Ragam Promo Penjualan dan After Sales Mitsubishi di IIMS Hybrid 2021

Mitsubishi Xpander Cross

JAKARTA, Carvaganza -- Mitsubishi ikut serta dalam ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) Hybrid 2021 dengan target realistis. Selama gelaran di JIExpo Kemayoran Jakarta, 15-25 April 2021, Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) menetapkan target SPK 600 unit. Guna mencapai itu, berbagai promo baik penjualan maupun after sales ditawarkan pada pengunjung baik offline maupun online.

Mitsubishi menempati Hall A Booth No. A1 dengan luas 756 m2. Di sana ada total tujuh unit display dengan sorotan utama pada model New Pajero Sport, Xpander dan Xpander Cross, Eclipse Cross, dan Outlander PHEV. Konsumen juga bisa merasakan langsung tiga unit di area test drive. Bagi pengunjung off-line, mereka menerapkan seluruh pelaksanaan dan operasional pada area booth dengan protokol kesehatan yang ketat.

General Manager of Sales dan Marketing Division PT MMKSI Amiruddin, mengatakan Xpander masih menjadi andalan utama. "Kontribusinya masih paling banyak dari model Xpander dan Xpander Cross, mungkin 75 persen. Kemudian 20 persennya lagi Pajero Sport serta 5 persen dari Eclipse Cross serta PHEV," katanya.

Amiruddin mengatakan aktivitas pemesanan kendaraan mayoritas bakal dilakukan secara langsung atau offline. Pasalnya, pembelian mobil melalui digital alias online masih belum familiar di Indonesia. Mayoritas pemesanan kendaraan akan datang dari aktivitas offline, sampai 90 persen. "Kemudian 10 persen mungkin dari aktivitas online lewat www.mitsubishi-motors.co.id/IIMS2021, karena ini juga baru pertama kali diadakan pameran dengan dua skema (online dan offline)," lanjutnya.

Mitsubishi Pajero Sport

Promo Penjualan

Kali ini Mitsubishi mengandalkan Xpander, Xpander Cross dan Pajero Sport. Ketiganya mendapatkan promo menarik bagi konsumen yang berminat. Untuk Xpander, penerapan keringanan harga dengan perhitungan insentif PPnBM berlaku untuk seluruh varian, merujuk pada ketentuan pemerintah.

Pilihan program pembiayaan meliputi bunga rendah 0% sampai dengan tenor 2 tahun atau Gratis Asuransi 2 tahun dan Gopay 2 Juta serta Gratis Biaya Admin, atau cicilan ringan mulai dari Rp 4 juta-an. Atau Program DP rendah mulai 15%, atau Paket Smart Cash dengan bunga 0% selama 1 tahun dan gratis asuransi serta biaya admin ditambah Gopay s/d Rp 3 juta, atau bisa juga memilih program pembiayaan khusus karyawan dengan DP 20% gratis asuransi 2 tahun dengan tenor 6 tahun.

Selain itu setia pembelian akan mendapatkan gratis kaca film Konica Minolta, Garansi kendaraan 100.000 km / 3 tahun, gratis biaya jasa (sesuai dengan Service Manual Book) hingga 50.000 km atau 4 tahun untuk seluruh varian. Tambaan lain adalah Gratis Paket SMART SILVER untuk Perawatan/Servis Berkala hingga 50.000 km atau 4 tahun yang meliputi suku cadang, Oli MMGO, dan Chemical item.

Bagi Xpander Cross, yang juga mendapat insentif PPnBM, hampir-hampir mirip. Bedanya, cicilan lebih ringan yaitu mulai dari Rp 3 juta-an. Pilihan lain adalah program pembiayaan bunga rendah 0% sampai dengan tenor 3 tahun khusus untuk Xpander Cross AT Tahun Perakitan 2019, program DP rendah mulai 15%, atau program pembiayaan SMART CASH dengan bunga 0% selama 1 tahun, gratis asuransi & biaya admin, atau promo spesial karyawan dengan DP 20% tenor 6 tahun dan gratis asuransi selama 2 tahun.

