Gelar StarHunter, Hyundai Siapkan Lima Stargazer untuk Pemenang Beruntung

Hyundai Starhunter

JAKARTA, Carvaganza - Kehadiran Hyundai Stargazer di Tanah Air memberikan warna baru segmen Low MPV. Bahkan sukses menarik minat konsumen sebagai bintang baru keluarga Indonesia. Sebagai bentuk apresiasi kepada konsumen atas sambutan positifnya terhadap Stargazer, PT Hyundai Motor Indonesia (HMID) menggelar kompetisi StarHunter yang diadakan serentak di lima kota besar.

Kompetisi StarHunter berlangsung dari 22 November 2022 hingga 23 Januari 2023 di Jakarta, Medan, Makassar, Semarang dan Surabaya. Para peserta akan diajak untuk mencari dan menemukan Stargazer dengan mengikuti berbagai petunjuk yang diberikan melalui stasiun radio masing-masing daerah. Setelah menemukan informasi tersebut, peserta wajib membuat konten foto maupun video yang kemudian diunggah ke akun sosial media.

Ada lima stasiun radio yang akan terlibat dalam kompetisi StarHunter. Yakni Hard Rock FM Jakarta, Hard Rock FM Surabaya, Trax FM Semarang, I-Radio Medan dan I-Radio Makassar. Nantinya kelima radio akan memberikan petunjuk dan membantu para pendengar untuk menemukan unit Stargazer.

Hyundai Starhunter

“Kami senang melihat sambutan dan penerimaan positif yang diberikan untuk “Bintang Baru Keluarga” dari Hyundai. Sambutan hangat ini sudah terasa sejak produk tersebut diluncurkan di awal tahun ini. Oleh karena itu, menjelang akhir tahun ini kami mengadakan kompetisi “StarHunter”, untuk menghadirkan aktivitas yang menyenangkan bagi masyarakat, khususnya bagi mereka yang tinggal di area Jakarta, Medan, Makassar, Semarang, dan Surabaya. Kami berharap mereka dapat merasakan semangat yang sama dalam menyambut tahun baru bersama Hyundai,” kata Makmur, Chief Operating Officer, PT Hyundai Motors Indonesia.

Baca Juga: Hyundai Bangun Fasilitas Ekshibisi Teknologi di TMII

Pastikan konten yang diunggah oleh peserta kompetisi harus sesuai tema dua mingguan Hyundai Assurance Program. Sementara itu, Hyundai Assurance Program sendiri memberikan berbagai keuntungan bagi pengguna Stargazer yang terdiri dari:

- Payment Protection Program*: Jaminan pelunasan pembiayaan selama masa tenor bagi pemilik STARGAZER apabila mengalami kecelakaan. Berlaku khusus pembiayaan melalui Hyundai Finance.

- Customer Protection Program*: Jaminan biaya perawatan medis bagi pengendara dan penumpang STARGAZER apabila mengalami kecelakaan. Jaminan ini berlaku untuk maksimal 7 orang dengan biaya hingga Rp100 Juta per individu. Program ini berlaku hingga 1 tahun setelah mobil diterima oleh pelanggan.

- New STARGAZER Replacement Guarantee*: Jaminan penggantian mobil baru dengan tipe, warna, dan spesifikasi yang sama jika mobil STARGAZER Anda mengalami kerusakan, minimal 75%. Berlaku sampai dengan 1 tahun setelah mobil dikirim.

- Resale Value Guarantee*: Hyundai menjamin harga jual kembali mobil STARGAZER senilai 70% dari harga pembelian apabila pelanggan hendak melakukan trade-in dengan mobil Hyundai apapun di tahun ke-3 kepemilikan.

Test Drive Hyundai Stargazer

Bagi peserta yang beruntung dan berhasil memenangkan kompetisi ini berhak mendapatkan sejumlah hadiah yang disediakan oleh HMID. Ada hadiah mingguan yang terdiri dari tiket menonton film untuk 1 (satu) pemenang sebanyak tujuh tiket setiap minggunya per kota. Selain itu, tersedia pula hadiah bulanan yang terdiri dari Saldo Go-Pay sebesar Rp700.000 untuk 4 orang pemenang di setiap kota per bulan. Sementara peserta yang beruntung juga akan berkesempatan mendapatkan hadiah utama berupa lima unit Hyundai Stargazer tipe Trend IVT yang diundi di setiap kota di akhir periode Januari 2023.

Jika tertarik untuk mengikuti kompetisi StarHunter, para peserta wajib memenuhi beberapa persyaratan yang berlaku di antaranya:

- Peserta wajib untuk follow akun Instagram @hyundaimotorindonesia dan akun radio setempat: @hardrockfm (Jakarta), @harfrockfmsby (Surabaya), @traxfmsmg (Semarang), @iradiomakassar (Makassar), @iradiomedan (Medan).

- Peserta memiliki akun pribadi Instagram aktif dengan nama akun yang tidak boleh berubah dan tidak di-private.

- Program ini tidak berlaku untuk karyawan Hyundai Motor Indonesia dan seluruh pihak yang terkait dengan penyelenggaraan Hyundai StarHunter.

- Tag @hyundaimotorindonesia di setiap konten yang diposting.

