Hyundai All New i20 Sports Gunakan Kamera Eagle Eye

Hyundai All New i20 Sports Gunakan Kamera Eagle Eye

JAKARTA, 4 Maret 2017 -- Selain memperkenalkan kantor baru dan Hyundai All New Tucson XG CRDi EVGTurbo, PT Hyundai Mobil Indonesia (HMI) juga memperkenalkan Hyundai All New i20 dengan tambahan fitur 180° Eagle Eye Front View Camera. Hyundai i20 diberi tambahan embel-embel badge 'i20 Sports', kamera parkir belakang dan kamera depan yang dapat difungsikan saat melalui pertigaan. Penambahan baru lainnya adalah spoiler belakang yang lebih seksi. Fitur tambahan utama adalah dipasangkannya wide angle camera dengan jangkauan hampir 180 derajat. Fitur ini disematkan pada Hyundai All New i20 untuk membantu pengemudi melihat bagian depan, sisi depan kiri dan kanan kendaraan yang kemudian ditampilkan lewat layar monitor di head unit. "Fitur ini sangat berguna ketika menghadapi blind spot atau blind junction area agar terhindar yang kemungkinan kendaraan lain dari sisi yang tidak terlihat," kata Deputy Marketing Director PT HMI Hendrik Wiradjaja di head office baru HMI di Jalan Teuku Nyak Arif No.14 Simprug, Jakarta Selatan. Baca juga: Hyundai Mobil Indonesia Tempati Head Office Baru di Simprug Baca juga: Hyundai Tucson Diesel Diperkenalkan, Harga Rp 458 Juta Tak ada perubahan dari sisi mesin. Hyundai i20 di Indonesia dihadirkan dengan mesin bensin Kappa 1400 cc yang mampu menyemburkan tenaga 100 hp pada 4000 rpm dengan torsi maksimum sebesar 136 Nm di 1500-2000 rpm. Perlu diingat, mesin ini juga digunakan oleh Grand Avega. Hyundai i20 akan ditawarkan hanya 1 varian saja, namun memiliki 2 pilihan transmisi. Yaitu transmisi manual 6-percepatan yang dijual dengan harga Rp 249 juta dan transmisi matik 5-percepatan yang dijual Rp 263 juta. Kini hadirnya aksesori tersebut, bisa dibanderol dengan tambahan Rp 2 juta. Artinya, jika Anda baru akan meminangnya Anda harus mengeluarkan Rp 265 juta untuk Hyundai i20 sports. VALDO PRAHARA


Featured Articles

Read All

Artikel yang mungkin menarik untuk Anda

Mobil Hyundai Pilihan

  • Upcoming

Updates

Artikel lainnya

New cars

Artikel lainnya

Drives

Artikel lainnya

Review

Artikel lainnya

Video

Artikel lainnya

Hot Topics

Artikel lainnya

Interview

Artikel lainnya

Modification

Artikel lainnya

Features

Artikel lainnya

Community

Artikel lainnya

Gear Up

Artikel lainnya

Artikel Mobil dari Oto

  • Berita
  • Artikel Feature
  • Road Test

Artikel Mobil dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Review
  • Artikel Feature