IIMS 2025: Geely EX5 Umumkan Harga Resmi, Termahal Rp515 Juta
Rentang harga yang kompetitif untuk segmen SUV listrik kompak.

JAKARTA, Carvaganza - Geely Auto Indonesia (Geely) memanfaatkan momen Indonesia International Motor Show (IIMS) 2025 sebagai momen penting untuk mengumumkan harga resmi model SUV listrik terbaru mereka, EX5, pada Kamis (13/2/2025). Sebelumnya, Geely telah memperkenalkan model ini ke pasar Indonesia dan membuka pemesanan secara resmi.
"Hari ini adalah langkah besar dalam mewujudkan mobilitas berkelanjutan. Dengan hadirnya EX5, Geely menegaskan komitmennya dalam menciptakan solusi transportasi ramah lingkungan," ujar Victor Gao, CEO Geely Auto Indonesia dalam sambutannya.
Geely EX5 hadir dalam dua varian, yakni Pro dengan harga Rp475 juta dan Max seharga Rp515 juta. Namun, selama pameran IIMS 2025, Geely memberikan harga spesial, dengan varian Max dibanderol Rp505 juta dan varian Pro Rp465 juta.
"Kami menghadirkan harga khusus selama pameran ini. Varian Max tersedia dengan harga Rp505 juta, sedangkan varian Pro dapat dimiliki dengan Rp465 juta," tambah Gao yang disambut tepuk tangan dari para pengunjung.
Baca Juga: Menperin Resmi Buka IIMS 2025, Diramaikan 56 Merek Otomotif
Sebagai SUV listrik, Geely EX5 hadir dengan teknologi AI dan fitur canggih. Salah satu keunggulannya adalah sistem hiburan yang terintegrasi dalam layar sentuh berukuran 15,4 inci di tengah dashboard, yang menggunakan sistem operasi Flyme Auto. Layar ini dilengkapi dengan kontrol intuitif dan perintah suara "Halo, Geely!" yang memungkinkan akses cepat ke berbagai fungsi kendaraan.
Sistem audio EX5 menggunakan teknologi Flyme Sound dengan 16 speaker premium serta menghadirkan empat mode suara: opera house, recording studio, music hall, dan concert. Informasi kendaraan dapat diakses secara real-time melalui panel instrumen LCD 10,2 inci di balik kemudi, serta Windshield Head Up Display berukuran 13,8 inci yang membantu pengemudi tetap fokus di jalan.
Selain itu, Geely EX5 dilengkapi dengan layanan Remote App Mobile Control, memungkinkan pengguna mengendalikan kendaraan dari jarak jauh. Aplikasi ini menawarkan fitur pelacakan lokasi secara real-time, pemantauan status kendaraan, serta penjadwalan pengisian daya, memberikan kenyamanan lebih bagi pemilik kendaraan.
Dengan spesifikasi dan teknologi yang diusung, Geely EX5 siap bersaing dengan SUV listrik lainnya seperti MG ZS EV, BYD Atto3, dan Hyundai Kona EV. Berdasarkan klaim pabrikan, Geely EX5 memiliki jangkauan hingga 495 km dengan sekali pengisian penuh berdasarkan standar pengujian NEDC, menjadikannya lebih unggul dibandingkan BYD Atto3.
(SETYO ADI / WH)
Baca Juga: Dealer Chery Joglo Resmi Dibuka, Tawarkan Layanan 3S dan Fasilitas EV Charging
Pelajari lebih lanjut tentang Geely EX5
Mobil Geely Lainnya
Don't Miss
Featured Articles
- Latest
- Popular
Artikel yang mungkin menarik untuk Anda
Mobil Geely Pilihan
- Latest
Pilihan mobil untuk Anda
Updates
New cars
Drives
Review
Video
Hot Topics
Interview
Modification
Features
Community
Gear Up
Artikel Mobil dari Oto
- Berita
- Artikel Feature
Artikel Mobil dari Zigwheels
- Motovaganza