Red Bull dan Ferrari Siap Ramaikan Balap DTM 2021

Red Bull Car Livery

MILTON KEYNES, CARVAGANZA – Tahun ini, Red Bull dan Ferrari akan melebarkan sayapnya di dunia motorsport, dengan akan turun di ajang DTM. Rencana ini resmi diumumkan kemarin, hari Selasa (2/2/2021). Dengan begitu, artinya Red Bull akan kembali hadir sebagai tim di DTM, sementara Ferrari akan untuk pertama kalinya tampil di ajang ini.

Deutsche Tourenwagen Masters alias kepanjangan dari DTM, mulai tahun ini akan digelar dengan regulasi teknis baru. Namun, hadirnya Red Bull dan Ferrari bukan akan seperti di Formula 1, di mana masing-masing bersaing sebagai tim pabrikan. Justru Red Bull dan Ferrari akan bersatu menjadi kekuatan baru di DTM.

Red Bull Car Livery Graphic rendering of the Ferrari 488 GT3 Evo 2020 to be driven by Liam Lawson in the 2021 DTM series. // Red Bull Media House // SI202102020011 // Usage for editorial use only //

 

Skemanya adalah Red Bull membentuk tim baru untuk ikut di DTM, menggunakan mobil buatan Ferrari, yaitu berbasis 488. Tahun ini DTM akan digelar mengadopsi regulasi mobil GT3, meninggalkan regulasi Class One yang telah ditinggalkan para pabrikan. Saat ini hanya BMW pabrikan Jerman yang bertahan di DTM, setelah ditinggalkan Mercedes-Benz, Aston Martin dan Audi. Mengadopsi regulasi GT3 memungkinkan DTM akan menarik lebih banyak peserta dan pabrikan.

Untuk kampanye di DTM ini, Red Bull menggandeng AF Corse, tim balap turing yang berafiliasi langsung dengan Ferrari sebagai pabrikan. Mobil 488 GT3 akan dipakai, seperti yang sudah diandalkan AF Corse di berbagai ajang balap, termasuk endurance. Sementara Red Bull, sebelumnya eksis di DTM dengan mobil Audi, sebagai sponsor dari pembalap legenda Mattias Esktrom.

AlphaTauri Car Livery Graphic rendering of the Ferrari 488 GT3 Evo 2020 to be driven by Alex Albon and Nick Cassidy in the 2021 DTM series. // Red Bull Media House // SI202102020014 // Usage for editorial use only //

 

Dua mobil 488 GT3 akan dilombakan oleh Red Bull di DTM, dengan dua livery berbeda seperti Red Bull dan Alpha Tauri di F1. Tiga pembalap ditunjuk oleh Red Bull yaitu Alex Albon, Nick Cassidy dan Liam Lawson. Mobil berlivery Red Bull akan dipakai Lawson yang tampil penuh. Sementara Albon yang tersingkir dari tim F1 akan menggunakan mobil berlivery Alpha Tauri, bergantian dengan Cassidy musim ini.

Albon terpaksa merelakan kursinya di Red Bull Racing tahun ini karena digantikan oleh kedatangan Sergio Perez. Penyebab lain adalah performa Albon yang gagal mengimnangi Max Verstappen sepanjang musim, baik di kualifikasi dan balapan. Sementara Cassidy adalah pembalap berpengalaman Super Formula dan Super GT di Jepang, yang juga didukung oleh Red Bull. Albon akan menghadapi tantangan baru dalam karirnya dengan berlabuh ke DTM.

AlphaTauri Car Livery Graphic rendering of the Ferrari 488 GT3 Evo 2020 to be driven by Alex Albon and Nick Cassidy in the 2021 DTM series. // Red Bull Media House // SI202102020015 // Usage for editorial use only //

 

“DTM adalah seri yang hebat dengan pembalap yang sangat berbakat dan balapan yang mengasyikan. Saya hanya pernah mengendarai mobil ‘kelas terbaik’ ini sekali pada tahun 2015 saat saya dinominasikan untuk pengargaan Autosport BRDC Young Driver, dan mereka sangat berbeda dengan mobil single seater,” kata Albon yang berdarah Thailand.

“Downforce sangat tinggi dan bannya sangat berbeda, jadi perlu gaya mengemudi yang berbeda. Akan butuh waktu untuk membiasakan diri, tapi saya menantikan untuk tantangan balapan baru saat saya bisa di luar komitmen F1 saya saat ini.”

AlphaTauri Car Livery Graphic rendering of the Ferrari 488 GT3 Evo 2020 to be driven by Alex Albon and Nick Cassidy in the 2021 DTM series. // Red Bull Media House // SI202102020013 // Usage for editorial use only //

 

DTM beralih dari regulasi Class One seperti Super GT menjadi GT3 karena seiring waktu dinilai terlalu kompleks dan mahal untuk dikembangkan. Terbukti dengan hengkangnya tiga pabrikan untuk berkomitmen ke ajang lain. Regulasi GT3 yang lebih universal menjadi solusi terpilih karena sudah diterapkan di banyak ajang balap internasional.

Musim 2021 akan digelar DTM mulai bulan Juni mendatang, lewat seri Monza di Italia. Sebelumnya, sesi tes pra-musim akan digelar di Hockenheim dan Lausitzring, dengan total seri digelar sebanyak delapan seri. Balapan akan terpusat di sirkuit Jerman, yang turut diisi beberapa seri di Eropa. WAHYU HARIANTONO / RS

Sumber: Motorsport, Carscoops

Featured Articles

Read All

Artikel yang mungkin menarik untuk Anda

Mobil Pilihan

  • Upcoming

Updates

Artikel lainnya

New cars

Artikel lainnya

Drives

Artikel lainnya

Review

Artikel lainnya

Video

Artikel lainnya

Hot Topics

Artikel lainnya

Interview

Artikel lainnya

Modification

Artikel lainnya

Features

Artikel lainnya

Community

Artikel lainnya

Gear Up

Artikel lainnya

Artikel Mobil dari Oto

  • Berita
  • Artikel Feature
  • Advisory Stories
  • Road Test

Artikel Mobil dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Tips
  • Review
  • Artikel Feature