MG 3 Hybrid Bakal Muncul di GJAW 2024, Pertama Jadi Hatchback Elektrifikasi
Model hybrid untuk segmen konsumen anak muda.
JAKARTA, Carvaganza - Pada akhir November mendatang, Gaikindo Jakarta Auto Week (GJAW) 2024 akan menjadi ajang bagi berbagai merek otomotif untuk memamerkan produk terbaru mereka. Salah satunya adalah MG Indonesia, yang telah mengonfirmasi akan menghadirkan kendaraan berteknologi hybrid.
He Guowei (Alec), CEO MG Motor Indonesia, menyampaikan bahwa perusahaan akan memperkenalkan MG 3 Hybrid. Setelah tampil di GIIAS 2024, model yang sudah beredar di Thailand ini akan kembali dipamerkan di GJAW 2024.
“Kami akan membawa mobil HEV (hybrid electric vehicle) ke GJAW. Modelnya adalah MG 3 HEV,” ujar Alec pada Selasa (5/11/2024).
Meski demikian, Alec belum memastikan apakah mobil hybrid ini akan langsung tersedia untuk penjualan. Sebelumnya, MG telah memperkenalkan EV Cyberster di Indonesia dan membuka pre-order dengan harga di kisaran Rp1 miliar.
Baca Juga: Kolaborasi MG dan UABS: Luncurkan Produksi Baterai Kendaraan Listrik di Indonesia
Alec menjelaskan bahwa MG Indonesia akan melihat terlebih dahulu respons pasar terhadap kendaraan hybrid tersebut, sambil mempertimbangkan strategi harga yang sesuai untuk model entry level buatan Thailand itu.
“Kami sedang menjajaki berbagai opsi untuk menekan biaya, termasuk mungkin menawarkan skema penjualan tertentu,” kata Alec.
Di tengah tren kendaraan listrik yang mengusung konsep ramah lingkungan, kehadiran teknologi hybrid dari perusahaan Cina ini menarik perhatian. Menurut Alec, MG Indonesia ingin berperan dalam percepatan mobilitas hijau, dengan mempertimbangkan transisi bertahap dari kendaraan berbahan bakar konvensional (ICE) menuju listrik penuh (EV).
Alec juga berharap pemerintah Indonesia mendukung perkembangan teknologi hybrid ini, khususnya untuk mencapai target emisi nol bersih di masa depan.
“Subsidi BBM untuk kendaraan konvensional diberikan, padahal hybrid lebih efisien dan bisa mengurangi konsumsi bahan bakar. Mesin berbahan bakar konvensional menghasilkan polusi yang berdampak buruk pada kesehatan, dan mengurangi emisi dari kendaraan dapat membantu mengatasi masalah tersebut,” jelas Alec.
Untuk spesifikasinya, MG 3 HEV dilengkapi teknologi hybrid modern. Mesin DOHC berkapasitas 1.498 cc menghasilkan tenaga sebesar 102 ps dan torsi gabungan hingga 425 Nm berkat motor listrik berkekuatan 100 kW. Sistem hybridnya mendukung beberapa mode penggerak: EV mode untuk kecepatan di bawah 30 km/jam, series mode di antara 30-80 km/jam, dan parallel mode untuk kecepatan hingga 120 km/jam. Pengemudi juga dapat memilih mode berkendara seperti Eco, Normal, dan Sport.
(SETYO ADI / WH)
Baca Juga: Unit Terakhir Pagani Codalunga Telah Dikirim ke Konsumen, Dibalut Trim Hermes
Pelajari lebih lanjut tentang MG 3
Mobil MG Lainnya
Featured Articles
- Latest
- Popular
Artikel yang mungkin menarik untuk Anda
Mobil MG Pilihan
- Latest
- Upcoming
- Popular
Updates
New cars
Drives
Review
Video
Hot Topics
Interview
Modification
Features
Community
Gear Up
Artikel Mobil dari Oto
- Berita
- Artikel Feature
- Road Test
Artikel Mobil dari Zigwheels
- Motovaganza
- Review
- Artikel Feature