Sigra, Mobil Terlaris Daihatsu Sepanjang 2020

JAKARTA, Carvaganza – Daihatsu Sigra menjadi model Daihatsu yang paling laris terjual di Indonesia dengan jumlah penjualan 26.219 unit. Atau berkontribui 26,2 persen terhadap total penjualan Daihatsu di Indonesia. Setelah Sigra, diikuti Grand Max pick-up 24.297 unit dan Terios 14.493.
Tingginya capaian penjualan ketiga model di atas mampu ikut mendongkrak penjualan Daihatsu sebagai yang tertinggi kedua di pasar nasional setelah Toyota. Sekaligus sukses mempertahankan posisi ranking 2 selama 12 tahun berturut-turut dalam penjualan ritel otomotif nasional sejak 2009.
Penjualan mobil Daihatsu sepanjang 2020 mencapai 100.026 unit. Turun 44 persen dibandingkan penjualan 2019. Hal ini disebabkan oleh efek wabah COVID-19 yang terjadi hampir sepanjang tahun lalu. Penjualan ritel otomotif sendiri secara nasional di tahun lalu mengalami penurunan 45 persen dibandingkan 2019. Hanya mencatat 578.000 unit saja. Namun, meskipun penjualan merosot, market share Daihatsu justru mengalami kenaikan 0,3 persen menjadi 17,3 persen dibandingkan 2019.
Pada Semester 1 tahun 2020, retail sales Daihatsu pada Kuartal I (Januari-Maret) mencapai volume sebesar 39.186 unit. Memasuki kuartal II (April-Juni) pasar otomotif Indonesia mengalami penurunan yang paling dalam pada bulan Mei, Daihatsu tetap mencatatkan penjualan 14.391 unit di periode ini.
Baca juga: Daihatsu Luncurkan Beberapa Mobil Menggemaskan Untuk Tokyo Auto Salon 2021
Memasuki Semester 2 tahun 2020, seiring trend peningkatan penjualan otomotif nasional, Daihatsu mencatatkan penjualan ritel 19.911 unit pada Kuartal III (Juli-September), dan Kuartal IV (Oktober-Desember) di tengah pandemi yang masih terjadi mencatatkan penjualan sebesar 26.538 unit.
“Daihatsu bersyukur dapat mempertahankan posisi nomor 2 selama 12 tahun berturut-turut pada penjualan ritel otomotif nasional. Kami berharap kita semua dapat terus menjaga protokol kesehatan agar masalah pandemi Covid-19 dapat segera berlalu, sehingga pasar otomotif di tahun 2021 dapat terus bergairah,” ujar Hendrayadi Lastiyoso, Marketing & Customer Relations Division Head PT Astra International Daihatsu Sales Operation (AI-DSO).
Penjualan mobkas Daihatsu
Prestasi Daihatsu ternyata bukan hanya dalam hal penjualan mobil baru. Menurut data PT Balai Lelang Asta Natra Jaya (AUKSI) tahun 2020, Daihatsu sebagai brand terlaris nomor 2 (19%) untuk pasar mobil bekas di tahun 2020.
Diperkuat pula oleh data dari Mobil88 yang mengelola bisnis used car Astra, Daihatsu juga tercatat sebagai peringkat 2 penjualan setiap tahunnya dengan kontribusi 16% dari total penjualan di Mobil88. Tercatat rasio perputaran mobil merek Daihatsu di showroom Mobil88 kurang dari 1 bulan, kisaran 2-3 minggu saja sudah bisa terjual kembali setelah diakuisisi.
EKA ZULKARNAIN

JAKARTA, Carvaganza -- Strategi PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) menghadirkan edisi spesial ternyata cukup sukses. Terbukti edisi...

JAKARTA, CARVAGANZA - Sekarang dunia otomotif memang sedang berlomba-lomba mengedepankan teknologi sistem penggerak yang ramah lingkungan. Salah satunya sistem penggerak...

JAKARTA, Carvaganza – Tampang terbaru dari Lexus NX 2022 baru saja bocor di jagad media sosial. Dilansir dari Motor1, Lexus...

