SUV MG HS i-SMART Menjelajahi Ragam Destinasi Di Sulawesi Selatan

MG HS i-SMART

BULUKUMBA, Carvaganza – Pabrikan mobil MG tampaknya semakin gencar mempromote kehandalan kendaraan yang mereka pasarkan di Indonesia melalui perjalanan bernuansa adventure. Hal ini memang perlu dilakukan karena MG harus berhadapan dengan mindset masyarakat yang telah lama dipatri oleh brand dari Jepang dan Korea.

Perjalanan dengan tagline #MGDiscoverIndonesia ini merupakan etape kedua setelah sebelumnya melakukan perjalanan yang sama dengan MG ZS dan MG HS dengan menyambangi sejumlah kawasan wisata di Pulau Jawa. Untuk #MGDiscoverIndonesia ‘etape’ kedua ini, menjelajahi kekayaan wisata alam di Indonesia bagian Timur yaitu Bulukumba dan Tana Toraja di Sulawesi Selatan. Mobil yang digunakan adalah MG HS i-SMART.

Journey diawali dari Desa Kahayya. Terletak sekitar 34 km arah utara pusat kota Bulukumba. Desa ini terletak di dataran tinggi dengan suguhan udara segar pegunungan. Terkenal sebagai daerah penghasil kopi terbaik di Bulukumba, Sulawesi Selatan.

MG HS i-SMART

Nama Kahayya diambil dari Bahasa Konjo. ‘Kaha” artinya kopi dan kata “yya” di belakang sebagai penegasan dari kata sebelumnya. Segarnya udara pegunungan di Kahayya juga disebabkan desa ini terletak di kaki Gunung Lompobattang.

Jalanan menuju desa ini sarat dengan tanjakan dan jalanan berliku, dengan sudut kemiringan 15 – 20 derajat. Pengemudi dapat mengaktifkan mode berkendara khas MG HS dengan mode ‘Super Sport’ sehingga dengan mudah melenggang di tanjakan. Di turunan yang curam, fitur Hill Descent Control (HDC) sangat membantu performa mobil dalam kontur seperti ini. Sedangkan ketika ditanjakan, bisa terbantu oleh fitur keselamatan Hill Start Assist (HSA).

Lepas dari Kahayya, MG HS i-SMART langsung menyambangi destinasi pantai dan laut di Pantai Tanjung Bira. Menyuguhkan view hamparan pasir putih dan laut biru yang cantik. Untuk mencapai destinasi wisata terkenal di Sulawesi ini tak perlu repot. Tinggal aktifkan fitur Navigation pada Smart Connect MG HS i-SMART, Ia langsung mengarahkan pengemudi dengan menampilkan map pada layar sentuh 10,1 inci.

Fitur Voice Command dari Smart Command MG HS i-SMART juga dapat mempermudah pengendara untuk melakukan banyak hal hanya melalui perintah suara, seperti menaikkan atau menurunkan temperatur AC, memainkan atau mematikan musik, hingga membuka atau menutup jendela dan Electric I-MAX Panoramic Sunroof.

MG HS I-SMART

Tana Beru, perahu pinisi

Pemakaian fitur Smart Command juga bermanfaat pada saat melanjutkan perjalanan ke destinasi Desa Tana Beru. Fitur MG Navigation juga sangat bermanfaat di dalam mencari lokasi yang ingin dituju. Tana Beru dikenal sebagai tempat pembuatan kapal pinisi. Pembuatan kapal pinisi oleh masyarakat setempat telah menjadi budaya dan diturunkan turun temurun.

Kebudayaan ini sukses meraih sertifikat dari UNESCO sebagai Warisan Budaya Tak Benda. Perahu dari Desa Tana Beru ini telah melanglang buana ke berbagai negara dan 75% dari pesanan kapal datang dari luar negeri dengan harga miliaran.

MG HS I-SMART

Perjalanan ditutup di Tana Toraja. Pemandangan yang ditawarkan sangat eksotis. Terutama di puncak Bukit Buntu Burake, tempat di mana patung Yesus tertinggi yang ikonik berdiri di sini. Berada pada ketinggian 1700 mdpl. Kemudian mampir di Kampung Lolai, sebuah negeri di atas awan yang amat sangat cantik terletak di Toraja Utara untuk menikmati matahari terbit atau terbenam di sela-sela hamparan awan yang begitu menakjubkan.

Namun sebelum ke Tana Toraja, terlebih dulu Menjelajahi Kabupaten Enrekang yang dikenal sebagai sentra penghasil bawang merah di Sulawesi. Menikmati suasana pedesaan dengan pemandangan hamparan Gunung Nona. Jalan menuju Enrekang cukup menantang, berbatu dan berlubang. Suspensi depan MacPherson Struts and Stabilizer Bar dan suspensi belakang, Independent Multi-link With Stabilizer Bar mampu dengan baik menahan bantingan. Penumpang tetap merasa nyaman di dalam kabin mobil. (EKA ZULKARNAIN)

Pelajari lebih lanjut tentang MG HS

  • Tampak Depan Bawah MG HS
  • Tampak samping HS
  • Tampak Depan MG HS
  • Lampu depan HS
  • lampu belakang HS
  • MG HS Front Side View
  • Tampak depan HS, tilted
MG HS
Rp 460,8 - 550,8 Juta Cicilan mulai dari : Rp 10,51 Juta

Mobil MG Lainnya

  • MG 5 GT
    MG 5 GT
  • MG HS
    MG HS
  • MG ZS
    MG ZS
  • MG 4 EV
    MG 4 EV
  • MG Maxus 9
    MG Maxus 9
  • MG ZS EV
    MG ZS EV
  • MG 3
    MG 3
  • MG ES
    MG ES
  • MG Gloster
    MG Gloster

Don't Miss

Featured Articles

Read All

Artikel yang mungkin menarik untuk Anda

Mobil MG Pilihan

  • Upcoming

Pilihan mobil untuk Anda

Updates

Artikel lainnya

New cars

Artikel lainnya

Drives

Artikel lainnya

Review

Artikel lainnya

Video

Artikel lainnya

Hot Topics

Artikel lainnya

Interview

Artikel lainnya

Modification

Artikel lainnya

Features

Artikel lainnya

Community

Artikel lainnya

Gear Up

Artikel lainnya

Artikel Mobil dari Oto

  • Berita
  • Artikel Feature
  • Road Test

Artikel Mobil dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Review
  • Artikel Feature