Bridgestone Potenza Sport dan Alenza Sport Jadi Ban Resmi Mobil Listrik Fisker Ocean

Bridgestone Fisker Ocean

LOS ANGELES, Carvaganza -- Fisker Inc. sebuah pabrikan kendaraan listrik berkelanjutan dan solusi mobilitas canggih di dunia serta Bridgestone, pemimpin global dalam layanan mobilitas berkelanjutan dan solusi tingkat tinggi mengumumkan jalinan kerjasamanya. Fisker telah memilih Bridgestone sebagai ban eksklusif untuk mobil SUV all-electric Fisker Ocean yang dinantikan.

Bridgestone mengembangkan ban yang dirancang khusus untuk Fisker Ocean dengan memadukan ban berbobot ringan berteknologi ENLITEN dengan ban Potenza Sport yang mampu memberikan performa maksimal di musim panas, serta ban Alenza Sport yang cocok digunakan di segala musim khususnya bagi pasar wilayah Amerika Utara.

Fisker Ocean akan menggunakan ban rancangan khusus, Bridgestone Potenza Sport. Ban ini memberikan pengalaman berkendara optimal yang berfokus pada kenyamanan serta kestabilan pengendalian dan dilengkapi dengan daya gulir rendah, yang dapat menghemat energi baterai Fisker Ocean dengan memastikan lebih sedikit daya yang dibutuhkan untuk menjalankan kendaraan.

Fisker Ocean

Bridgestone Potenza Sport – ban sport premium dengan performa tinggi – sebagai ban yang pertama kali dirancang khusus dengan mengkombinasikan performa dan Teknologi ENLITEN revolusioner dan berkelanjutan. Rata-rata, Teknologi ENLITEN mampu mengurangi daya gulir ban hingga 30 persen dan berat ban hingga 20 persen. Hal ini setara dengan penggunaan sumber daya bahan baku sebesar 2 kg lebih sedikit daripada yang dibutuhkan untuk memproduksi setiap ban pada umumnya. Penggunaan Teknologi ENLITEN adalah kunci untuk memastikan bahwa ban khusus Fisker Ocean memiliki daya gulir yang rendah, sementara di sisi lain pola telapak sporty Potenza Sport memberikan pengalaman berkendara yang dinamis dan stabil.

Bridgestone juga akan memasok ban Alenza Sport dengan spesifikasi untuk digunakan di semua musim yang dirancang khusus untuk model Fisker Ocean yang dijual di wilayah Amerika Utara. Ban Alenza Sport dirancang dengan kompon generasi mutakhir yang memberikan peningkatan pengereman di kondisi permukaan kering serta basah, dan peningkatan performa daya gulir untuk membantu pengemudi merasakan kemampuan kinerja Fisker Ocean seutuhnya.

Ban Bridgestone yang dirancang khusus bagi Fisker Ocean juga didapat melalui terobosan teknologi Pengembangan Ban Virtual milik Bridgestone, yang memungkinkan prediksi akurat kinerja ban tanpa memproduksi dan menggerakkannya secara fisik sebagai bagian pertama dari proses pengembangan pada umumnya. Membuat pengembangan ban lebih berkelanjutan, efisien, akurat, dan fleksibel, Pengembangan Ban Virtual memangkas konsumsi bahan baku dan emisi CO2 sekitar 60 persen serta mengurangi waktu dan kecepatan pengembangan produk ke pasar hingga 50 persen.

Fisker Ocean

Fisker Ocean

Fisker mengidentifikasi Bridgestone sebagai mitra yang kuat dengan pendekatan yang sama terhadap keberlanjutan investasi di seluruh rantai nilainya, mulai dari R&D dan pengembangan produk, hingga manufaktur dan penjualan ritel, untuk mengurangi dampak terhadap lingkungan. Salah satu contohnya, Bridgestone baru-baru ini mengumumkan bahwa 100 persen listrik yang dikonsumsi pabrik di wilayah Eropa, termasuk Pusat Litbang Eropa di Italia tempat ban Fisker Ocean dikembangkan dan pabrik Poznan di Polandia tempat ban akan diproduksi, berasal dari sumber terbarukan; sama halnya, Fisker Ocean akan diproduksi di Graz, Austria di fasilitas netral CO2 Magna Steyr.

