Mercedes-Benz Siapkan V-Class Listrik Untuk Lawan MPV Cina, Punya ADAS Level 3

Jawaban Mercedes-Benz untuk maraknya pendatang baru di segmen MPV mewah listrik.

Mercedes-Benz V-Class EV

STUTTGART, Carvaganza - Meningkatnya kendaraan listrik di segmen MPV besar seperti Zeekr, MG dan Maxus mendorong Mercedes-Benz untuk segera memproduksi model yang serupa. Dikabarkan, saat ini Mercedes-Benz tengah melakukan pengujian MPV listrik barunya dengan menggunakan platform V-Class. Kabarnya kendaraan tersebut akan berdiri di atas VAN.EA Platform yang ditujukan untuk kendaraan listrik Mercedes-Benz.

Pabrikan juga mengungkapkan V-Class bertenaga listrik tersebut memiliki teknologi pengisian daya hingga 800 volt dan mampu mencapai perjalanan sejauh 500 km dengan sekali pengisian daya penuh. Bahkan pabrikan juga mengklaim bahwa Mercedes-Benz V-Class EV akan dibekali dengan fitur Advanced Driving Assist System (ADAS) dengan level 3 pada model 2030. Hal tersebut memungkinkan kendaraan ini beroperasi tanpa bantuin tangan manusia termasuk saat parkir.

Meski disebut-sebut memiliki kemiripan bodystyle dengan VW ID.Buzz, namun yang dihadirkan oleh Mercedes-Benz jauh lebih elegan dengan sentuhan aksen-aksen mewah di beberapa tempatnya. Selain itu, bagian fascia depannya dibuat persegi dengan bonnet yang dibuat lebih ramping.

Mercedes-Benz V-Class EV

Lalu terdapat sentuhan sporty seperti garis atap yang meruncing serta penggunaan velg lima palang berukuran 20 inci. Meski menggunakan kamuflase saat pengujian, namun kami bisa menebak bahwa V-Class EV tersebut akan menggunakan handle pintu seamless yang rata dengan bodi.

Baca Juga: Mercedes-Benz Tawarkan S450 President Edition, Edisi Terbatas Tamu Negara

Selain V-Class EV, kabarnya platform VAN.EA ini juga akan dibenamkan pada model van komersial yang tampil lebih praktis. Bahkan pabrikan berencana untuk membenamkan peranti ADAS level 4 pada V-Class untuk ditujukan sebagai Robo Taxi di beberapa negara. Namun demikian, perbedaan antara V-Class dan versi komersial tentu saja terletak pada soal kemewahan di dalam kabin dan kelengkapan fitur kenyamanannya.

Hal tersebut dikonfirmasi oleh pabrikan bahwa akan banyak fitur mewah di dalam interior termasuk layar hiburan opsional untuk penumpang di baris belakang. Selain itu, penumpang di baris kedua juga akan mendapatkan akses pengoperasian fitur secara mandiri untuk layanan hiburan dan juga kenyamanan ekstra. Kabarnya Mercedes-Benz juga akan menyaingi fitur kenyamanan yang ditawarkan MPV listrik asal Cina seperti Zeekr 009 dan juga van mewah dari Jepang,  Lexus LM terbaru.

Mercedes-Benz V-Class EV

Mercedes-Benz V-Class sendiri hadir dalam beberapa pilihan konfigurasi yang bisa dipilih sesuai dengan kebutuhan. Mulai dari konfigurasi dari 7 penumpang hingga 5 penumpang dengan ruang kabin yang lebih lega. Ditambah dengan material soft touch kulit yang membalut seluruh jok serta dashboard hingga doortrim. Sayangnya belum ada informasi apakah V-Class EV akan dilengkapi oleh panoramic roof atau sunroof seperti MPV kompetitornya.