- Tulis hashtag #AmaninBintangmu dan mention @hyundaimotorindonesia di caption.

- Postingan yang diunggah tidak mengandung unsur SARA, pornografi, politik, dan melanggar hak cipta.

- Peserta diperbolehkan untuk memposting lebih dari satu konten.

- Kriteria penjurian ditentukan berdasarkan keseriusan dan kreativitas pembuatan konten.

- Setiap peserta berkesempatan untuk memenangkan hadiah weekly, monthly, dan Grand Prize.

- Nama pemenang yang telah diputuskan oleh tim Hyundai Motor Indonesia tidak bisa diganggu gugat.

- Penyelenggara berhak melakukan diskualifikasi kepada peserta maupun pemenang yang tidak memenuhi syarat dan ketentuan atau dicurigai melakukan kecurangan.

- Penyelenggara berhak untuk merubah syarat dan ketentuan sewaktu-waktu.

- Syarat dan ketentuan ini dibuat berdasarkan dan tunduk terhadap hukum yang berlaku di Republik Indonesia. Dengan ini seluruh peserta sepakat untuk menyelesaikan permasalahan atau perselisihan yang mungkin timbul melalui musyawarah untuk mencapai mufakat.

Hyundai Stagazer

Selain itu, para peserta diharapkan untuk memperhatikan mekanisme kompetisi StarHunter yang diadakan oleh HMID yang terdiri dari:

- Untuk menemukan Hyundai STARGAZER, peserta dapat mengikuti petunjuk yang bisa didengarkan lewat siaran radio sesuai kota peserta: Hard Rock FM (Jakarta), Hard Rock FM (Surabaya), Trax FM (Semarang), I-Radio (Makassar), I-Radio (Medan).

- Peserta harus melakukan registrasi data diri di hyundai.stargazerhunt.com kemudian log in dengan email dan password yang telah didaftarkan.

- Peserta harus membuat konten tentang Hyundai STARGAZER yang bisa ditemukan di setiap kota, sesuai dengan tema yang sudah ditentukan, contoh tema: “Perlindungan”. Lalu pilih format konten yang diinginkan (Foto atau Instagram Reels).

- Konten yang dibuat harus sesuai dengan tema periode yang telah ditentukan.

- Peserta harus memastikan bahwa syarat dan ketentuan yang sudah ditentukan oleh Hyundai Motor Indonesia telah terpenuhi. - Submit konten yang telah dibuat dengan cara mengisi form di hyundai.stargazerhunt.com dengan format dan URL postingan Instagram.

- Peserta akan mendapatkan kode unik untuk pengundian hadiah setelah berhasil submit postingan di hyundai.stargazerhunt.com.

- Dengan mengunggah format foto peserta akan mendapatkan 1 (satu) kode unik sedangkan dengan format Instagram Reels peserta mendapatkan 3 (tiga) kode unik.

- Periode Hyundai StarHunter akan berlangsung dari November 2022 - Januari 2023.

Jika ingin mendapatkan informasi lebih lanjut mengenai kompetisi dan program StarHunter para peserta dapat mengakses langsung ke hyundai.stargazerhunt.com. Selain itu para peserta juga bisa mendapatkan update tentang StarHunter di seluruh akun sosial media Hyundai Motor Indonesia.
(ALVANDO NOYA / WH)

Baca Juga: Hyundai Stargazer Siap Debut Menyapa Pasar Malaysia

Pelajari lebih lanjut tentang Hyundai Stargazer

  • Tampak Depan Bawah Hyundai Stargazer
  • Tampak samping Stargazer
  • Tampak Depan Hyundai Stargazer
  • Tampak atas Stargazer
  • Hyundai Stargazer Front Side View
  • Tampak depan medium Hyundai Stargazer
  • Hyundai Stargazer Front Cross Side View
Hyundai Stargazer
Rp 249,6 - 320,9 Juta Cicilan mulai dari : Rp 5,69 Juta

Mobil Hyundai Lainnya

  • Hyundai Creta
    Hyundai Creta
  • Hyundai Stargazer
    Hyundai Stargazer
  • Hyundai Ioniq 5
    Hyundai Ioniq 5
  • Hyundai Santa Fe
    Hyundai Santa Fe
  • Hyundai Palisade
    Hyundai Palisade
  • Hyundai Stargazer X
    Hyundai Stargazer X
  • Hyundai Staria
    Hyundai Staria
  • Hyundai i20
    Hyundai i20
  • Hyundai Ioniq 6
    Hyundai Ioniq 6
  • Hyundai Seven Concept
    Hyundai Seven Concept

Don't Miss

Featured Articles

Read All

Artikel yang mungkin menarik untuk Anda

Mobil Hyundai Pilihan

  • Upcoming

Pilihan mobil untuk Anda

Updates

Artikel lainnya

New cars

Artikel lainnya

Drives

Artikel lainnya

Review

Artikel lainnya

Video

Artikel lainnya

Hot Topics

Artikel lainnya

Interview

Artikel lainnya

Modification

Artikel lainnya

Features

Artikel lainnya

Community

Artikel lainnya

Gear Up

Artikel lainnya

Artikel Mobil dari Oto

  • Berita
  • Artikel Feature
  • Road Test

Artikel Mobil dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Review
  • Artikel Feature