Suzuki Ekspor All New Ertiga ke-20 Negara Mulai September

DENPASAR, 29 Juni 2018 – Suzuki siap merambah dunia internasional lewat All New Ertiga. Setelah diproduksi dan dijual di Indonesia, Suzuki siap melakukan ekspor All New Ertiga dalam waktu dekat.
Head of 4W Brand Development & Marketing Research PT Suzuki Indomobil Sales, Harold Donnel, mengatakan pihaknya akan mengekspor Ertiga ke sekitar 20 negara di kawasan Asia, Ocenia, Amerika Selatan, dan Afrika.
“Ekspor Ertiga akan dimulai pada bulan September 2018 dengan negara-negara sasaran sama seperti APV. Dengan ekspor All New Ertiga diharapkan akan memacu pertumbuhan ekonomi dan industri otomotif Indonesia," kata Harold di sela-sela Media Test Drive All New Ertiga di Bali, hari ini, Kamis, 28 Juni 2018.
Tak tanggung-tanggung, Suzuki menargetkan angka ekspor sebanyak 12.000 unit ke negara-negara tersebut hingga akhir Tahun Fiskal 2018 (berakhir 31 Maret 2019). "Target rata-rata sekitar 2.000 unit per bulan,” tambah Harold.
Generasi kedua Suzuki Ertiga diproduksi oleh PT Suzuki Indomobil Motor (SIM) di kabupaten Bekasi dan diluncurkan di ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2018, April lalu.
All New Suzuki Ertiga yang berada di kelas Low MPV 7-seater mengandalkan mesin baru K15B 1.500cc 4-silinder, DOHC, VVT, tenaga 104,7 hp dan torsi 138 Nm. Ada pilihan transmisi manual 5 -speed atau otomatis 4-speed. Suzuki melengkapi All New Ertiga dengan 2 airbags, rem ABS & EBD, serta ESP (tipe GX ESP).
Sedangkan untuk harga Suzuki All New Ertiga 2018 di Indonesia dijual antara Rp 193 juta – Rp 238,5 juta.
RAJU FEBRIAN
Head of 4W Brand Development & Marketing Research PT Suzuki Indomobil Sales, Harold Donnel, mengatakan pihaknya akan mengekspor Ertiga ke sekitar 20 negara di kawasan Asia, Ocenia, Amerika Selatan, dan Afrika.
“Ekspor Ertiga akan dimulai pada bulan September 2018 dengan negara-negara sasaran sama seperti APV. Dengan ekspor All New Ertiga diharapkan akan memacu pertumbuhan ekonomi dan industri otomotif Indonesia," kata Harold di sela-sela Media Test Drive All New Ertiga di Bali, hari ini, Kamis, 28 Juni 2018.
Tak tanggung-tanggung, Suzuki menargetkan angka ekspor sebanyak 12.000 unit ke negara-negara tersebut hingga akhir Tahun Fiskal 2018 (berakhir 31 Maret 2019). "Target rata-rata sekitar 2.000 unit per bulan,” tambah Harold.
Generasi kedua Suzuki Ertiga diproduksi oleh PT Suzuki Indomobil Motor (SIM) di kabupaten Bekasi dan diluncurkan di ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2018, April lalu.
All New Suzuki Ertiga yang berada di kelas Low MPV 7-seater mengandalkan mesin baru K15B 1.500cc 4-silinder, DOHC, VVT, tenaga 104,7 hp dan torsi 138 Nm. Ada pilihan transmisi manual 5 -speed atau otomatis 4-speed. Suzuki melengkapi All New Ertiga dengan 2 airbags, rem ABS & EBD, serta ESP (tipe GX ESP).
Sedangkan untuk harga Suzuki All New Ertiga 2018 di Indonesia dijual antara Rp 193 juta – Rp 238,5 juta.
RAJU FEBRIAN
Pelajari lebih lanjut tentang Suzuki Ertiga
Suzuki Ertiga
Rp 234,65 - 269,3 Juta
Cicilan mulai dari : Rp 5,35 Juta
Mobil Suzuki Lainnya
Suzuki Ertiga Promos, DP & Monthly Installment
Featured Articles
- Latest
- Popular
Artikel yang mungkin menarik untuk Anda
Mobil Suzuki Pilihan
- Upcoming
- Popular
Pilihan mobil untuk Anda
Updates
New cars
Drives
Review
Video
Hot Topics
Interview
Modification
Features
Community
Gear Up
Artikel Mobil dari Oto
- Berita
- Artikel Feature
- Road Test
Artikel Mobil dari Zigwheels
- Motovaganza
- Review
- Artikel Feature