SUV Listrik Jaguar I-Pace Siap Diperkenalkan di Jenewa

Jaguar i-Pace
JENEWA, 27 Februari 2018 – Jaguar akan menggunakan ajang Geneva Motor Show 2018, awal Maret mendatang, untuk memperkenalkan mobil terbarunya. Pabrikan asal Inggris itu akan memperkenalkan mobil listrik Jaguar I-Pace.

Jaguar cukup percaya diri dengan kehadiran mobil ini. Terbukti mereka mengatakan ribuan orang sudah mengantri untuk memesan I-Pace baru. “Ribuan prospek konsumen sudah siap menekan tombol untuk pemesanan SUV ini,” tulis Jaguar dalam situs resmi mereka.

Jaguar I-Pace pertama kali diperkenalkan sebagai model konsep pada 2016 lalu. Menurut Jaguar, SUV all-electric ini bakal dipasarkan pada 2018. Dari segi tampilan, SUV ini dilengkapi dengan bonnet sporty, headlamps LED, dan velg alloy.

Bagian kabin hampir mirip dengan versi konsepnya. Berbagai fitur dipasang Jaguar di mobil ini termasuk penggunaan floating design. Kemudi mirip dengan milik F-Pace dan E-Pace.

Jaguar I-Pace akan menjadi salah satu SUV listrik yang paling menarik di pasar. Menggunakan baterai dengan kekuatan 90kW yang memberikan daya tempuh hingga 500 km. Sementara motor akan mampu membawa mobil ini melesat hingga 100 km/jam dalam waktu di bawah 4 detik.

Jaguar mengatakan baterai bisa di-charge dalam waktu yang singkat. Untuk mencapai kapasitas 85% bisa didapatkan dalam 85 menit.

RAJU FEBRIAN

Featured Articles

Read All

Artikel yang mungkin menarik untuk Anda

Mobil Jaguar Pilihan

  • Upcoming

Updates

Artikel lainnya

New cars

Artikel lainnya

Drives

Artikel lainnya

Review

Artikel lainnya

Video

Artikel lainnya

Hot Topics

Artikel lainnya

Interview

Artikel lainnya

Modification

Artikel lainnya

Features

Artikel lainnya

Community

Artikel lainnya

Gear Up

Artikel lainnya

Artikel Mobil dari Oto

  • Berita
  • Artikel Feature

Artikel Mobil dari Zigwheels

  • Motovaganza