Mazda Dukung Lomba Maraton SauRun 2015

JAKARTA, 3 Juli 2015 – Bulan Ramadhan bukan berarti kegiatan olahraga juga terhenti. PT Mazda Motor Indonesia (MMI) turut mendukung lomba maraton "Energizer Night Race presents SauRun 2015" yang berlangsung Sabtu, 4 Juli 2015, di area Taman Impian Jaya Ancol. Lomba maraton yang digelar dimulai pukul 23.00 WIB hingga 03.45 WIB dini hari itu akan diikuti kurang lebih 3000 peserta dibagi dalam tiga kategori yaitu 5 km, 10 km, dan 21 km.
“Kami mengajak semua Zoom-Zoom Lovers untuk dapat berpartisipasi dalam acara ini, dimana mereka dapat merasakan pengalaman berlari yang mengasyikan dan tak terlupakan layaknya pengalaman berkendara bersama mobil Mazda,” kata Astrid Ariani Wijana, Senior Marketing Manager PT Mazda Motor Indonesia dalam keterangan persnya.
Dalam acara ini Mazda menggelar kompetisi ‘Mazda Runner Photo Contest’. Caranya dengan mem-follow akun Twitter and Instagram resmi MMI (@Mazdamotorid). Kemudian para peserta dapat mengekspresikan diri menggunakan racepack SauRun 2015 di Mazda Photobooth yang telah disediakan dan mengunggah foto mereka menggunakan tagar #MZDRunner.
Mazda akan memilih 3 peserta dengan foto terbaik yang berhak mendapatkan hadiah “Weekend Getaway with Mazda”, yaitu menikmati perjalanan akhir pekan dengan menggunakan kendaraan Mazda secara gratis. Para pemenang akan diumumkan pada 10 Juli 2015 melalui akun resmi dari Mazda Motor Indonesia.
”SauRun akan memberikan nuansa yang berbeda bagi para peserta di dalam bulan suci Ramadhan ini, dimana mereka masih dapat berolahraga dengan nyaman dan juga menyenangkan,” kata Havis Maulana, Race Director dari SauRun 2015.
ALVANDO NOYA
“Kami mengajak semua Zoom-Zoom Lovers untuk dapat berpartisipasi dalam acara ini, dimana mereka dapat merasakan pengalaman berlari yang mengasyikan dan tak terlupakan layaknya pengalaman berkendara bersama mobil Mazda,” kata Astrid Ariani Wijana, Senior Marketing Manager PT Mazda Motor Indonesia dalam keterangan persnya.
Dalam acara ini Mazda menggelar kompetisi ‘Mazda Runner Photo Contest’. Caranya dengan mem-follow akun Twitter and Instagram resmi MMI (@Mazdamotorid). Kemudian para peserta dapat mengekspresikan diri menggunakan racepack SauRun 2015 di Mazda Photobooth yang telah disediakan dan mengunggah foto mereka menggunakan tagar #MZDRunner.
Mazda akan memilih 3 peserta dengan foto terbaik yang berhak mendapatkan hadiah “Weekend Getaway with Mazda”, yaitu menikmati perjalanan akhir pekan dengan menggunakan kendaraan Mazda secara gratis. Para pemenang akan diumumkan pada 10 Juli 2015 melalui akun resmi dari Mazda Motor Indonesia.
”SauRun akan memberikan nuansa yang berbeda bagi para peserta di dalam bulan suci Ramadhan ini, dimana mereka masih dapat berolahraga dengan nyaman dan juga menyenangkan,” kata Havis Maulana, Race Director dari SauRun 2015.
ALVANDO NOYA
Featured Articles
- Latest
- Popular
Artikel yang mungkin menarik untuk Anda
Mobil Mazda Pilihan
- Latest
- Popular
Updates
New cars
Drives
Review
Video
Hot Topics
Interview
Modification
Features
Community
Gear Up
Artikel Mobil dari Oto
- Berita
- Artikel Feature
- Road Test
Artikel Mobil dari Zigwheels
- Motovaganza
- Review
- Artikel Feature