Porsche: Tidak Ada 911 Bertenaga Listrik, Boxter dan Cayman Mungkin

STUTTGART, 2 April 2018 – Porsche sebagai salah satu pabrikan sportscar telah cukup serius melihat masa depan pasar mobil listrik belakang ini. Namun, Porsche bersikeras tidak akan membuat 911 dengan tenaga listrik penuh di masa depan.
Pabrikan Jerman tersebut berencana mengangkat model mobil listirk dan hybrid untuk bisa berkontribusi sebanyak 25% dari total penjualan mereka pada tahun 2025. Namun, 911 tidak termasuk dalam daftar model yang akan mendapat varian tanpa mesin pembakaran.
Model flagship dari Porsche tersebut memang tidak akan dibuat versi bertenaga listriknya oleh Porsche, namun Oliver Blume selaku CEO masih membuka kemungkinan 911 akan mendapat varian plug-in hybrid.
“Kami menunggu untuk evolusi lebih jauh di teknologi baterai jadi Anda jangan berharap versi plug-in hybrid datang di tahun-tahun ke depan. Itu sedang direncanakan saat 992 diperbarui,” kata Blume.
911 dengan kode 992 baru akan meluncur pada tahun depan jika sesuai jadwal. Artinya, 911 plug-in hybrid baru akan lahir pada dua atau tiga tahun setelahnya, saat tiba saatnya refreshment.
Sementara 911 listrik tidak ada dalam rencana Porsche untuk direalisasikan, Blume justru mengaku mempertimbangkan varian listirk untuk 718 Boxster dan Cayman. Namun kepastian untuk melahirkan 718 listrik tidak akan diputuskan buru-buru.
Porsche telah siap meluncurkan mobil bertenaga listrik penuh pertamanya pada tahun depan, melalui model Mission E yang selama ini telah hadir sebagai konsep.
WAHYU HARIANTONO
Pabrikan Jerman tersebut berencana mengangkat model mobil listirk dan hybrid untuk bisa berkontribusi sebanyak 25% dari total penjualan mereka pada tahun 2025. Namun, 911 tidak termasuk dalam daftar model yang akan mendapat varian tanpa mesin pembakaran.
Model flagship dari Porsche tersebut memang tidak akan dibuat versi bertenaga listriknya oleh Porsche, namun Oliver Blume selaku CEO masih membuka kemungkinan 911 akan mendapat varian plug-in hybrid.
“Kami menunggu untuk evolusi lebih jauh di teknologi baterai jadi Anda jangan berharap versi plug-in hybrid datang di tahun-tahun ke depan. Itu sedang direncanakan saat 992 diperbarui,” kata Blume.
911 dengan kode 992 baru akan meluncur pada tahun depan jika sesuai jadwal. Artinya, 911 plug-in hybrid baru akan lahir pada dua atau tiga tahun setelahnya, saat tiba saatnya refreshment.
Sementara 911 listrik tidak ada dalam rencana Porsche untuk direalisasikan, Blume justru mengaku mempertimbangkan varian listirk untuk 718 Boxster dan Cayman. Namun kepastian untuk melahirkan 718 listrik tidak akan diputuskan buru-buru.
Porsche telah siap meluncurkan mobil bertenaga listrik penuh pertamanya pada tahun depan, melalui model Mission E yang selama ini telah hadir sebagai konsep.
WAHYU HARIANTONO
Pelajari lebih lanjut tentang Porsche 911
Porsche 911
Rp 3,3 - 5,9 Milyar
Mobil Porsche Lainnya
Featured Articles
- Latest
- Popular
Artikel yang mungkin menarik untuk Anda
Mobil Porsche Pilihan
- Latest
- Popular
Pilihan mobil untuk Anda
Updates
New cars
Drives
Review
Video
Hot Topics
Interview
Modification
Features
Community
Gear Up
Artikel Mobil dari Oto
- Berita
- Artikel Feature
Artikel Mobil dari Zigwheels
- Motovaganza
- Artikel Feature