Konsumen Isuzu di Palangkaraya Beli Traga di Dealer Pakai Uang Logam
Uang logam untuk membayar DP sebesar Rp150 juta.

PALANGKARAYA, Carvaganza - Dealer TMS Isuzu Palangkaraya mendapatkan kejutan dari Isah, seorang pebisnis kuliner yang membeli truk Isuzu Elf NMR secara tunai. Hal yang menarik dari transaksi ini adalah metode pembayarannya, di mana Isah menggunakan uang koin hasil tabungannya selama lima tahun.
Kepercayaan Isah terhadap Isuzu
Isah memilih Isuzu sebagai kendaraan operasional bisnisnya karena percaya dengan daya tahan serta performa truk tersebut. Selain itu, ia juga merasa puas dengan pelayanan yang diberikan oleh dealer Isuzu.
"Kami pilih Isuzu karena dari segi pelayanannya, terus juga kekuatan mobilnya, dan di sini kreditnya enak. Kami Alhamdulillah bisa beli tunai," ujar Isah dalam keterangan resmi dari Isuzu, Jumat (7/2/2025).
Saat melakukan pembayaran, Isah membawa beberapa karung dan galon yang berisi uang koin dalam berbagai pecahan. Total uang yang disetorkan mencapai Rp150 juta dan digunakan sebagai uang muka untuk pembelian truk Isuzu.
"Kami berencana mengembangkan usaha agar lebih besar dan naik kelas. Selama lima tahun terakhir, kami berjualan pentol dan goreng-gorengan. Setelah uang ini terkumpul, niat kami sudah mantap untuk membeli truk Isuzu," jelas Isah.
Baca Juga: Baic Resmikan Boutique Dealer di Gading Serpong: Pengalaman Premium untuk Konsumen
Apresiasi dari Dealer dan Isuzu Astra
Kepala Cabang TMS Isuzu Palangkaraya, Ariful Askar, menyampaikan rasa terima kasih serta kebanggaannya atas kepercayaan yang diberikan oleh Isah. Ia mengungkapkan bahwa tim diler bekerja selama dua hari satu malam untuk menghitung seluruh uang koin tersebut.
"Bagi kami, ini merupakan kepercayaan yang besar bagi Dealer Isuzu Palangkaraya untuk melayani konsumen. Kami bertekad memberikan pelayanan terbaik dalam membantu konsumen mendapatkan kendaraan yang dibutuhkan," ucap Ariful Askar.
Tidak hanya dari dealer lokal, apresiasi juga datang dari PT Isuzu Astra Motor Indonesia (IAMI). Division Head of Business Strategy Division PT IAMI, Rian Erlangga, mengungkapkan bahwa dukungan serta kepercayaan dari konsumen seperti Isah menjadi motivasi bagi perusahaan untuk terus meningkatkan produk dan layanan. Apalagi, Isuzu telah hadir di Indonesia lebih dari 50 tahun.
"Kami mengucapkan terima kasih sebesar-besarnya kepada Bapak Isah dan seluruh Isuzu partner di Indonesia atas kepercayaannya terhadap produk dan layanan Isuzu. Kepercayaan ini memacu kami untuk menghadirkan produk yang sesuai dengan kebutuhan konsumen, memberikan pelayanan yang lebih baik, serta dukungan layanan purna jual yang benar-benar tepat," ujar Rian Erlangga.
Ia juga menambahkan bahwa filosofi "Real Partner, Real Journey" menjadi prinsip utama Isuzu dalam mendukung kesuksesan usaha para konsumennya. Keputusan Isah untuk membeli truk dengan uang koin merupakan bukti nyata bagaimana kerja keras dan dedikasi dapat membawa perubahan besar dalam hidup seseorang. Kisahnya pun menjadi inspirasi bagi banyak pelaku usaha lainnya.
Spesifikasi Isuzu Elf NMR
Isuzu Elf NMR dilengkapi dengan mesin Common Rail 4HL1-TCS yang sudah mengadopsi sistem Exhaust Gas Recirculation (EGR) dan Diesel Oxidation Catalyst (DOC), sehingga memenuhi standar emisi Euro 4. Teknologi Engine Control Unit (ECU) pada mesin common rail memungkinkan kendaraan ini menghasilkan tenaga sebesar 150 PS pada 2.600 rpm dengan torsi maksimal 401 Nm di rentang 1.400-2.600 rpm.
Dari segi transmisi, Elf NMR menggunakan MYY6S dengan 6 percepatan yang dirancang untuk meningkatkan efisiensi bahan bakar. Selain itu, rasio gigi pertama yang besar membuat kendaraan ini mampu memberikan tenaga lebih optimal, sehingga performanya tetap maksimal dalam berbagai kondisi penggunaan.
(MUHAMMAD HAFID / WH)
Baca Juga: Jadi Andalan Masyarakat, Ini Keunggulan Ditawarkan Dealer Hyundai Lampung
Pelajari lebih lanjut tentang Isuzu Traga
Mobil Isuzu Lainnya
Don't Miss
Isuzu Traga Promos, DP & Monthly Installment
Featured Articles
- Latest
- Popular
Artikel yang mungkin menarik untuk Anda
Mobil Isuzu Pilihan
- Popular
Pilihan mobil untuk Anda
Updates
New cars
Drives
Review
Video
Hot Topics
Interview
Modification
Features
Community
Gear Up
Artikel Mobil dari Oto
- Berita
- Artikel Feature
- Road Test
Artikel Mobil dari Zigwheels
- Motovaganza
- Artikel Feature