Ram Siapkan Pick-up Bertenaga 775 HP di SEMA 2016

Ram Siapkan Pick-up Bertenaga 775 HP di SEMA 2016
LOS ANGELES, 1 November 2016 - Ajang Specialty Equipment Market Association Show atau yang lebih dikenal dengan SEMA Show akan segera dimulai pada 1-4 November 2016. Beberapa pabrikan mobil sudah mempersiapkan mobil modifikasi jagoannya untuk dipamerkan.

Sama seperti RAM yang bekerja sama dengan Dallas Speed Shop sudah mempersiapkan pikap truk yang akan menjadi andalannya. Pikap buatannya bukan sembarangan pikap, pasalnya jantung yang tersemat dibalik kap mesinnya memiliki tenaga yang sangat buas mencapai 775 hp.

Tenaga tersebut merupakan hasil beberapa modifikasi pada mesin V8 berkapasitas 6.2 liter supercharge. Awalnya mesin ini memiliki tenaga 707 hp sama seperti yang tersemat di engine-bay Challenger dan Charger Hellcat twins.

Agar kerja mesin lebih maksimal dan mendapatkan traksi yang cukup baik, satu set velg Forgeline berukuran 22x11,5 yang dibungkus ban Continental tersemat mengisi fender mobil ini.

Tenaga yang buas tentu membutuhkan sistem pengereman yang sangat baik, maka dari itu, sistem pengereman bawaan pabrik diganti dengan rem cakram dengan 8 buah piston pada bagian depan dan 4 buah piston dibagian belakang.

Pada sisi eksterior mendapatkan beberapa penambahan pula seperti splitter serat karbon bertengger dibagian depan, sayap belakang karbon juga bertengger pada bagian belakang.

TITO LISTYADI

Featured Articles

Read All

Artikel yang mungkin menarik untuk Anda

Mobil Pilihan

  • Upcoming

Updates

Artikel lainnya

New cars

Artikel lainnya

Drives

Artikel lainnya

Review

Artikel lainnya

Video

Artikel lainnya

Hot Topics

Artikel lainnya

Interview

Artikel lainnya

Modification

Artikel lainnya

Features

Artikel lainnya

Community

Artikel lainnya

Gear Up

Artikel lainnya

Artikel Mobil dari Oto

  • Berita
  • Artikel Feature
  • Advisory Stories
  • Road Test

Artikel Mobil dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Tips
  • Review
  • Artikel Feature