Perluas Pasar, Ford Siap Rakit Ranger di Nigeria

Perluas Pasar, Ford Siap Rakit Ranger di Nigeria
JAKARTA, 17 Agustus 2015 – Ekspansi terus dilakukan Ford. Perluasan pasar Ford di Timur Tengah dan Afrika dilakukan dengan merakit Ford Ranger di Ikeja, Nigeria mulai kuartal keempat 2015 ini.

Pabrikan asal Amerika Serikat itu menggandeng Coscharis Motors Limited, dealer utama Ford di Nigeria.

Pabrik, yang terletak di negara bagian Lagos beberapa ratus kilometer barat daya dari ibukota Nigeria, Abuja, akan merakit Ranger dalam bentuk semi-knockdown. Bagian-bagian bodi dan komponen akan didatangkan dari Afrika Selatan. Nigeria akan menjadi negara Afrika kedua yang memproduksi kendaraan Ford.

Pabrik di Ikeja akan memiliki kapasitas produksi tahunan dari 5.000 unit. Dalam siaran persnya, Ford mengatakan produksi pick-up di sana akan melayani permintaan dari pasar lokal Nigeria. Saat ini, Ranger juga diproduksi di pabrik Ford Afrika Selatan, satu dari tiga fasilitas milik Ford yang sedang dibangun.

Ford Ranger untuk pasar Asia -- termasuk Indonesia -- berasal dari pabrik AAT di Rayong, Thailand. Ranger facelift diperkirakan akan sampai ke Indonesia pada Agustus ini bersamaan dengan rencana PT Ford Motor Indonesia memperkenalkannya berbarengan di ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2015 dan Indonesia International Motor Show (IIMS) 2015.

RAJU FEBRIAN

Berita Terkait:
Resmi, Ford Mulai Produksi New Ranger

Featured Articles

Read All

Artikel yang mungkin menarik untuk Anda

Mobil Ford Pilihan

Updates

Artikel lainnya

New cars

Artikel lainnya

Drives

Artikel lainnya

Review

Artikel lainnya

Video

Artikel lainnya

Hot Topics

Artikel lainnya

Interview

Artikel lainnya

Modification

Artikel lainnya

Features

Artikel lainnya

Community

Artikel lainnya

Gear Up

Artikel lainnya

Artikel Mobil dari Oto

  • Berita
  • Artikel Feature
  • Road Test

Artikel Mobil dari Zigwheels

  • Motovaganza