Mazda Resmikan Pabrik Baru di Thailand

Mazda Resmikan Pabrik Baru di Thailand
BANGKOK, 8 Agustus 2015 -- Mazda Motor Corporation meresmikan Mazda Powertrain Manufacturing di Thailand Co., Ltd. (MPMT). Pabrik baru tersebut berlokasi di provinsi Chonburi.

MPMT ini merupakan pabrik pertama yang memproduksi transmisi di luar Jepang. MPMT akan memproduksi SKYACTIVE-Drive yang juga diproduksi di Hofu Plant di Jepang. Pabrik ini mampu memproduksi 400.000 unit sistem transmisi per tahunnya. Nantinya pabrik tersebut akan menyuplai kebutuhan pabrik yang ada di Thailand, Malaysia, Vietnam, Mexico dan Cina.

Selain itu, MPMT juga akan memasukan produksi mesin diesel SKYACTIV-D 1.5 yang dimulai pada akhir 2015. Selain itu, MPMT ini juga dipercaya memproduksi mesin dan perakitan kendaraan.

"Dengan beroperasinya pabrik baru kami di Thailand sekaligus menjadi basis produksi kedua setelah Jepang, diharapkan dapat meningkatkan kualitas dan memenuhi permintaan konsumen," kata President and CEO Mazda Motor Coorporation, Masamichi Kogai, dalam keterangan pers yang diterima Carvaganza.

Lewat pembukaan pabrik ini juga, MMC diharapkan dapat membantu memajukan ekonomi lokal dan industri otomotif.

Acara pembukaan ini dihadiri 500 tamu undangan termasuk tamu kerajaan Maha Chakri Sirindhorn, President dan CEO MPMT Hidenori Kawakami, Masamichi Kogai President dan CEO Mazda Motor Coorporation.

ALVANDO NOYA

Featured Articles

Read All

Artikel yang mungkin menarik untuk Anda

Mobil Mazda Pilihan

  • Upcoming

Updates

Artikel lainnya

New cars

Artikel lainnya

Drives

Artikel lainnya

Review

Artikel lainnya

Video

Artikel lainnya

Hot Topics

Artikel lainnya

Interview

Artikel lainnya

Modification

Artikel lainnya

Features

Artikel lainnya

Community

Artikel lainnya

Gear Up

Artikel lainnya

Artikel Mobil dari Oto

  • Berita
  • Artikel Feature
  • Road Test

Artikel Mobil dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Review
  • Artikel Feature