11 Hal Penting Yang Perlu Diketahui Dari All-New Subaru Forester 2022

All New Subaru Forester 2022

JAKARTA, Carvaganza – Hadir dengan Subaru Core Technology teranyar, SUV all new Subaru Forester 2022 yang baru dirilis Rabu kemarin (18/5) cukup menarik perhatian konsumen nasional. Harganya pun bersaing dengan mobil-mobil yang sudah beredar di kelasnya.

KEY TAKEAWAYS

  • Apa pengertian Subaru Core Technology?

    Teknologi yang dikembangkan Subaru yang terdiri dari Subaru Global Platform, mesin BOXER, Symmetrical All-Wheel Drive dengan X-Mode dan fitur keselamatan Subaru EyeSight.
  • Apa fungsi dari dari Symmetrical All-Wheel Drive dan X-Mode?

    Teknologi yang sudah dimiliki Subaru lebih dari 30 tahun yang bertujuan agar kendaraan menjadi lincah dan mudah dikendalikan. Empat roda bergerak fulltime dan menjamin traksi tetap optimal.
  • All new Subaru Forester 2022 mengadopsi teknologi canggih dan terkini yang dikembangkan pabrikan. Mulai dari teknologi sasis maupun fitur. Berikut beberapa hal penting yang perlu diketahui dari all-new Subaru Forester.

    1. Jumlah varian yang dipasarkan di Indonesia

    Diluncurkan dengan 2 varian yakni Subaru Forester 2.0i-L dan Subaru Forester 2.0i-S Eyesight. Dipasarkan oleh APM PT Plaza Auto Mega.

    All New Subaru Forester 2022

    2. Harga all-new Subaru Forester

    Subaru Forester 2.0i-L ditawarkan dengan harga Rp 579.500.000 (on the road Jakarta) dan Subaru Forester 2.0i-S Eyesight dibanderol Rp 659.500.000 (on the road Jakarta).

    3. Mesin Subaru Forester 2022

    Yang dipasarkan di Indonesia hanya menyediakan satu pilihan mesin. Yakni Mesin Boxer Subaru FB 20, 4 silinder 2.0L naturally aspirated. Menghasilkan tenaga 154 hp pada 6000 rpm dan torsi puncak 196 Nm pada 4000 rpm. Dikombinasikan dengan transmisi Lineartronic CVT 7 percepatan dan Active Torque Split AWD agar tenaga tersalur secara merata di semua putaran dan kondisi jalan.

    4. Pengertian Subaru Core Technology

    Yakni penyebutan untuk teknologi inti yang dikembangkan oleh Subaru yang terdiri dari fitur dan sistem. Terdiri dari Subaru Global Platform, mesin BOXER, Symmetrical All-Wheel Drive dengan X-Mode dan fitur keselamatan Subaru EyeSight.

    Subaru Global Platform

    5. Subaru Global Platform

    Merupakan teknologi sasis unibody atau dikenal pula dengan sebutan sasis monokok yang secara khusus dikembangkan oleh Subaru semua model mobilnya. Teknologi Subaru Global Platform (SGP) itu pertama kali diadopsi oleh Subaru Impreza generasi kelima tahun 2016.

    SGP bertujuan menciptakan mobil yang lebih kuat, lebih rigid dan memiliki center of gravity yang lebih rendah. Dan hal itu juga diwujudkan dalam bentuk fitur keselamatan dan keamanan sehingga level safety kendaraan menjadi lebih tinggi.

    6. Symmetrical All-Wheel Drive dan X-Mode

    Symmetrical All-Wheel Drive telah menjadi identitas Subaru selama lebih dari 30 tahun, dan sistem Symmetrical All-Wheel Drive pada the all-new Subaru Forester adalah penyempurnaan terbaru yang memberikan impresi berkendara lincah, dan mudah dikendalikan. Sistem penggerak Symmetrical All-Wheel drive memungkinkan pergerakan empat roda secara fulltime, menjamin traksi optimal di semua kondisi jalan.

    Teknologi X-Mode diadopsi oleh kedua varian Subaru Forester. Bertujuan meningkatkan kemampuan jelajah di segala medan, versi terbaru dari fitur ini menghadirkan optimalisasi X-Mode yang mengontrol mesin, transmisi, dan rem pada permukaan licin, meningkatkan kemampuan berkendara dalam kondisi off-road dan jalan yang tidak rata.

    7. Mode pengendaraan

    Pada varian 2.0i-S EyeSight terdapat mode pengendaraan Snow/Dirt dan Deep Snow/Mud. Pengoperasiannya mudah dengan dengan satu sentuhan lembut saja.

    Baca juga: Subaru Forester Resmi Meluncur di Indonesia, Harga Mulai Rp 579,5 Juta

    Mode pengendaraan Subaru Forester 2022

    8. Mesin BOXER

    Telah menjadi khasnya Subaru dan sudah mengental dalam darah pabrikan yang didirikan oleh Kenji Kita ini. Nama lain dari mesin Boxer adalah Flat engine, yang memiliki format kerja yang berbeda dengan mesin V. Dalam mesin Boxer, konfigurasi posisi piston bersebrangan dengan posisi horizontal atau orang banyak bilangnya posisi tidur.