Adapun untuk New Pajero Sport, ada program spesial menyambut bulan suci Ramadhan berupa cashback senilai jutaan rupiah yang berlaku untuk setiap pembelian pada periode April 2021. Lalu program Tabungan emas senilai Rp 5.000.000 untuk pembelian New Pajero Sport, atau pilihan program pembiayaan dengan bunga ringan, atau DP ringan dari PT Dipo Star Finance.

Tak ketinggalan Mitsubishi juga menyedikan promo untuk Eclipse Cross, Outlander PHEV dengan harga spesial Rp 890.000.000 OTR DKI Jakarta selama periode IIMS 2021, dan Triton 4x4.

Baca juga: Andalkan Xpander dan Pajero Sport di IIMS Hybrid 2021, MMKSI Bidik Penjualan 600 Unit

Mitsubishi Outlander PHEV

Program Purna Jual

Guna menarik konsumen, MMKSI menggelar program penjualan untuk semua produknya. Berbagai kemudahan dan keuntungan menarik siap didapatkan konsumen selama pameran. Selain itu, juga terdapat program servis, diskon komponen dan aksesoris resmi Mitsubishi, sampai gratis pemasangan aksesoris terkait.

"Secara keseluruhan kami ada 6 program penjualan di pameran ini yang meliputi diskon genuine accessories, promo produk baru aftersales, extended smart package, diskon bagi fleet customer, sampai free one speaker, voucher fogging, dan disinfektan," ujar Head of After Sales Planning & Marketing Department MMKSI, Ronald Reagan.

Tak hanya urusan jualan mobil saja yang diperhatikan MMKSI. Mereka yang membutuhkan layanan aftersales, servis, dan spare parts yang mendapat perhatian. Setidaknya ada 6 paket yang ditawarkan MMKSI.

Untuk Genuine Accessories Package, ada diskon 10% untuk pembelian aksesoris dan gratis biaya jasa. Gratis payung Mitsubishi Motors untuk pembelian Basic Package; Gratis e-money card atau headrest Mitsubishi Motors untuk pembelian Aero Package; atau Gratis SmartCard Shell dengan nominal Rp 200.000 untuk pembelian Aero Plus Package. Catatannya, paket ini berlaku untuk konsumen baru Xpander dan New Pajero Sport yang melakukan pembelian seluruh paket aksesoris (Basic, Aero, Aero Plus), maupun paket secara parsial.

Untuk memudahkan perawatan ada promo Extended Smart Package, Fleet Service Package berupa tambahan diskon 5%. Berlaku untuk konsumen fleet baru Triton, L300, Xpander dan New Pajero Sport.

Bagi yang membutuhakn ban baru Mitsubishi memberikan diskon 10%, Pembelian 1 buah ban mendapatkan gratis e-money dan payung, pembelian 2 buah ban mendapatkan gratis e-money dan exclusive lunch box. Berlaku untuk konsumen baru Xpander dan New Pajero Sport. Serta berlaku untuk pembelian parsial.

Sedangkan layanan Body & Paint ada gratis Sompo cashback voucher Rp 300.000 untuk digunakan pada fasilitas Bodi & Cat Mitsubishi, untuk 300 konsumen. Gratis Tokio Marine cashback voucher Rp 300.000 untuk digunakan pada fasilitas Bod & Cat Mitsubishi, untuk 100 konsumen. Promo ini berlaku untuk semua konsumen Mitsubishi yang mengunjungi after sales counter dan menunjukan STNK Mitsubishi. (RAJU FEBRIAN)

Baca juga: Mitsubishi Xpander AP4 Jadi Jawara di Fortuna Nusantara Tropical Sprint Rally 2021

Featured Articles

Read All

Artikel yang mungkin menarik untuk Anda

Mobil Mitsubishi Pilihan

  • Upcoming

Updates

Artikel lainnya

New cars

Artikel lainnya

Drives

Artikel lainnya

Review

Artikel lainnya

Video

Artikel lainnya

Hot Topics

Artikel lainnya

Interview

Artikel lainnya

Modification

Artikel lainnya

Features

Artikel lainnya

Community

Artikel lainnya

Gear Up

Artikel lainnya

Artikel Mobil dari Oto

  • Berita
  • Artikel Feature
  • Road Test

Artikel Mobil dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Review
  • Artikel Feature