Porsche Cayenne Turbo yang Lebih Kencang Untuk Lawan Lamborghini Urus

Porsche Cayenne Turbo

STUTTGART, Carvaganza – Di lini model SUV (Sport Utility Vehicle), kini Porsche memiliki Cayenne sebagai yang termahal dan terkencang, khususnya varian Cayenne Turbo. Mengikuti persaingan di segmennya yang semakin kencang dan ganas, Porsche kabarnya sedang menyiapkan calon Cayenne terkencang. Tidak main-main, konon model baru ini akan dipakai untuk melawan Lamborghini Urus dan Bentley Bentayga Speed.

Bisa dibilang, dibuatnya varian tertinggi Cayenne ini praktis akan menciptakan perang saudara sendiri di dalam keluarga Volkswagen Group. Karena Porsche, Lamborghini dan Bentley adalah merek yang berada di bawah naungan Volkswagen. Bahkan beberapa modelnya memang juga berbagi platform di setiap kelasnya.

Porsche Cayenne Turbo

Dilansir oleh Autocar, target Cayenne Turbo versi lebih kencang jelas, adalah menandingi Urus dan Bentayga Speed sebagai SUV mewah berperforma ganas. Dan jadwal peluncurannya bahkan sudah dibocorkan, yaitu pada bulan Juni mendatang. Klaim Porsche, SUV ini akan menjadi Cayenne dengan mesin pembakaran paling buas yang pernah diproduksi.

Basis Cayenne Turbo yang menggendong mesin V8 4.0 liter turbo, kabarnya akan ditingkatkan outputnya sampai 639 hp. Belakangan ini bahkan sejumlah foto-foto telah beredar, yang menunjukkan bahwa Porsche sedang menguji mobil ini dengan basis Cayenne Turbo versi Coupe. Kemungkinan besar, format produk yang akan dibuat untuk Cayenne Turbo ini adalah seperti varian Competition atau CS pada model BMW M-Series.

Porsche Cayenne Turbo

“Ada sejumlah keuntungan dalam memilih Coupe. Ini lebih ringan dan memiliki pusat gravitasi yang sedikit lebih rendah daripada SUV. Tujuan kami adalah untuk menghadirkan tidak hanya Cayenne yang paling kuat tetapi juga palign sporty hingga saat ini,” terang Rico Löscher, engineer yang in charge dalam pengembangan Cayenne baru, yang belum ada namanya.

Tidak hanya performa, Porsche juga akan memberikan opsi personalisasi alias bespoke untuk trim dari Cayenne Turbo lebih kencang ini. Mulai dari paket aerodinamika dengan material serat karbon, lalu perangkat aero aktif yang ditujukan untuk menghasilkan downforce lebih tinggi. Tidak hanya downforce, paket aerodinamika baru ini juga nantinya akan memberikan aliran udara lebih efisien untuk ruang mesin dan mendinginkan rem.

Porsche Cayenne Turbo

Beberapa foto spyshot yang telah beredar menunjukkan bahwa Cayenne Turbo rival dari Urus dan Bentayga Speed ini punya perbedaan penampilan di luar. Lip spoiler depan lebih menonjol layaknya splitter di mobil sport, disertai intake lebih besar. Kemudian roof spoiler juga dapat revisi dimensi lebih besar, sementara sayap belakang elektrik punya sudut lebih agresif di ujungnya. Tidak ketinggalan, diffuser juga lebih besar dan menonjol, yang di tengahnya menyembul dua pipa knalpot besar.

Kabarnya lagi, Cayenne varian teratas ini akan mengadopsi ragam komponen yang ditawarkan sebagai opsi Lightweight Sport pada Cayenne Turbo Coupe versi standar. Komponen yang dimaksud dalah satunya adalah panel atap karbon. Meski belum dipastikan benar, kemungkinan Porsche akan membuat bobotnya lebih ringan juga.

Porsche Cayenne Turbo

Detail modifikasi atau peningkatan spesifikasi teknis belum tersedia, namun Autocar menyebut bahwa Cayenne Turbo ini akan dapat knalpot titanium dan software baru pada sistem manajemen mesin. Revisi atau pembenahan juga akan diberikan pada transmisi otomatis 8-percepatan torque converter dan sistem all-wheel drive. Untuk kaki-kaki, suspensi udara akan punya ketinggian yang direndahkan, dengan optimalisasi handling dan kemudi.

Tidak hanya Urus dan Bentayga Speed, dengan platform yang seragam sebenarnya calon Cayenne Turbo yang lebih kencang ini juga akan melawan saudaranya yang lain, yaitu Audi RS Q8. Dengan eksistensi nama yang lebih lama dan waktu peluncuran yang lebih baru, tentu dimanfaatkan Porsche untuk membuat mobilnya satu ini lebih unggul dari para rival.
WAHYU HARIANTONO / RS

Baca juga: Lamborghini Urus Punya Beberapa Fakta Menarik Ini!

Sumber: Autocar

Pelajari lebih lanjut tentang Porsche Cayenne

  • Tampak Depan Bawah Porsche Cayenne
  • Tampak samping Cayenne
  • Lampu depan Cayenne
  • lampu belakang Cayenne
  • Porsche Cayenne Drivers Side Mirror Front Angle
  • Pelek Cayenne
  • Knalpot Cayenne
  • Tampak belakang Cayenne
  • Porsche Cayenne Front Side View
Porsche Cayenne
Rp 4,12 Milyar Cicilan mulai dari : Rp 94 Juta

Mobil Porsche Lainnya

  • Porsche 911
    Porsche 911
  • Porsche Panamera
    Porsche Panamera
  • Porsche 718
    Porsche 718
  • Porsche Taycan
    Porsche Taycan
  • Porsche Macan
    Porsche Macan
  • Porsche Cayenne
    Porsche Cayenne

Featured Articles

Read All

Artikel yang mungkin menarik untuk Anda

Mobil Porsche Pilihan

  • Upcoming

Pilihan mobil untuk Anda

Updates

Artikel lainnya

New cars

Artikel lainnya

Drives

Artikel lainnya

Review

Artikel lainnya

Video

Artikel lainnya

Hot Topics

Artikel lainnya

Interview

Artikel lainnya

Modification

Artikel lainnya

Features

Artikel lainnya

Community

Artikel lainnya

Gear Up

Artikel lainnya

Artikel Mobil dari Oto

  • Berita
  • Artikel Feature

Artikel Mobil dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Artikel Feature