Renault Kiger Meluncur Tantang Raize/Rocky dkk dengan Harga Rp 275,9 Juta
JAKARTA, Carvaganza – Renault Kiger resmi akhirnya meluncur di pasar Indonesia lewat prosesi soft launching oleh PT Maxindo Renault Indonesia (MRI). Meluncur di hari Jumat (27/8/2021), Kiger kini menjadi alternatif baru SUV segmen B di antara Toyota Raize, Daihatsu Rocky, Kia Sonet, dan Nissan Magnite. Rangkaian fitur dan harga menarik ditawarkan oleh Kiger.
Dengan menjadi kembaran Mangite yang berbagi platform, Renault Kiger hadir di Indonesia menyusul debut globalnya di India pada 15 Februari 2021 lalu. Diyakini MRI, Kiger akan menjadi gebrakan baru di pasar compact SUV dengan konsep desain “Energetic & Fun Stunning SUV”.
Secara tampilan, Kiger dirancang menjadi SUV mungil dengan body yang muscular, berpulas warna two-tone. Garis-garis tegas pada setiap lekuk body menciptakan kesan dan gaya dinamis. Dengan dimensi lebar 1.750 mm, Kiger menjadi model yang paling lebar di antara para rival di kelasnya. Velg alloy 16 inci berdesain aero-sporty menjadi ‘sepatu’ Kiger yang memiliki ground clearance 205 mm.
Karakter SUV bukan sekadar gaya, karena Kiger sudah dilengkapi roof rail yang benar-benar fungsional, bukan cuma hiasan. Pada setiap bumper depan dan belakang dilengkapi skid plate berwarna silver yang menambah kesan tangguhnya. Pun dengan departure angle yang besar memberikan daya jelajah lebih leluasa saat menghadapi medan offroad.
Baca Juga: Mobil Listrik Pertama Aston Martin Paling Cepat Lahir di 2026, Jadi Suksesor DB11
Penampilan atraktif Kiger pada bagian eksterior dilengkapi juga oleh lampu utama di ujung samping bumper, dengan teknologi Tri-octa Advanced Vision Full LED. Wajah Kiger dipadukan pula dengan LED DRL di bagian atasnya. Sementara bagian belakang hadir Renault Signature C-Shaped lamp, serta twin rear spoiler yang disematkan high mount stop lamp.
Desain interiornya sepintas mirip dengan yang diaplikasi Renault untuk Triber, karena mobil ini juga menggunakan platform yang sama. Dashboard terpasang layar sentuh 8 inci sebagai pusat infotainment. Sistem infotainment ini sudah mendukung koneksi Wireless Apple CarPlay dan Android Auto. Sementara di bagian kokpit terpasang layar 7 inci TFT sebagai panel instrumen cerdas, tampilannya bisa berganti mengikuti mode berkendara.
Fitur unggulan yang hadir di Renault Kiger adalah PM2.5 air filter pada AC, yang dapat menyaring partikel udara sampai sekecil 2,5 mikron. Rata-rata fitur yang ada di mobil lain hanya bisa menyaring sampai 10 mikron, klaim Renault. Masih ada juga Smart Access Card, sistem audio Arkamys 3D Auditorium dengan 4 speaker dan 4 tweeter, serta glove box yang juga berfungsi sebagai cooler.
Dapur pacu Kiger menggunakan mesin tiga silinder 1.0 liter turbo yang punya kombinasi tenaga 100 ps (98 hp) dan torsi 152 Nm. Pasar Indonesia mendapatkan Kiger dengan transmisi CVT yang menyalurkan output mesin ke sistem penggerak roda depan. Gaya pengemudi bisa disesuaikan dengan tiga pilihan mode multi-Sense yaitu Normal, Eco, dan Sport.
Untuk periode peluncuran alias soft launching, MRI melansir Renault Kiger dengan harga Rp 275,9 juta (OTR Jakarta), yang berlaku sampai akhir bulan September 2021. Setelahnya, Kiger dipasarkan dengan harga Rp 278 juta (OTR Jakarta).
WAHYU HARIANTONO
Baca Juga: 7 Mobil Ini Dibuat "Terlalu Canggih" Pada Masanya
Featured Articles
- Latest
- Popular
Artikel yang mungkin menarik untuk Anda
Mobil Renault Pilihan
- Popular
Updates
New cars
Drives
Review
Video
Hot Topics
Interview
Modification
Features
Community
Gear Up
Artikel Mobil dari Oto
- Berita
- Artikel Feature
- Road Test
Artikel Mobil dari Zigwheels
- Motovaganza
- Review
- Artikel Feature