Rayakan 6 Tahun EMI, Mazda CX-5 AWD Meluncur Terbatas Pakai Warna Spesial

  • 2023/02/Mazda-CX-5-AWD-EMI-6th-Anniversary-Edition-2.jpg
  • 2023/02/Mazda-CX-5-AWD-EMI-6th-Anniversary-Edition-1.jpg
  • 2023/02/Mazda-CX-5-AWD-EMI-6th-Anniversary-Edition-5.jpg
  • 2023/02/Mazda-CX-5-AWD-EMI-6th-Anniversary-Edition-3.jpg
  • 2023/02/Mazda-CX-5-AWD-EMI-6th-Anniversary-Edition-4.jpg
  • 2023/02/Mazda-CX-5-AWD-EMI-6th-Anniversary-Edition-6.jpg
  • 2023/02/Mazda-CX-5-AWD-EMI-6th-Anniversary-Edition-1.jpeg
  • 2023/02/Mazda-CX-5-AWD-EMI-6th-Anniversary-Edition-2.jpeg
  • 2023/02/Mazda-CX-5-AWD-EMI-6th-Anniversary-Edition-7.jpg

JAKARTA, Carvaganza - PT Eurokars Motor Indonesia (EMI) pemegang merek Mazda di Tanah Air, merayakan 6 tahun eksistensinya dengan hadirkan edisi khusus CX-5. Unit disuguhakn secara terbatas dengan sebutan New Mazda CX-5 EMI 6th Anniversary Edition. Menariknya unit ditawarkan menggunakan sistem penggerak seluruh roda atau all-wheel drive (AWD).

KEY TAKEAWAYS

  • Mazda CX-5 AWD meluncur sebagai bentuk perayaan 6 tahun Eurokars Motor Indonesia

    Selain punya penggerak AWD, juga pakai warna khusus yang diproduksi terbatas untuk Indonesia
  • Tampilan elegan dengan nuansa putih meliputi bodi. Kelir tersebut adalah Rhodium White yang merupakan koleksi terbaru dari Takuminuri. Penyematannya terinspirasi dari estetika Jepang yang melihat keindahan dalam kesederhanaan dan ketiadaan elemen berlebih.

    “Tepat pada 1 Februari 2023, PT Eurokars Motor Indonesia sebagai distributor tunggal merek Mazda di Indonesia merayakan Anniversary ke-6 yang kami tandai dengan peluncuran New CX-5 AWD dalam balutan warna premium Rhodium White,” kata Managing Director PT Eurokars Motor Indonesia, Ricky Thio dalam keterangan resminya.

    Mazda CX-5 AWD

    Makin istimewa karena butiran halus cat mampu menonjolkan gradasi dari bayangan yang tercipta oleh lekuk tubuh. Sehingga menonjolkan bentuk bodi yang elegan. Ini masih diberikan lapisan memantul yang berasal dari serpihan aluminium tipis di dalam cat. Secara hati-hati pabrikan mengaplikasikan komponen tersebut, di mana ketebalan di tiap segmen disamakan dengan ketat. Tujuannya agar kilau bisa terpantul secara merata. Lapisan itu pun dibuat sangat tipis, ketebalannya mencapai 0,5 mikron atau sekitar 7% dari lapisan reflektif serupa lainnya.

    Baca Juga: Mengintip Keistimewaan Mazda6 20th Anniversary Edition Dibanding Versi Standar

    Bodi disempurnakan velg chrome  gelap dengan palang elegan dan gagah. Ukurannya 19 inci dan dibalut ban berprofil 225/55. Aksen serupa juga bisa ditemukan pada bingkai grille yang berwarna pekat.

    Sementara urusan performa, CX-5 edisi ulang tahun Perdana memanfaatkan penggerak i-Activ AWD. Teknologi yang mampu mendistribusikan tenaga ke roda secara dinamis. Bahkan diklaim mampu melakukan perhitungan 200 kali per detik untuk menentukan pembagian torsi ideal antara roda depan dan belakang. Ini berdampak pada kemampuan manuver cepat dan responsif, sekaligus menciptakan pergerakan stabil.

    Mazda CX-5 AWD

    Di balik kap tetap menggunakan mesin sama seperti standar SkyActiv-G berkapasitas 2.5 liter. Konfigurasinya empat silinder segaris DOHC. Ia menghasilkan tenaga sebesar 187,4 hp di putaran 6.000 rpm dan torsi 252 Nm sejak 4.000 rpm. Seluruh energi disalurkan lewat sistem transmisi otomatis 6-speed.

    Urusan harga, New Mazda CX-5 EMI 6th Anniversary Edition dibanderol Rp 705,5 juta (OTR Jakarta). Selain menyajikan CX-5 edisi khusus, pada waktu bersamaan Mazda merilis versi ulang tahun Mazda6 20th Anniversary Edition baik sedan maupun estate dengan warna khusus.
    (MUHAMMAD HAFID / WH)

    Baca Juga: Rocket Motor Company Gandeng Dynaworks Bangun Ulang Mobil Klasik

    Pelajari lebih lanjut tentang Mazda CX 5

    • Tampak Depan Bawah Mazda CX 5
    • Tampak belakang serong CX 5
    • Tampak Grille CX 5
    • Lampu depan CX 5
    • Pelek CX 5
    • Tampak depan medium Mazda CX 5
    • Mazda CX 5 Front Cross Side View
    • Tampak depan medum angle CX 5
    • Mazda CX 5 Drivers Side Mirror Rear Angle
    Mazda CX 5
    Rp 633,3 - 673,3 Juta Cicilan mulai dari : Rp 14,45 Juta

    Mobil Mazda Lainnya

    • Mazda CX 9
      Mazda CX 9
    • Mazda 6
      Mazda 6
    • Mazda 6 Estate
      Mazda 6 Estate
    • Mazda CX3
      Mazda CX3
    • Mazda CX 5
      Mazda CX 5
    • Mazda CX-60
      Mazda CX-60
    • Mazda MX 5 RF
      Mazda MX 5 RF
    • Mazda 2
      Mazda 2
    • Mazda 2 Sedan
      Mazda 2 Sedan
    • Mazda 3
      Mazda 3
    • Mazda 3
      Mazda 3
    • Mazda CX-30
      Mazda CX-30
    • Mazda CX-8
      Mazda CX-8
    • Mazda MX-30
      Mazda MX-30

    Don't Miss

    Featured Articles

    Read All

    Artikel yang mungkin menarik untuk Anda

    Mobil Mazda Pilihan

    • Upcoming

    Pilihan mobil untuk Anda

    Updates

    Artikel lainnya

    New cars

    Artikel lainnya

    Drives

    Artikel lainnya

    Review

    Artikel lainnya

    Video

    Artikel lainnya

    Hot Topics

    Artikel lainnya

    Interview

    Artikel lainnya

    Modification

    Artikel lainnya

    Features

    Artikel lainnya

    Community

    Artikel lainnya

    Gear Up

    Artikel lainnya

    Artikel Mobil dari Oto

    • Berita
    • Artikel Feature
    • Road Test

    Artikel Mobil dari Zigwheels

    • Motovaganza
    • Review
    • Artikel Feature