Mazda CX-9 Sudah Masuk Malaysia, Selanjutnya Indonesia

Mazda CX-9 Sudah Masuk Malaysia, Selanjutnya Indonesia
KUALA LUMPUR, 27 Februari 2017 – Mazda Malaysia memperkenalkan Mazda CX-9 baru. SUV tujuh penumpang itu dijual RM316,788 untuk model two-wheel drive dan RM323,849 untuk all-wheel drive.

Varian yang ditawarkan adalah tipe GT. Model ini sudah dilengkapi dengan lampu depan bi-LED (dengan lampu halogen daytime running light), lampu kabut LED, lampu belakang LED, powered sunroof dan velg berukuran 20 inci.

Beragam fitur lain juga disematkan. Terdapat antara lain keyless entry, push-button start, auto lights and wipers, cruise control, triple-zone auto climate control, leather upholstery, pengaturan tempat duduk pengemudi dengan side memory, head-up display full color, auto-dimming untuk kaca spion, rear side window blinds, dan powered tailgate.

Tak ketinggalan bagian kabin dilengkapi dengan MZD Connect infotainment system dengan layar touchscreen delapan inci, navigasi, kamera mundur dan sound system dengan 12-speaker Bose.



Fitur-fitur kemanan juga lengkap. Mazda CX-9 menggunakan enam airbags, ABS with EBD dan brake assist, stability control, Trailer Stability Assist (TSA) dan dua ISOFIX child seat di bangku baris kedua. Madza juga memasang fitur terkini seperti i-ActivSense driver assists, termasuk front and rear Smart City Brake Support (SCBS), Blind Spot Monitoring (BSM) dan Rear Cross Traffic Assist (RCTA).

Bagaimana dengan mesin? Di bawah kap mesin ada mesin bensin 2.5 liter SkyActiv-G turbocharged dengan i-stop start otomatis / stop dan energy recovery system berbasis kapasitor i-ELOOP. Mesin ini mengembangkan tenaga 228 hp pada 5.000 rpm dan torsi 420 Nm pada 2.000 rpm.



Transmisi otomatis enam kecepatan SkyActiv-Drive menjadi standar. Konsumsi bahan bakar disebutkan 8.4 liter per 100 km pada model penggerak two-wheel drive dan 8.8 liter per 100 km dengan tipe all-wheel drive.

Setelah masuk Malaysia bagaimana dengan Indonesia? Kabarnya model ini juga akan segera meluncur di Indonesia. PT Mazda Motor Indonesia yang sebelumnya menjual model ini saat ini tidak lagi menjual CX-9. Keluarga CX yang masih tersedia adalah CX-5. Nah, kita tunggu saja kapan model ini hadir di Indonesia.

RAJU FEBRIAN

Featured Articles

Read All

Artikel yang mungkin menarik untuk Anda

Mobil Pilihan

  • Upcoming

Updates

Artikel lainnya

New cars

Artikel lainnya

Drives

Artikel lainnya

Review

Artikel lainnya

Video

Artikel lainnya

Hot Topics

Artikel lainnya

Interview

Artikel lainnya

Modification

Artikel lainnya

Features

Artikel lainnya

Community

Artikel lainnya

Gear Up

Artikel lainnya

Artikel Mobil dari Oto

  • Berita
  • Artikel Feature
  • Advisory Stories
  • Road Test

Artikel Mobil dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Tips
  • Review
  • Artikel Feature