Wawancara: Christoph Choi, Managing Director Porsche Indonesia

Wawancara: Christoph Choi, Managing Director Porsche Indonesia
BSD CITY, 27 Agustus 2015 -- Kehadiran brand Porsche di Indonesia mulai melesat setelah dipayungi oleh PT Eurokars Artha Utama pada 2002 silam. Bahkan sejak beberapa tahun terakhir, Porsche secara agresif melakukan penetrasi dengan menghadirkan model-model ikonik.

Tahun ini, Porsche Indonesia ikut ambil bagian dalam ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show 2015, 20-30 Agustus di Indonesia Convention Exhibition, BSD, Tangerang. Managing Director Porsche Indonesia, Christoph Choi, menyampaikan pendapatnya tentang perkembangan Porsche dan ajang GIIAS 2015.

Bagaimana rasanya kembali menjadi bagian dari pameran Gaikindo yang sekarang menjadi Gaikindo Indonesia International Auto Show?

Kami sangat senang menjadi bagian dari Gaikindo Indonesia International Auto Show, karena kami suka dengan konsep dari tempat serta lokasi pamerannya yang tepat. Dan ini merupakan waktu yang tepat bagi kami untuk memperkenalkan dua model terbaru kami yaitu Porsche 911 GT3 RS dan Cayman GT4 yang merupakan Sportcars andalan kami. Di samping itu, kami juga menghadirkan beberapa model lain seperti Macan, Cayanne, Boxster dan Panamera.

Bagaimana respon pengunjung di booth Porsche sejauh ini?

Really fantastic, pengunjung sangat tertarik pada model-model kami terutama Cayman GT4 berkelir kuning dan Porsche 911 GT3 RS berwarna oranye. Apalagi saat akhir pekan, pengunjung yang datang bersama keluarga

Bagaimana Anda melihat perkembangan pasar sportscar di Indonesia dibandingkan dengan negara lain di Asia Tenggara?

Kami tidak hanya melihat perkembangan industri tapi juga keadaan ekonomi di negara-negara lain seperti Cina. Yang kita ketahui pula, bahwa perekonomian di Indonesia masih belum stabil, dan saya rasa semua pabrikan juga merasakan dampaknya. Berbicara tentang pasar sportscar, Porsche merupakan pabrikan yang memang lahir dari sportscar, kami memiliki sejarah panjang sebagai pabrikan sportscar. Jadi kami tetap optimis memberikan produ-produk terbaik pada konsumen di Indonesia.

Model manakah yang diandalkan menjadi backbone untuk Porsche Indonesia?

Kami melihat Porsche Macan masih memegang angka yang cukup tinggi di antara model-model lainnya. Karena yang kita tahu, bahwa Macan tetap memiliki DNA sports meski ia merupakan SUV kompak.

Macan disebut diambil dari bahasa Indonesia, apakah itu mempengaruhi minat pembeli di Indonesia?

Sebenarnya kami ingin bilang iya, tapi tidak juga. Hahaha… ya kami tahu Macan memang diambil dari bahasa Indonesia dan merupakan hewan buas, tetapi kami rasa penggunaan nama tersebut tidak mempengaruhi secara signifikan. Poinnya tetap ada pada kenikmatan berkendara yang terdapat pada Porsche Macan.

ALVANDO NOYA

Featured Articles

Read All

Artikel yang mungkin menarik untuk Anda

Mobil Porsche Pilihan

  • Upcoming

Updates

Artikel lainnya

New cars

Artikel lainnya

Drives

Artikel lainnya

Review

Artikel lainnya

Video

Artikel lainnya

Hot Topics

Artikel lainnya

Interview

Artikel lainnya

Modification

Artikel lainnya

Features

Artikel lainnya

Community

Artikel lainnya

Gear Up

Artikel lainnya

Artikel Mobil dari Oto

  • Berita
  • Artikel Feature

Artikel Mobil dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Artikel Feature