Mercedes Benz GLA Mengaspal, Berapa Harganya?

JAKARTA, 16 Juni 2017 – Sport Utility Vehicle (SUV) kompak keluaran PT Mercedes-Benz Distribution Indonesia (MBDI) akhirnya dihadirkan di Indonesia. Model ini mengalami penyegaran tampilan dari versi 2016. Sedangkan sektor mesin tidak ada perubahan. GLA pertama kali ditampilkan di Indonesia pada 2014 silam. Sejak awal menjadi model sukses pada segmen yang telah dibentuk dan didefinisikan ulang oleh kendaraan tersebut. GLA ditandai dengan desain sporty dan dinamis. Selain itu, ruang duduk pun lebih lapang. “Sebagai SUV kompak pertama dari Mercedes-Benz model ini membawa angin segar dan menjadi tulang punggung penjualan," kata Roelof Lamberts, President anda CEO PT Mercedes-Benz Distribution Indonesia dalam acara peluncuran dan buka bersama di KAUM, Jakarta, hari ini, Kamis (15/6). Menurut Lambert, GLA dihadirkan dalam dua varian yaitu GLA 200 AMG dan GLA 45 AMG. Kedua model ini hadir dengan penyegaran di eksterior dan interiornya. Kedua mobil yang dihadirkan ini adalah sebagai penyegaran pada usia Mercedes-Benz 50 tahun. Mobil yang meluncur ini telah tim Carvaganza coba pada pekan lalu di ajang 'Mercedes-Benz Urban Hunting x Ultra Singapore 2017' Baca juga: Memacu Mercedes-Benz GLA 45 AMG 2017 KL – Singapura GLA 200 AMG menggendong mesin 1991cc dengan tenaga 156hp pada 5500 rpm dan torsi maksimal 250nm pada 1250-4000 rpm. Sedangkan untuk GLA 45 AMG diberi mesin 2.0L turbo bertenaga 381 hp pada 6000 rpm dengan torsi maksimal 475 Nm pada 2250-5000 rpm. GLA 200 AMG dibanderol Rp 739 juta dan GLA 45 AMG dibanderol Rp 1,299 miliar. Keduanya adalah harga off the road. Nah, seperti apa sepesifikasi lengkap dan perbedaan keduanya? Tunggu ulasan Carvaganza berikutnya. VALDO PRAHARA
Pelajari lebih lanjut tentang Mercedes Benz GLA-Class
Mobil Mercedes Benz Lainnya
Don't Miss
Mercedes Benz GLA Promos, DP & Monthly Installment
Featured Articles
- Latest
- Popular
Artikel yang mungkin menarik untuk Anda
Mobil Mercedes Benz Pilihan
- Latest
- Popular
Pilihan mobil untuk Anda
Updates
New cars
Drives
Review
Video
Hot Topics
Interview
Modification
Features
Community
Gear Up
Artikel Mobil dari Oto
- Berita
- Artikel Feature
- Road Test
Artikel Mobil dari Zigwheels
- Motovaganza
- Review
- Artikel Feature