Saat pengujian, tidak ada bocoran soal baterai yang akan dibenamkan pada Mercedes-Benz V-Class EV ini namun teknologi yang dibenamkan akan diadopsi dari sedan listrik CLA terbaru. Hal tersebut sekaligus pengisian daya internal hingga 22 kW serta kemampuan pengisian daya ultra-fast charging yang lebih ringkas. Meski demikian, beberapa sumber menyatakan bahwa V-Class terbaru mampu mencapai jarak tempuh maksimal hingga 500 km dengan sekali pengisian daya penuh.
(ALVANDO NOYA / WH)

Baca Juga: Lexus Cup Indonesia Dibuka di Jakarta, Turnamen Golf Eksklusif Bernuansa Omotenashi

Sumber: Carscoops

Pelajari lebih lanjut tentang Mercedes Benz V-Class

  • Tampak Depan Bawah Mercedes Benz V-Class
  • Tampak Grille V-Class
  • Mercedes Benz V-Class Drivers Side Mirror Front Angle
  • Pelek V-Class
  • Tampak wiper V-Class
  • Fog lamp belakang V-Class
Mercedes Benz V-Class
Rp 1,9 Milyar Cicilan mulai dari : Rp 43,35 Juta

Mobil Mercedes Benz Lainnya

  • Mercedes Benz C-Class Sedan
    Mercedes Benz C-Class Sedan
  • Mercedes Benz EQS
    Mercedes Benz EQS
  • Mercedes Benz GLC-Class
    Mercedes Benz GLC-Class
  • Mercedes Benz GLE-Class
    Mercedes Benz GLE-Class
  • Mercedes Benz A-Class Sedan
    Mercedes Benz A-Class Sedan
  • Mercedes Benz CLA-Class
    Mercedes Benz CLA-Class
  • Mercedes Benz E-Class
    Mercedes Benz E-Class
  • Mercedes Benz EQB
    Mercedes Benz EQB
  • Mercedes Benz GLA-Class
    Mercedes Benz GLA-Class
  • Mercedes Benz GLS-Class
    Mercedes Benz GLS-Class
  • Mercedes Benz S-Class
    Mercedes Benz S-Class
  • Mercedes Benz A-Class
    Mercedes Benz A-Class
  • Mercedes Benz AMG GT
    Mercedes Benz AMG GT
  • Mercedes Benz CLE Coupe
    Mercedes Benz CLE Coupe
  • Mercedes Benz CLS-Class
    Mercedes Benz CLS-Class
  • Mercedes Benz EQA
    Mercedes Benz EQA
  • Mercedes Benz EQE
    Mercedes Benz EQE
  • Mercedes Benz EQE SUV
    Mercedes Benz EQE SUV
  • Mercedes Benz EQS SUV
    Mercedes Benz EQS SUV
  • Mercedes Benz G-Class
    Mercedes Benz G-Class
  • Mercedes Benz GLB-Class
    Mercedes Benz GLB-Class
  • Mercedes Benz Maybach GLS-Class
    Mercedes Benz Maybach GLS-Class
  • Mercedes Benz Maybach S-Class
    Mercedes Benz Maybach S-Class
  • Mercedes Benz SL-Class
    Mercedes Benz SL-Class
  • Mercedes Benz Sprinter
    Mercedes Benz Sprinter
  • Mercedes Benz V-Class
    Mercedes Benz V-Class

Featured Articles

Read All

Artikel yang mungkin menarik untuk Anda

Mobil Mercedes Benz Pilihan

Pilihan mobil untuk Anda

Updates

Artikel lainnya

New cars

Artikel lainnya

Drives

Artikel lainnya

Review

Artikel lainnya

Video

Artikel lainnya

Hot Topics

Artikel lainnya

Interview

Artikel lainnya

Modification

Artikel lainnya

Features

Artikel lainnya

Community

Artikel lainnya

Gear Up

Artikel lainnya

Artikel Mobil dari Oto

  • Berita
  • Artikel Feature
  • Road Test

Artikel Mobil dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Review
  • Artikel Feature