Toyota Fortuner 2016 Belum Akan Masuk Indonesia

Toyota Fortuner 2016 Belum Akan Masuk Indonesia
JAKARTA, 9 Agustus 2015 – Kabar mengecewakan bagi penggemar Toyota Fortuner. SUV yang baru saja diluncurkan di Thailand itu tidak turut hadir di Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2015 mendatang. Toyota Fortuner 2016 bahkan tidak akan sampai di Indonesia dalam tahun ini.

Vice President Director PT Toyota Astra Motor, Suparno Djasmin, mengatakan pihaknya masih akan melihat apakah perlu segera memboyong Fortuner ke tanah air dalam waktu dekat. “Belum ada rencana masuk (ke Indonesia). Fortuner baru tidak ada di GIIAS 2015,” kata Suparno Djasmin di Jakarta, Jumat (7/8).

Fortuner baru sebenarnya menjadi model yang ditunggu. Maklum versi terbarunya ini mendapat perubahan yang cukup signifikan baik di sector eksterior maupun interior. Untuk mesin Toyota Fortuner menawarkan 2 mesin diesel dan satu mesin bensin. Mesin diesel dari keluarga ‘GD’ adalah 2.4-liter 4-cylinder sedangkan mesin bensin adalah 2.7-liter 4-cylinder VVT-i.

Pasar SUV berbadan besar memang tengah panas di Thailand. Selain Fortuner, Ford Everest dan Mitsubishi Pajero Sport juga sudah diluncurkan. Namun sejauh ini baru Everest yang dipastikan segera dihadirkan ke Indonesia oleh PT Ford Motor Indonesia.

Di GIIAS 2015, 20-30 Agustus mendatang, model baru yang diperkenalkan Toyota adalah Grand New Avanza, Grand New Veloz, New Alphard 2.5L Hybrid dan All New Toyota Hilux.

“Total akan ada 47 unit display yang terdiri dari 39 produk andalan dan special exhibits. Ada 3 booth yaitu Toyota Booth, Commercial Booth, dan Lexus Booth yang menampilkan 8 unit produk dan concept car,” kata Marketing Director PT TAM, Rahmat Samulo.

ALVANDO NOYA

Berita Terkait:
Paling Heboh, Toyota Hadirkan 47 Unit di GIIAS 2015
GIIAS 2015 Banjir Launching Mobil Baru
Grand New Avanza dan Veloz, Hadir di GIIAS 2015 Lho!
Resmi Terungkap, Ini Detail Toyota Fortuner 2016

Pelajari lebih lanjut tentang Toyota Fortuner

  • Tampak Depan Bawah Toyota Fortuner
  • Tampak samping Fortuner
  • Tampak belakang serong Fortuner
  • Tampak Depan Toyota Fortuner
  • Tampak belakang Fortuner
  • Tampak Grille Fortuner
  • Fog lamp depan Fortuner
  • Lampu depan Fortuner
  • lampu belakang Fortuner
  • Pelek Fortuner
  • Tampak belakang Fortuner
  • Tampak depan medium Toyota Fortuner
  • Tampak depan medum angle Fortuner
Toyota Fortuner
Rp 564,2 - 730,85 Juta Cicilan mulai dari : Rp 12,87 Juta

Mobil Toyota Lainnya

  • Toyota Kijang Innova
    Toyota Kijang Innova
  • Toyota Hilux
    Toyota Hilux
  • Toyota Fortuner
    Toyota Fortuner
  • Toyota Raize
    Toyota Raize
  • Toyota Yaris Cross
    Toyota Yaris Cross
  • Toyota Agya
    Toyota Agya
  • Toyota Kijang Innova Zenix Hybrid EV
    Toyota Kijang Innova Zenix Hybrid EV
  • Toyota Avanza
    Toyota Avanza
  • Toyota Avanza Veloz
    Toyota Avanza Veloz
  • Toyota Calya
    Toyota Calya
  • Toyota Rush
    Toyota Rush
  • Toyota Alphard
    Toyota Alphard
  • Toyota Yaris
    Toyota Yaris
  • Toyota 86
    Toyota 86
  • Toyota Corolla Altis
    Toyota Corolla Altis
  • Toyota Corolla Cross
    Toyota Corolla Cross
  • Toyota Hiace
    Toyota Hiace
  • Toyota Kijang Innova Zenix
    Toyota Kijang Innova Zenix
  • Toyota Land Cruiser
    Toyota Land Cruiser
  • Toyota Vios
    Toyota Vios
  • Toyota Avanza
    Toyota Avanza
  • Toyota bZ4X
    Toyota bZ4X
  • Toyota Camry
    Toyota Camry
  • Toyota Camry
    Toyota Camry
  • Toyota GR Corolla
    Toyota GR Corolla
  • Toyota GR Yaris
    Toyota GR Yaris
  • Toyota Hilux Rangga
    Toyota Hilux Rangga
  • Toyota RAV4 PHEV
    Toyota RAV4 PHEV
  • Toyota Supra
    Toyota Supra
  • Toyota Vellfire HEV
    Toyota Vellfire HEV
  • Toyota Voxy
    Toyota Voxy

Don't Miss

Featured Articles

Read All

Artikel yang mungkin menarik untuk Anda

Mobil Toyota Pilihan

  • Upcoming

Pilihan mobil untuk Anda

Updates

Artikel lainnya

New cars

Artikel lainnya

Drives

Artikel lainnya

Review

Artikel lainnya

Video

Artikel lainnya

Hot Topics

Artikel lainnya

Interview

Artikel lainnya

Modification

Artikel lainnya

Features

Artikel lainnya

Community

Artikel lainnya

Gear Up

Artikel lainnya

Artikel Mobil dari Oto

  • Berita
  • Artikel Feature
  • Road Test

Artikel Mobil dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Review
  • Artikel Feature