Mitsubishi Eclipse Cross Nongol Pertama Kali di Tokyo Motor Show 2017

Mitsubishi Eclipse Cross Nongol Pertama Kali di Tokyo Motor Show 2017
TOKYO, 26 Oktober 2017 - Selain meluncurkan debut pertama mobil konsep mereka yaitu Mitsubishi e-Evolution Concept, Mitsubishi Motors Corporation (MMC) juga memboyong Mitsubishi Eclipse Cross untuk pertama kali di Jepang dalam gelaran Tokyo Motor Show 2017.

Mobil yang pertama kali nongol di Geneva Motor Show 2017 ini melengkapi rangkaian produk SUV crossover Mitsubishi yang telah hadir sebelumnya, yakni SUV kompak ASX 2 dan SUV menengah Outlander dan Outlander PHEV.  Eclipse Cross adalah perpaduan coupe menarik perhatian dan mobilitas SUV yang dinamis dengan ciri khas gaya dan kinerja Mitsubishi.

Mobil ini dipersenjatai dengan dua pilihan mesin, pertama adalah mesin tipe 1.5L, didukung penuh akan direct injection turbo gasoline, dan menggunakan transmisi CVT. Kemudian untuk mesin kedua disuguhkan dengan mesin 2.2L diesel turbo, namun bedanya, varian ini menawarkan transmisi 8-speed AT dan 6-speed MT.

Mobil ini juga dibekali dengan fitur yang ada pada Mitsubishi e-Evolution Concept yaitu S-AWC. Fitur ini berfungsi untuk meningkatkan kestabilan berkendara dalam tingkatan tinggi, sehingga anda tidak perlu lagi ragu ketika melewati jalanan labil maupun menjumpai lubang di jalanan. Karena dengan fitur tersebut nantinya, anda dapat merasakan nyaman secara lebih, bahkan termasuk saat berjalan dalam kondisi hujan.

MUNAWAR CHALIL (TOKYO)

Featured Articles

Read All

Artikel yang mungkin menarik untuk Anda

Mobil Mitsubishi Pilihan

  • Upcoming

Updates

Artikel lainnya

New cars

Artikel lainnya

Drives

Artikel lainnya

Review

Artikel lainnya

Video

Artikel lainnya

Hot Topics

Artikel lainnya

Interview

Artikel lainnya

Modification

Artikel lainnya

Features

Artikel lainnya

Community

Artikel lainnya

Gear Up

Artikel lainnya

Artikel Mobil dari Oto

  • Berita
  • Artikel Feature
  • Road Test

Artikel Mobil dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Review
  • Artikel Feature