VW Tiguan Terbaru Akan Hadir di GIIAS 2017

VW Tiguan Terbaru Akan Hadir di GIIAS 2017
JAKARTA, 29 Juli 2017 -- PT Garuda Mataram Motor (GMM) selaku distributor resmi Volkswagen di Indonesia akan menghadirkan model terbaru di Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2017 yang digelar 10-20 Agustus mendatang.

Diperkirakan GMM akan memboyong VW Tiguan terbaru yang akan memanaskan persaingan otomotif Indonesia di kelas SUV. Dan Volkswagen siap meluncurkan mobil baru di GIIAS 2017.

Produsen mobil asal Jerman, Volkswagen akan kembali menghadirkan gebrakan untuk pasar SUV di Indonesia. Digadang-gadang VW Tiguan generasi terbaru akan memeriahkan ajang GIIAS 2017. Di Eropa, Tiguan punya dua pilihan mesin, yakni 1.400 cc bensin bertenaga 123 Hp dan 2000 cc diesel twin turbo yang memiliki tenaga sebesar 237 Hp.

Ia juga akan dilengkapi sistem penggerak empat roda (four wheel drive) 4Motion dengan mode berkendara. Namun, belum dapat dipastikan mesin apa yang akan hadir di Indonesia. Akan tetapi, untuk pasar Indonesia sepertinya VW Tiguan terbaru ini akan membawa unit bensin 1400 cc.

PT GMM juga akan memajang model lainnya, yakni VW Polo, VW Scirocco, VW Golf, dan sang legendaris VW Caravelle T6. Selain itu, kontes modifikasi PoloisMe juga akan kembali digelar dalam ajang GIIAS 2017.

VALDO PRAHARA

Pelajari lebih lanjut tentang Volkswagen Tiguan

  • Tampak Depan Bawah Volkswagen Tiguan
  • Lampu depan Tiguan
  • Pelek Tiguan
  • Tampak belakang Tiguan
  • Tampak depan medium Volkswagen Tiguan
  • Volkswagen Tiguan Front Cross Side View
Volkswagen Tiguan
Rp 630 Juta Cicilan mulai dari : Rp 14,37 Juta

Mobil Volkswagen Lainnya

  • Volkswagen Golf GTI
    Volkswagen Golf GTI
  • Volkswagen Polo
    Volkswagen Polo
  • Volkswagen T-Cross
    Volkswagen T-Cross
  • Volkswagen Tiguan Allspace
    Volkswagen Tiguan Allspace

Featured Articles

Read All

Artikel yang mungkin menarik untuk Anda

Mobil Volkswagen Pilihan

Updates

Artikel lainnya

New cars

Artikel lainnya

Drives

Artikel lainnya

Review

Artikel lainnya

Video

Artikel lainnya

Hot Topics

Artikel lainnya

Interview

Artikel lainnya

Modification

Artikel lainnya

Features

Artikel lainnya

Community

Artikel lainnya

Gear Up

Artikel lainnya

Artikel Mobil dari Oto

  • Berita
  • Artikel Feature
  • Road Test

Artikel Mobil dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Artikel Feature