Komunitas E46 Indonesia Rayakan Ulang Tahun Ke-2

Komunitas E46 Indonesia Rayakan Ulang Tahun Ke-2
JAKARTA, 19 Februari 2017 – BMW E46 Indonesia yang berdiri sejak 1 Februari 2015 kini mengadakan hari jadinya yang ke-2, Sabtu (18/2). Acara kali ini diselenggarakan oleh chapter Tangerang.

Bertempat di Pranaya Suites, all member E46 sangat antusias dalam acara ini. Bahkan dukungan juga datang dari PMI, GT Radial dan dealer BMW Cilandak.

"Acara ini untuk memperingati ulang tahun ke 2 komunitas kami dan juga untuk mempererat hubungan antar member," ujar Andri Ramadhan selaku Humas E46 Indonesia chapter Tangerang.

Kegiatan diawali dengan berbagai sambutan dari Ketua Umum dan Ketua Chapter. Lanjut, wakil walikota Tangerang yang hadir turut memberikan sambutan. Di tengah asyiknya obrolan antar member, mereka mendonorkan darah melalui  PMI yang hadir di acara tersebut.

Sedangkan di luar hotel, mekanik dari BMW dealer Cilandak memberikan jasa gratis general cek untuk mobil yang berkode bodi E46 ini. Selain general cek, campaign airbag atau bisa diartikan sebagai pengecekan airbag juga diberikan loh. Pada bagian penumpang seluruh mobil ini mendapatkan gratis penggantian airbag.

Member yang sudah tersebar di berbagai wilayah di Indonesia ini menutup acara dengan melakukan city touring. Perjalanan konvoi dari hotel Pranaya mengitari area BSD dan kembali ke hotel. Ups, acara belum selesai disitu ternyata. Kegiatan foto bersama juga tidak dilupakan sebagai agenda penutup.

Bravo E46 Indonesia!!

VALDO PRAHARA

Featured Articles

Read All

Artikel yang mungkin menarik untuk Anda

Mobil BMW Pilihan

Updates

Artikel lainnya

New cars

Artikel lainnya

Drives

Artikel lainnya

Review

Artikel lainnya

Video

Artikel lainnya

Hot Topics

Artikel lainnya

Interview

Artikel lainnya

Modification

Artikel lainnya

Features

Artikel lainnya

Community

Artikel lainnya

Gear Up

Artikel lainnya

Artikel Mobil dari Oto

  • Berita
  • Artikel Feature
  • Road Test

Artikel Mobil dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Review
  • Artikel Feature