Tampilan Hyundai Stargazer Versi Crossover, Interior Juga Berubah

  • 2023/06/Spyshot-Hyundai-Stargazer-Cross-3.jpg
  • 2023/06/Spyshot-Hyundai-Stargazer-Cross-2.jpg
  • 2023/06/Spyshot-Hyundai-Stargazer-Cross-4.jpg
  • 2023/06/Spyshot-Hyundai-Stargazer-Cross-1.jpg

JAKARTA, Carvaganza - Kehadiran Hyundai Stargazer versi crossover alias Stargazer Cross semakin terlihat. Di jalanan, sosoknya kembali muncul saat sedang dites dengan balutan kamuflase. Kini bukan hanya eksterior, tampilan interior Stargazer Cross juga beredar yang tunjukkan perbedaan.

Versi baru Stargazer yang belum ada nama resminya itu, dijadwalkan akan meluncur pada semester kedua tahun ini. Dengan hadirnya Stargazer Cross maka akan meramaikan segmen yang diisi Honda BR-V, Suzuki XL7 dan Mitsubishi Xpander Cross.

Pertama, dari gambar Stargazer X, menggunakan velg berdesain baru dual tone sekitar 17 inci. Kemudian demi menegaskan kesan SUV, mobil diberi body moulding sambung bareng over fender hitam. Untuk lampu siang hari (DRL) tetap sama, membentang di bawah kap depan. Begitu pula rumah headlamp tak berubah, dengan proyektor LED bersama sein. Kisi-kisi dipastikan pakai gaya baru.

Spyshot Hyundai Stargazer Cross

Gambar Stargazer X tampak memperlihatkan grille depan agak beda. Garis-garis strip silver menghiasi bagian depan. Sudah pasti bumper juga memakai pahatan baru mengikuti lekukan muka. Kalau mengikuti tren, bagian ini bakal dilapis cat perak. Profil samping nyaris mirip unit reguler. Sedangkan di buritan agak sama dan bumper belakang diracik ulang demi mengesankan sebuah SUV.

Baca Juga: Hyundai Pertemukan Klub Bola Korea Selatan Tanding Lawan PERSIS Solo

Untuk tampilan di kabin bahkan sudah terlihat. Profil dashboard baru, seperti Stargazer versi Thailand bercorak black piano. Di atas meter cluster dibuang (papras) sehingga memberi visibilitas pengemudi lebih baik. Kemudian tuas rem tangan beralih pakai elektrik (EPB). Hyundai SmartSense dipastikan tak luput diberikan. Hyundai Stargazer X bakal mendapatkan Forward Collision-avoidance Assist (FCA), Rear Cross-traffic Collision-avoidance Assist (RCCA), Blind-Spot Collision Warning (BCW). Kemudian Blind-Spot Collision-avoidance Assist (BCA - dari parkir paralel) serta Lane Keeping Assist (LKA).

Lalu kelengkapan lain seperti sistem telematik Bluelink dipertahankan. Karena bagian dari Connected Car Service Hyundai. Perangkat memungkinkan pelanggan selalu terhubung dengan mobil mereka melalui smartphone. Sehingga tersedia akses penuh kepada pemilik Stargazer X untuk fitur-fitur penting. Seperti mengetahui kondisi terkini kendaraan. Menghidupkan dan mematikan mesin. Mengatur suhu kabin, mengunci/membuka kunci pintu, menyalakan klakson. Menyalakan/mematikan lampu, juga mengetahui di mana kendaraan diparkir.

Spyshot Hyundai Stargazer Cross

Soal penggunaan platform pasti sama. Jadi, penggunaan jantung pacu diyakini tetap. Enjin Smartstream 1.5 liter tertanam di balik kap Stargazer X. Untuk penyaluran hanya tersedia Intelligent Variable Transmission (IVT) atau CVT. Kalau tidak ada ubahan lagi. Pembakaran empat piston memberi torsi puncak hingga 144 Nm pada 4.500 rpm. Lanjut tenaga maksimum 113 hp di 6.300 rpm. Mode berkendara niscaya dipertahankan guna membantu gaya berselancar paling sesuai, yaitu: Eco, Comfort, Smart dan Sport.

Nilai Jual Kendaraan Bermotor (NJKB) KS X GLS AT tertera mulai Rp205 juta. Lalu KS X Top AT Rp219 juta. Angka ini belum termasuk elemen perpajakan. Sekadar gambaran. NJKB Stargazer Prime IVT Rp209 juta punya banderol on the road Jakarta Rp311,8 juta. Kemungkinan besar Stargazer X termahal bisa di atas Rp300 juta.
(ANJAR LEKSANA / WH)

Baca Juga: Nyaris Hangus Total, Pikap Rivian R1T Terbakar Saat Dicharge

Foto: @indra_fathan

Pelajari lebih lanjut tentang Hyundai Stargazer

  • Tampak Depan Bawah Hyundai Stargazer
  • Tampak samping Stargazer
  • Tampak Depan Hyundai Stargazer
  • Tampak atas Stargazer
  • Hyundai Stargazer Front Side View
  • Tampak depan medium Hyundai Stargazer
  • Hyundai Stargazer Front Cross Side View
Hyundai Stargazer
Rp 249,6 - 320,9 Juta Cicilan mulai dari : Rp 5,69 Juta

Mobil Hyundai Lainnya

  • Hyundai Creta
    Hyundai Creta
  • Hyundai Stargazer
    Hyundai Stargazer
  • Hyundai Ioniq 5
    Hyundai Ioniq 5
  • Hyundai Santa Fe
    Hyundai Santa Fe
  • Hyundai Palisade
    Hyundai Palisade
  • Hyundai Stargazer X
    Hyundai Stargazer X
  • Hyundai Staria
    Hyundai Staria
  • Hyundai i20
    Hyundai i20
  • Hyundai Ioniq 6
    Hyundai Ioniq 6
  • Hyundai Seven Concept
    Hyundai Seven Concept

Featured Articles

Read All

Artikel yang mungkin menarik untuk Anda

Mobil Hyundai Pilihan

  • Upcoming

Pilihan mobil untuk Anda

Updates

Artikel lainnya

New cars

Artikel lainnya

Drives

Artikel lainnya

Review

Artikel lainnya

Video

Artikel lainnya

Hot Topics

Artikel lainnya

Interview

Artikel lainnya

Modification

Artikel lainnya

Features

Artikel lainnya

Community

Artikel lainnya

Gear Up

Artikel lainnya

Artikel Mobil dari Oto

  • Berita
  • Artikel Feature
  • Road Test

Artikel Mobil dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Review
  • Artikel Feature