Di Bridgestone sendiri, Fisker mendapatkan mitra yang mampu mengubah bisnisnya untuk mendukung adopsi (Electric Vehicle) atau EV. Dengan mempelopori ban premium, teknologi, serta solusi armada dan mobilitas khusus untuk EV, serta pengembangan jaringan ritel dan layanan siap EV, Bridgestone berinvestasi untuk membuat mobilitas elektrik lebih efisien dan dapat diakses oleh semua pengemudi. Fisker memiliki ambisi untuk memasuki pasar Amerika Serikat dan Eropa dengan harga yang direkomendasikan mulai dari $37.499 atau sekitar 530 juta Rupiah.

Prototype dari Fisker Ocean akan mulai diproduksi pada Quartal 4 2021. Ban Bridgestone yang akan melengkapi Fisker Ocean akan tersedia dalam dua ukuran yaitu 255/50 R20 dan 255/45 R22. Ban dengan rim 22 dirancang untuk menciptakan keseimbangan penanganan yang lebih sporty, sesuai dengan kinerja yang akan diberikan oleh Fisker Ocean.

Fisker Ocean

“Di Bridgestone, kami melihat EV sebagai peluang besar untuk membantu mencapai netralitas karbon pada tahun 2050 dan membuat mobilitas lebih ramah lingkungan,” kata Laurent Dartoux, President and CEO, Bridgestone EMIA. “Tetapi masih banyak hambatan yang harus diatasi sebelum masa depan listrik sepenuhnya dapat diwujudkan, dan Fisker – seperti Bridgestone – sedang berupaya untuk mendobrak hambatan tersebut. Tidak hanya membuat EV lebih mudah diakses, Fisker dibangun dari nol dengan agenda keberlanjutan yang kuat yang kami dukung dengan sepenuh hati. Sangatlah brilian untuk menyatukan ambisi kita bersama dan bekerja sama untuk mencapainya.”

Fisker Ocean akan melakukan debut global pertamanya pada Los Angeles Auto Show 2021 mendatang, dan memulai produksi pada 17 November 2022. Fisker Ocean menyuguhkan penggunaan bahan daur ulang secara ekstensif, termasuk interior yang sepenuhnya berbahan dasar dari tumbuhan dan hadir dengan pilihan atap panel surya fotovoltaik.

"Kami sangat senang bekerja sama dengan Bridgestone, pemimpin global dalam ban dan mobilitas berkelanjutan, dan berbagi nilai-nilai kami serta merancang ban premium yang sangat cocok untuk Fisker Ocean. Kami memiliki ambisi untuk membuat SUV paling berkelanjutan yang menghadirkan pengalaman berkendara, pengendalian, dan jangkauan terdepan di kelasnya, dan Bridgestone akan memainkan peran kunci dalam mencapai tujuan ini. Kami berharap dapat terus bekerja sama secara erat, berkolaborasi dalam kinerja dan pengembangan teknis ban," kata Henrik Fisker, Chairman and CEO of Fisker. (RAJU)

Featured Articles

Read All

Artikel yang mungkin menarik untuk Anda

Mobil Pilihan

  • Upcoming

Updates

Artikel lainnya

New cars

Artikel lainnya

Drives

Artikel lainnya

Review

Artikel lainnya

Video

Artikel lainnya

Hot Topics

Artikel lainnya

Interview

Artikel lainnya

Modification

Artikel lainnya

Features

Artikel lainnya

Community

Artikel lainnya

Gear Up

Artikel lainnya

Artikel Mobil dari Oto

  • Berita
  • Artikel Feature
  • Advisory Stories
  • Road Test

Artikel Mobil dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Tips
  • Review
  • Artikel Feature