Lexus LS 500 dan NX 300 Anyar Hadir di GIIAS 2017

BSD, 10 Agustus 2017 -- Dengan tema "Experience Amazing", Lexus Indonesia hadir di GIIAS. Tema tersebut menekankan bahwa Lexus ingin memberikan konsumen pengalaman tak terlupakan dari sisi produk maupun pelayanannya.
Pada press day, Kamis (10/8), Lexus Indonesia meluncurkan dua produk baru yaitu The Entirely-New LS 500 yang merupakan flagship mereka dan The New NX 300. Keduanya dipamerkan di booth mereka.
Lexus Indonesia juga memboyong LF-C2, mobil konsep Roadster Grand Touring Convertible Coupe. Lexus LF-C2 seperti layaknya mobil berjenis coupe, mobil konsep Lexus LF-C2 tampil dengan atap terbuka serta susunan kursi 2+2 yang menawarkan sensasi berkendara di udara terbuka. Desainnya sangat emosional dengan guratan tajam dan mempesona di bagian depan dan belakang.
Tak hanya itu, di booth Lexus terdapat zen garden yang memberikan atmosfer kedamaian di tengah ramainya GIIAS.
Adrian Tirtadjaja, General Manager Lexus Indonesia, mengatakan, "Dengan menghadirkan produk dan pelayanan spektakuler, kami ingin pengunjung GIIAS 2017 dapat merasakan langsung pengalaman luar biasa bersama Lexus."
MIRAH PERTIWI
Pada press day, Kamis (10/8), Lexus Indonesia meluncurkan dua produk baru yaitu The Entirely-New LS 500 yang merupakan flagship mereka dan The New NX 300. Keduanya dipamerkan di booth mereka.
Lexus Indonesia juga memboyong LF-C2, mobil konsep Roadster Grand Touring Convertible Coupe. Lexus LF-C2 seperti layaknya mobil berjenis coupe, mobil konsep Lexus LF-C2 tampil dengan atap terbuka serta susunan kursi 2+2 yang menawarkan sensasi berkendara di udara terbuka. Desainnya sangat emosional dengan guratan tajam dan mempesona di bagian depan dan belakang.
Tak hanya itu, di booth Lexus terdapat zen garden yang memberikan atmosfer kedamaian di tengah ramainya GIIAS.
Adrian Tirtadjaja, General Manager Lexus Indonesia, mengatakan, "Dengan menghadirkan produk dan pelayanan spektakuler, kami ingin pengunjung GIIAS 2017 dapat merasakan langsung pengalaman luar biasa bersama Lexus."
MIRAH PERTIWI
Featured Articles
- Latest
- Popular
Artikel yang mungkin menarik untuk Anda
Mobil Lexus Pilihan
- Latest
- Popular
Updates
New cars
Drives
Review
Video
Hot Topics
Interview
Modification
Features
Community
Gear Up
Artikel Mobil dari Oto
- Berita
- Artikel Feature
- Road Test
Artikel Mobil dari Zigwheels
- Motovaganza
- Review
- Artikel Feature