dengan kondisi sekali charger.

Indonesia sendiri kabarnya juga akan kebagian dipasarkan mobil listrik Mazda ini, namun schedule pastinya belum resmi dirilis. Mazda sendiri secara resmi didagangkan di Indonesia di bawah bendera PT Eurokars Motor Indonesia.

Rifian R1T

5. Rivian R1T

Secara mengejutkan wujud dari R1T diperkenalkan pertama kali di Los Angeles Auto Show 2018. Rivian adalah pabrikan asal Amerika yang baru didirikan pada 2009 silam. Ia akan segera menyiapkan R1T ke jalur produksi pada tahun ini. Saingan terberatnya akan datang dari brand senegaranya Tesla.

R1T adalah sebuah pick-up dengan ditenagai motor listrik. Kabarnya mesin yang digendongnya mampu menghasilkan tenaga hingga 745hp. Selain itu, truk mini ini juga mampu berakselerasi 0-100 km/jam kurang dari tiga detik, edan! Dengan demikian ini adalah saingan tunggal dari Tesla Cybertruk yang kontroversial itu.

Sayangnya, belum ada kabar apakah brand ini juga akan menyambangi tanah air. Kita tunggu saja. (ALVANDO NOYA/EZ)

Sumber: autocar.co.uk

Baca juga:

Featured Articles

Read All

Artikel yang mungkin menarik untuk Anda

Mobil Pilihan

  • Upcoming

Updates

Artikel lainnya

New cars

Artikel lainnya

Drives

Artikel lainnya

Review

Artikel lainnya

Video

Artikel lainnya

Hot Topics

Artikel lainnya

Interview

Artikel lainnya

Modification

Artikel lainnya

Features

Artikel lainnya

Community

Artikel lainnya

Gear Up

Artikel lainnya

Artikel Mobil dari Oto

  • Berita
  • Artikel Feature
  • Advisory Stories
  • Road Test

Artikel Mobil dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Tips
  • Review
  • Artikel Feature