Jelang Akhir Tahun, Mazda2 dan CX-5 Meluncur Bawa Upgrade Menarik

Mazda Indonesia luncurkan penyegaran untuk Mazda2 dan CX-5 jelang akhir tahun sambil menggelar Mazda Power Drive 2023.

  • 2023/11/New-Mazda2-2023-3.jpg
  • 2023/11/New-Mazda2-2023-2.jpg
  • 2023/11/New-Mazda2-2023-1.jpg
  • 2023/11/New-Mazda-CX-5-2023-2.jpg
  • 2023/11/New-Mazda-CX-5-2023-1.jpg

JAKARTA, Carvaganza – Menjelang ujung tahun, PT Eurokars Motor Indonesia (EMI) menghadirkan New Mazda2 hatchback dan New Mazda CX-5 dengan sejumlah pembaruan. Model tersebut mendapatkan peningkatan tampilan baik dari sisi eksterior hingga interior serta kelengkapan fitur di dalamnya. EMI optimis dengan hadirnya pembaruan pada dua model tersebut dapat meningkatkan minat konsumen khususnya di segmen kendaraan premium.

New Mazda2 hatchback kini mendapatkan pembaruan dan tersedia dalam varian GT. Ubahan yang dilakukan pada New Mazda2 ini terdiri dari penyematan new front grille dan signature wing serta new front bumper dan aksen merah pada bumper belakang. Seluruh rodanya menggunakan velg alloy berukuran 16 inci dengan desain baru serta hadir pula pilihan warna baru yakni Aero Gray Metallic dan Air Stream Blue Metallic.

Sementara pada bagian interiornya, New Mazda2 juga menghadirkan Leather + Cloth Seat yang membungkus seluruh joknya. Di samping itu tersedia pula fitur Auto-dimming Interior Mirror, Curtain & Side Airbags, Smart City Brake Support (Forward & Reverse), Lane Departure Warning System (LDWS), serta Driver Attention Alert (DAA).

New Mazda2

Bersamaan dengan itu, hadir pula New Mazda CX-5 yang kini hadir dalam dua pilihan varian yakni Elite 2WD dan Kuro AWD. Pada varian Elite 2WD, Mazda CX-5 hadir dengan body color side cladding serta pilihan warna baru Platinum Quartz Metallic. Sementara seluruh rodanya menggunakan velg baru berbahan alloy berukuran 19 inci dengan sentuhan two-tone.

Baca Juga: Mazda Boyong 39 Unit SPK di GIIAS Bandung 2023, CX-5 Paling Favorit

Sedangkan pada varian Kuro AWD pembaruan yang dilakukan terdapat pada grille depan dengan aksen Gloss Black Mesh serta Gloss Black Side Cladding. Ditambah lagi demi menambah kesan sporty, terdapat pembaruan pada velg berukuran 19 inci yang kini menggunakan kelir hitam. Pada varian ini, tersedia pula peranti keselamatan i-Activsense yang meliputi Lane Keeping Assist (LKA), Smart City Brake Support (SCBS), Blind Spot Monitoring (BSM) dan Driver Attention Alert (DAA).

Di dalam kabin juga terdapat pembaruan salah satunya ialah teknologi Ventilated Front Seat untuk meningkatkan kenyamanan penumpang. Selain itu urusan hiburan terpusat pada layar berukuran 10.25 inci yang sudah didukung oleh Mazda Connect Display dan USB Type-C Connectivity.

New Mazda CX-5

PT EMI membanderol Mazda CX-5 Elite 2WD Rp628 juta dan Mazda CX-5 Kuro AWD Rp668 juta dengan kenaikan sekitar Rp19 juta dari model sebelumnya. Sementara New Mazda2 Hatchback dijual dengan harga Rp367 juta dan sudah dapat dipesan per hari ini.

Bertepatan dengan pengenalan dua produk terbarunya, EMI juga menggelar Mazda Power Drive. Kegiatan ini ditujukan bagi konsumen yang ingin merasakan langsung pengalaman berkendara seluruh jajaran kendaraan Mazda di Midaz Dining Senayan Golf pada pada 9 - 10 Desember 2023. Konsumen juga dapat mendaftarkan kehadirannya melalui jaringan Dealer Resmi Mazda di Jabodetabek atau secara online melalui: https://mazdapowerdrive.earworks.cloud/

“Mazda Power Drive 2023, merupakan apresiasi kami kepada para konsumen yang ingin mencoba secara langsung fitur dan teknologi pada line-up mobil Mazda. Ini merupakan ajang kegiatan test drive Mazda terbesar yang dilakukan Mazda Indonesia dipenghujung tahun 2023, dimana kami menyiapkan hampir semua model Mazda yang di pasarkan untuk di coba para pelanggan setia kami, mulai dari model SUV, Hatchback, Sedan, Crossover, hingga hingga mobil sport Mazda MX-5,” kata Managing Director PT Eurokars Motor Indonesia, Ricky Thio.
(ALVANDO NOYA / WH)

Baca Juga: Meriahkan Awal Tahun, IIMS 2024 Akan Lebih Besar dan Ramai

Featured Articles

Read All

Artikel yang mungkin menarik untuk Anda

Mobil Mazda Pilihan

  • Upcoming

Updates

Artikel lainnya

New cars

Artikel lainnya

Drives

Artikel lainnya

Review

Artikel lainnya

Video

Artikel lainnya

Hot Topics

Artikel lainnya

Interview

Artikel lainnya

Modification

Artikel lainnya

Features

Artikel lainnya

Community

Artikel lainnya

Gear Up

Artikel lainnya

Artikel Mobil dari Oto

  • Berita
  • Artikel Feature
  • Road Test

Artikel Mobil dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Review
  • Artikel Feature