    Subaru Forester yang edar di Indonesia hanya menyediakan 1 pilihan mesin, Subaru FB20, BOXER Engine, 4-silinder, 2.0L Naturally Aspirated yang menghasilkan tenaga 154 hp pada 6000 rpm dan torsi hingga 196 Nm di 4000rpm. Dikombinasikan dengan transmisi Lineartronic CVT 7-percepatan dan Active Torque Split AWD untuk penyaluran tenaga yang halus dan merata di semua putaran dan kondisi jalan. Perpindahan gigi juga dapat dilakukan secara manual melalui paddle shift pada lingkar setir.

    9. Eksterior

    Mengadopsi filosofi desain “Dynamic x Solid”. Memadukan karakter kokoh sebuah SUV dengan kenyamanan dan fitur yang user-frienldy. Desain bumper depan X dan lampu depan Daytime Running Lights terbaru. Lengkap dengan projector LED dengan Adaptive Driving Beam (ADB) dan Steering Responsive Headlight (SRH).

    Baca juga:  Mengenal Lebih Dekat Subaru Forester, Pembuka Jalan Masuk Lagi Ke Indonesia

    Underguard di bagian depan didesain menyatu dengan under-body flat panel. Pada bagian samping terdapat 2 (dua) garis body di samping dan 4 (empat) garis fender. Memiliki ground clearance 220mm, departure angle 24,6 derajat, approach angle 20 derajat, brake over 19,6 derajat.

    Untuk Subaru Forester 2.0i-L mengadopsi velg alloy 17 inci dengan sentuhan warna two-tone hitam dan silver. Sedangkan untuk Subaru Forester 2.0i-S EyeSight mendapatkan fitur eksterior khusus yakni velg alloy 18 inci berdesain 5 bilang, diamond-cut finish dan piano black. Mendapat aksen krom pada foglamp dan window frame dan silver garnish. Pintu bagasi sudah power rear gate dan roof rail dengan kelir warna silver.

    Interior All-New Subaru Forester 2022

    10. Interior

    Memiliki built quality khas Monozukuri craftmanship dari Jepang. Material yang digunakan memiliki tekstur lembut dan terbuat dari kulit nappa genuine. Semua bangku depan dapat diatur secara elektrik dan terdapat Memory Function.

    Di dalam kabin terdapat tiga layar monitor yakni layar sentuh 8 inci yang menjadi jantungnya sistem infotainment dengan konektivitas Apple CarPlay dan Android Auto menjadi standart untuk semua varian. Satunya adalah instrument cluster atau cluster meter yang terletak di bagian belakang kemudi.

    Layar ketiga adalah layar LED untuk ragam informasi kendaraan yang posisinya terletak di bagian atas layar sentuh infotainment. Berisikan informasi lebih lengkap seperti; konsumsi bahan bakar, temperatur, OFF-ROAD display, Subaru EyeSight, dan Kompas. Didukung oleh sistem audio Harman Kardon 9 speaker, 576 watt. Semua varian juga dilengkapi sunroof.

    sunroof di all-new subaru Forester

    11. Fitur Keselamatan dan Keamanan

    Fitur ini terangkum dalam teknologi canggih yang diberi nama Subaru EyeSight. Yaitu Advanced Safety Equipment yang telah dikembangkan lebih dari 30 tahun oleh Subaru dengan prinsip bantuan 2 mata tambahan untuk driver.

    Fitur Subaru EyeSight pada Subaru Forester model year 2022 ini telah mendapat penyempurnaan paling mutakhir dan memasuki generasi ke-4. Terdiri dari Adaptive Cruise Control, Pre-Collision Braking, Pre-Collision Throttle, Lead Vehicle Start Alert, Lane departure warning, Lane sway warming, serta Lane Keep Assist dan Subaru Rear-vehicle detection (RSVD). (EKA ZULKARNAIN)

    Baca juga: Mengupas Spesifikasi dan Fitur SUV All New Subaru Forester Khusus Pasar Indonesia

    Pelajari lebih lanjut tentang Subaru Forester

    • Tampak Depan Bawah Subaru Forester
    • Tampak belakang serong Forester
    • Fog lamp depan Forester
    • lampu belakang Forester
    • Pelek Forester
    Subaru Forester
    Rp 659,5 Juta Cicilan mulai dari : Rp 15,05 Juta

    Mobil Subaru Lainnya

    • Subaru BRZ
      Subaru BRZ
    • Subaru WRX
      Subaru WRX
    • Subaru WRX Wagon
      Subaru WRX Wagon
    • Subaru Crosstrek
      Subaru Crosstrek
    • Subaru Forester
      Subaru Forester
    • Subaru Outback
      Subaru Outback

    Don't Miss

    Featured Articles

    Read All

    Artikel yang mungkin menarik untuk Anda

    Mobil Subaru Pilihan

    Pilihan mobil untuk Anda

    Updates

    Artikel lainnya

    New cars

    Artikel lainnya

    Drives

    Artikel lainnya

    Review

    Artikel lainnya

    Video

    Artikel lainnya

    Hot Topics

    Artikel lainnya

    Interview

    Artikel lainnya

    Modification

    Artikel lainnya

    Features

    Artikel lainnya

    Community

    Artikel lainnya

    Gear Up

    Artikel lainnya

    Artikel Mobil dari Oto

    • Berita
    • Artikel Feature

    Artikel Mobil dari Zigwheels

    • Motovaganza