Suzuki Akan Bikin SUV Listrik Baru Untuk Toyota, Rilis Tahun Depan

Menjadi langkah berikutnya untuk ekspansi dari aliansi Suzuki dan Toyota di India.

Suzuki EVX Concept

GUJARAT, Carvaganza - Suzuki Motor Corporation dan Toyota Motor Corporation akan memperkuat kolaborasi mereka dalam menghadirkan model kendaraan listrik SUV, yang akan dikembangkan oleh Suzuki khusus untuk Toyota. Produksi dijadwalkan dimulai pada 2025 di pabrik Suzuki di Gujarat, India.

Kedua perusahaan otomotif ternama ini memiliki sejarah yang serupa, yaitu bermula dari industri alat tenun di wilayah Enshu, Shizuoka, sebelum akhirnya beralih ke industri otomotif. Sejak awal kerjasama pada 2016, Osamu Suzuki dan Akio Toyoda, pemimpin kedua merek, telah menjalin berbagai kolaborasi dengan tujuan memberikan pengalaman berkendara yang menyenangkan bagi masyarakat luas.

Kini, Suzuki dan Toyota siap meluncurkan model kendaraan listrik berbasis baterai (BEV) pertama hasil kerja sama mereka, yang akan dipasarkan secara global. Kendaraan ini dirancang sebagai SUV listrik, yang semakin diminati di seluruh dunia, dan menjadi bagian dari inisiatif kedua perusahaan dalam mendukung upaya menuju masyarakat yang netral karbon.

Suzuki EVX Concept Suzuki EVX Concept

SUV ini dirancang untuk memberikan pengalaman berkendara khas EV yang lincah, dengan jangkauan yang luas, kabin yang nyaman, serta opsi penggerak 4WD. Kendaraan ini diharapkan mampu menghadapi berbagai kondisi jalan dengan performa optimal.

Baca Juga: BAIC Perkenalkan BJ80 di Indonesia, Jagoan Off-Road Mirip G-Class

Unit dan platform BEV untuk model ini merupakan hasil pengembangan bersama Suzuki, Toyota, dan Daihatsu Motor Co., Ltd., yang menggabungkan keunggulan teknologi dari masing-masing perusahaan.

"Suzuki akan memasok BEV pertama kami ke Toyota secara global. Saya bersyukur bahwa kolaborasi antara kedua perusahaan semakin erat dengan cara ini. Sambil terus menjadi pesaing, kami akan memperdalam kolaborasi kami untuk memecahkan masalah sosial, termasuk mewujudkan masyarakat yang netral karbon melalui pendekatan multi-jalur,” ujar Presiden Suzuki, Toshihiro Suzuki, pada Selasa (29/10/2024) lalu.

Toyota Starlet Cross Toyota Starlet Cross, rebadge Grand Vitara

"Dengan memanfaatkan unit dan platform BEV yang kami kembangkan bersama, kami akan mengambil langkah baru dalam kolaborasi kami di bidang kendaraan listrik. Ini akan memungkinkan kami untuk memberikan berbagai pilihan yang berkontribusi pada masyarakat yang netral karbon kepada pelanggan di seluruh dunia. Kami ingin belajar dari kekuatan masing-masing, bersaing, dan melanjutkan upaya bersama berdasarkan pendekatan multi-jalur,” ungkap Presiden Toyota, Koji Sato, pada kesempatan yang sama.

Suzuki sendiri telah merencanakan produksi EV ini sejak lama, dengan target menghadirkan kendaraan listrik yang mampu menempuh jarak hingga 500 kilometer dan dilengkapi baterai 60 kWh di India. Suzuki juga berencana meluncurkan enam model EV di India hingga 2030. Kolaborasi dengan Toyota bukan hal baru; beberapa model Suzuki sudah di-rebadge untuk pasar global tertentu. Suzuki juga telah memamerkan konsep EV masa depan mereka, Suzuki eVX, di ajang GIIAS 2024, yang kemungkinan akan menjadi basis dari model kerjasama ini.
(SETYO ADI / WH)

Baca Juga: BMW Ekspansi Eksistensi M Series, Luncurkan M2 Special Edition dan M4 CS

Featured Articles

Read All

Artikel yang mungkin menarik untuk Anda

Mobil Suzuki Pilihan

  • Upcoming

Updates

Artikel lainnya

New cars

Artikel lainnya

Drives

Artikel lainnya

Review

Artikel lainnya

Video

Artikel lainnya

Hot Topics

Artikel lainnya

Interview

Artikel lainnya

Modification

Artikel lainnya

Features

Artikel lainnya

Community

Artikel lainnya

Gear Up

Artikel lainnya

Artikel Mobil dari Oto

  • Berita
  • Artikel Feature
  • Road Test

Artikel Mobil dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Review
  • Artikel Feature