Rolls-Royce Cullinan, Tambah Pilihan Bespoke Untuk Konsumen yang Gemar Rekreasi

Rolls-Royce Cullinan Recreation Module

Carvaganza – Rolls-Royce adalah salah satu pabrikan yang baru pertama kali memproduksi SUV (Sport Utility Vehicle). Hasilnya, Roll-Royce Cullinan diklaim sebagai SUV super mewah di dunia. Selain itu banyak juga yang memberi komentar bahwa SUV ini merupakan kendaraan yang super nyaman dan memiliki performa tanpa cela.

Jantung pacunya saja, Rolls Royce membekali Cullinan dengan mesin V12 6.750 cc twin-turbocharged yang menghasilkan tenaga 563 hp dan torsi maksimal yang mencapai 850 Nm di putaran 1600 rpm. Mesin tersebut dipadukan dengan transmisi otomatis 8-percepatan dan peranti pendukung untuk melewati medan-medan non aspal.

Rolls-Royce Cullinan Recreation Module

Seperti biasa, Rolls-Royce menyediakan pilihan personalisasi atau lebih dikenal Bespoke, baik untuk sentuhan di eksterior maupun tampilan interiornya. Nah di samping berbagai pilihan yang disediakan oleh Rolls-Royce, ternyata Cullinan baru saja mendapatkan satu pilihan Bespoke dengan nama Recreation Module atau Modul Rekreasi. Seperti namanya, Modul Rekreasi ini akan menyediakan kebutuhan petualangan di ruang terbuka sesuai dengan keinginan konsumen.

Modul Rekreasi di Rolls-Royce Cullinan tersedia dengan laci set otomatis dan terlihat sangat rapih tanpa mengorbankan kapasitas bagasi yang mencapai 1.930 liter. Di dalamnya konsumen dapat melakukan penyesuaian dan apa saja yang akan ditempatkan ke Modul Rekreasi tersebut. Mulai dari alat makan, pisau, hingga peralatan pendukung lainnya. Selanjutnya konsumen juga dapat menyesuaikan material dan sentuhan warna yang digunakan untuk laci Recreation Module ini.

Rolls-Royce Cullinan Recreation Module

Ruang penyimpanan atau laci pada varian khusus Recreation Module ini berkapasitas 48 liter dan dapat diatur sesuai dengan kebutuhan. Selain itu konsumen juga dapat menyimpan peralatan hobi seperti memancing, panjat tebing, seluncur salju hingga terjun payung.

Konsumen dapat menempatkan berbagai kebutuhan outdoornya lebih dari satu set dengan kebutuhan lainnya. Misalnya, Anda bisa memesan Cullinan dengan tiga Modul Rekreasi individu seperti peralatan pemotretan, ski, dan videografi sekaligus.

Rolls-Royce Cullinan Recreation Module

Selain menghadirkan pilihan Modul Rekreasi, Rolls-Royce Cullinan juga menyediakan pilihan lain, yakni memaksimalkan fungsi ruang kompartemen di bagaian belakang. Terdapat sepasang kursi dengan material kulit yang melayang menghadap ke belakang kendaraan. Rolls-Royce menyebutnya dengan Viewing Suite dua kursi tersebut lengkap dengan meja koktail yang bisa ditarik.

Tentang Rolls-Royce Cullinan di Indonesia

Rolls-Royce Cullinan

SUV termewah di dunia, Rolls-Royce Cullinan, resmi datang ke Indonesia pada 15 Maret 2019. Diluncurkan oleh Rolls-Royce Motorcars Jakarta, uniknya Cullinan meluncur dengan harga yang dirahasiakan oleh pihak Rolls-Royce.

Cullinan bukan hanya menjadi model SUV perdana dari Rolls-Royce, tetapi juga menjadi produk dengan sistem penggerak All-Wheel Drive (AWD) pertama yang pernah dibuat pabrikan asal Inggris tersebut.

Seperti Phantom generasi terbaru, Cullinan diproduksi dengan memanfaatkan chassis monokok aluminum spaceframe terbaru yang diberi nama Architecture of Luxury. Mobil ini menjanjikan kemewahan dan kenyamanan terbaik untuk medan on road maupun off road.

Mesin yang digunakan oleh Cullinan adalah unit V12 twin-turbo 6.75 liter dengan tenaga 562 hp dan torsi 850 Nm, dipadukan transmisi otomatis 8-speed. Kenyamanan terbaik ditawarkan saat melaju off road, mempertahankan kualitas ‘Magic Carpet Ride’ khas Rolls-Royce melalui arsitekturnya.

Rolls-Royce Cullinan

Suspensi udara pada seluruh rodanya bisa disesuaikan ketinggiannya melalui tombol di konsol tengah, yang mampu mengubah ketinggian ground clearance menjadi 40 mm lebih tinggi. Kenyamanan bagi penumpang masih dimanjakan dengan pintu yang seluruhnya bisa ditutup secara elektrik, dengan hanya sentuhan tombol.

Legroom penumpang di kursi belakang menjadi yang terbaik dari seluruh SUV di pasar, memberikan ruang sangat lega. Selain kemewahan, sistem infotainment Cullinan tidak kalah modern dengan sistem yang diadopsi dari iDrive milik BMW, menerapkan sejumlah sentuhan kemewahan.

Ditanya soal harga, Rolls-Royce tidak buka suara karena dianggap bisa beragam tergantung personalisasi atau opsi alias Bespoke yang diinginkan konsumen.

Tapi sebagai acuan. Di sebuah situs otomotif terkemuka di Inggris menulis jika harga dasar mobil ini dalam kondisi off the road adalah US$ 450.000 atau setara Rp 6,4 miliar. Itu baru harga basic, belum termasuk pajak impor, pajak barang mewah, bea balik nama. Hmmmmm harga jualnya di Indonesia, Anda hitung sendiri deh. ALVANDO NOYA / RS

Baca juga: Honda Gelar Banyak Promo Berhadiah Selama IIMS 2021

Featured Articles

Read All

Artikel yang mungkin menarik untuk Anda

Mobil Rolls Royce Pilihan

Updates

Artikel lainnya

New cars

Artikel lainnya

Drives

Artikel lainnya

Review

Artikel lainnya

Video

Artikel lainnya

Hot Topics

Artikel lainnya

Interview

Artikel lainnya

Modification

Artikel lainnya

Features

Artikel lainnya

Community

Artikel lainnya

Gear Up

Artikel lainnya

Artikel Mobil dari Oto

  • Berita
  • Artikel Feature

Artikel Mobil dari Zigwheels

  • Motovaganza