JAKARTA, CARVAGANZA - Kalau ada benda kecil, terlihat tidak penting tapi tanpanya mobil tidak bisa hidup dan hari Anda akan...

JAKARTA, Carvaganza – Mazda6 generasi saat ini telah menjadi simbol kemewahan dan kecanggihan tertinggi dari seluruh model Mazda selama ini....

CIKARANG, Carvaganza -- Awal tahun menjadi waktu bagi para pabrikan untuk menawarkan berbagai program menarik. Salah satunya Wuling Motors (Wuling)....

JAKARTA, CARVAGANZA - Tahun 2021 Mitsubishi Pajero Sport diremajakan. Tampilannya dibuat lebih segar dan mendapat penyempurnaan fitur, terutama di varian...

JAKARTA, Carvaganza -- Toyota tak mau ketinggalan meramaikan ajang otomotif Indonesia Internasional Motor Show (IIMS) Virtual 2021. Melalui Astrido selaku...

JAKARTA, Carvaganza- PT Honda Prospect Motor baru saja meluncurkan New Honda CR-V ke Indonesia dengan berbagai ubahan. New Honda CR-V...

JAKARTA, CARVAGANZA - PT Honda Prospect Motor akhirnya memberikan penyegaran tiga model andalannya, Honda Brio, CR-V dan Odyssey. Model yang...

JAKARTA, Carvaganza -- Kehabisan baterai smartphone tentunya menyebalkan. Padahal kita tengah melakukan teleconference penting. Masalah ini kerap dikeluhkan konsumen telpon...

JAKARTA, CARVAGANZA – Honda Indonesia merilis tiga mobil sekaligus di awal tahun ini. Selain meluncurkan Honda CR-V dengan Honda Sensing...

JAKARTA, Carvaganza – Akibat dari curah hujan yang tinggi sejak Jumat(19/2) malam hingga Sabtu (20/2) dini hari, mengakibatkan sejumlah titik...

JAKARTA, Carvaganza – Salah satu model Honda yang cukup laris di pasar nasional adalah HR-V. Crossover/SUV kompak yang bermain di...

JAKARTA, CARVAGANZA - Situasi ekonomi yang terdampak pandemi COVID-19 memang mengubah peta industri otomotif Nasional tahun lallu. Selain penjualan total...

JAKARTA, CARVAGANZA – PT Honda Prospect Motor (HPM) baru saja membuka tahun 2021 dengan meluncurkan tiga model sekaligus. New Honda...

JAKARTA, Carvaganza -- Strategi PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) menghadirkan edisi spesial ternyata cukup sukses. Terbukti edisi...

JAKARTA, CARVAGANZA - Sekarang dunia otomotif memang sedang berlomba-lomba mengedepankan teknologi sistem penggerak yang ramah lingkungan. Salah satunya sistem penggerak...

JAKARTA, Carvaganza – Tampang terbaru dari Lexus NX 2022 baru saja bocor di jagad media sosial. Dilansir dari Motor1, Lexus...

JAKARTA, CARVAGANZA - Kalau ada benda kecil, terlihat tidak penting tapi tanpanya mobil tidak bisa hidup dan hari Anda akan...

JAKARTA, Carvaganza – Mazda6 generasi saat ini telah menjadi simbol kemewahan dan kecanggihan tertinggi dari seluruh model Mazda selama ini....

CIKARANG, Carvaganza -- Awal tahun menjadi waktu bagi para pabrikan untuk menawarkan berbagai program menarik. Salah satunya Wuling Motors (Wuling)....

JAKARTA, Carvaganza – PT BMW Indonesia hari Rabu kemarin (24/2) sudah merilis dua model terbaru untuk pasar Indonesia. Yakni BMW...

JAKARTA, Carvaganza – Indonesia Modification Expo 2021 kembali digelar secara virtual pada 2 Oktober mendatang. Sebelum menuju ke acara puncak...

STUTTGART, Carvaganza – Belum ada kabar terbaru tentang peluncuran generasi terbaru dari Mercedes-AMG SL. Tetapi dikutip dari carscoops.com, tampangnya baru...

JAKARTA, Carvaganza -- Bencana alam banjir yang terjadi di banyak daerah menggerakkan PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) untuk meluncurkan program...