Spyshots: Prototipe 2019 Porsche Macan Facelift Muncul

MUENCHEN, 7 Mei 2018 -- Ketika Porsche memperkenalkan Macan pada tahun 2014, saudara Cayenne itu memposisikan dirinya sebagai SUV dengan pengalaman berkendara paling sporty di pasar. Namun dengan persaingan yang semakin ganas, Posrche tampaknya segera mempersiapkan versi facelift crossover tersebut untuk tahun 2019 mendatang.
Seperti dilansir autoevolution, terlihat spyshots 2019 Porsche Macan Facelift tengah melakukan pengujian. Bagian apron depan mendapat desain baru memberikan kesan kendaraan yang lebih luas dan lebih dinamis. Bagian indikator LED dibuat lebih ramping. Sementara lampu depan mempertahankan bentuk generasi sebelumnya namun dengan tampilan grafis LED lebih segar.
Di bagian belakang, prototipe ini masih mengkamuflasekan strip yang menghubungkan dua lampu belakangnya. Sementara light cluster juga akan menerima grafik baru. Tentu saja, desain roda baru juga ada di dalam menu.
Kumpulan spyshots juga memungkinkan kita mengintip ke bagian dalam Macan 2019. Anehnya, kontrol sentuh-sensitif baru yang ditampilkan pada Panamera generasi kedua dan pada Cayenne gen ketiga tak lagi digunakan. Prototipe interior masih terlihat menggunakan tombol tradisional.
Cluster instrumen akan menggunakan sepasang layar 7,0 inci, sementara layar infotainment akan menjadi unit sentuh 12,3 inci.
Jika Audi sudah memperkenalkan generasi baru Q5, Macan masih didasarkan pada platform model Ingolstadt. Diharapkan ada perbaikan dari susu suspensi untuk kian meningkatkan kenyamanan sesuai keinginan para konsumen crossover.
Di bagian mesin, mesin V6 3.0 liter dan 3.6 liter turbocharged saat ini akan diganti dengan mesin V6 2.9 liter dan 3.0 liter yang lebih efisien.
Yang masih bikin penasaran apakah Macan Turbo yang menghasilkan tenaga 440 hp bias ditingkatkan. Mengingat rival seperti Alfa Romeo Stelvio Quadrifoglio (510 hp) atau Jaguar F-Pace SVR (550 hp) lebih unggul. Tentunya Porscha bisa menggunakan beberapa perbaikan.
Karena mesin diesel tak lagi diproduksi, ada kemungkinan Porsche mengeluarkan varian hybrid dengan tenaga 462 hp seperti yang baru saja digunakan pada Cayenne E-Hybrid 2019.
Porsche Macan 2019 akan melakukan debut publiknya pada musim gugur ini, kemungkinan di Frankfurt Motor Show pada bulan September.
RAJU FEBRIAN
Seperti dilansir autoevolution, terlihat spyshots 2019 Porsche Macan Facelift tengah melakukan pengujian. Bagian apron depan mendapat desain baru memberikan kesan kendaraan yang lebih luas dan lebih dinamis. Bagian indikator LED dibuat lebih ramping. Sementara lampu depan mempertahankan bentuk generasi sebelumnya namun dengan tampilan grafis LED lebih segar.
Di bagian belakang, prototipe ini masih mengkamuflasekan strip yang menghubungkan dua lampu belakangnya. Sementara light cluster juga akan menerima grafik baru. Tentu saja, desain roda baru juga ada di dalam menu.
Kumpulan spyshots juga memungkinkan kita mengintip ke bagian dalam Macan 2019. Anehnya, kontrol sentuh-sensitif baru yang ditampilkan pada Panamera generasi kedua dan pada Cayenne gen ketiga tak lagi digunakan. Prototipe interior masih terlihat menggunakan tombol tradisional.
Cluster instrumen akan menggunakan sepasang layar 7,0 inci, sementara layar infotainment akan menjadi unit sentuh 12,3 inci.
Jika Audi sudah memperkenalkan generasi baru Q5, Macan masih didasarkan pada platform model Ingolstadt. Diharapkan ada perbaikan dari susu suspensi untuk kian meningkatkan kenyamanan sesuai keinginan para konsumen crossover.
Di bagian mesin, mesin V6 3.0 liter dan 3.6 liter turbocharged saat ini akan diganti dengan mesin V6 2.9 liter dan 3.0 liter yang lebih efisien.
Yang masih bikin penasaran apakah Macan Turbo yang menghasilkan tenaga 440 hp bias ditingkatkan. Mengingat rival seperti Alfa Romeo Stelvio Quadrifoglio (510 hp) atau Jaguar F-Pace SVR (550 hp) lebih unggul. Tentunya Porscha bisa menggunakan beberapa perbaikan.
Karena mesin diesel tak lagi diproduksi, ada kemungkinan Porsche mengeluarkan varian hybrid dengan tenaga 462 hp seperti yang baru saja digunakan pada Cayenne E-Hybrid 2019.
Porsche Macan 2019 akan melakukan debut publiknya pada musim gugur ini, kemungkinan di Frankfurt Motor Show pada bulan September.
RAJU FEBRIAN
Pelajari lebih lanjut tentang Porsche Macan
Porsche Macan
Rp 2,49 - 3,57 Milyar
Mobil Porsche Lainnya
Featured Articles
- Latest
- Popular
Artikel yang mungkin menarik untuk Anda
Mobil Porsche Pilihan
- Popular
Pilihan mobil untuk Anda
Updates
New cars
Drives
Review
Video
Hot Topics
Interview
Modification
Features
Community
Gear Up
Artikel Mobil dari Oto
- Berita
- Artikel Feature
Artikel Mobil dari Zigwheels
- Motovaganza
- Artikel Feature