IIMS 2022: MG 5 GT Paling Laris, Pembelinya Didominasi Kaum Milenial

MG 5 GT

JAKARTA, Carvaganza – Pasar sedan Tanah Air kedatangan tamu baru pada tahun ini, MG 5 GT. Kendaraan ini sudah diperkenalkan pada tahun lalu dan baru diumumkan harga resminya di Indonesia International Motor Show 2022.

KEY TAKEAWAYS

  • MG Indonesia menyatakan bahwa MG 5 GT menjadi mobilnya yang paling laris di IIMS 2022

    Total sudah 500 unit dipesan oleh konsumen.
  • MG 5 GT dipasarkan di Indonesia dalam tiga varian

    Yaitu Active dengan harga Rp 339,9, juta, Ignite dibanderol Rp 359,9 juta dan Magnify Rp 399,9 juta.
  • Strategi yang di lakukan MG Indonesia ternyata tidak sia-sia, mobil yang mengisi segmen sedan medium ini mendapatkan respon positif. Total sudah 500 unit MG 5 GT dipesan oleh konsumen Indonesia.

    Respon positif dari konsumen ini diklaim berkat desain dan fitur yang ditawarkan MG 5 GT serta harga yang terjangkau di kelasnya. Apalagi, MG Motors masih mempertahankan gaya desain Inggrisnya dengan melibatkan tim Advanced Design Studio milik MG di London. Ditambah lagi, MG 5 GT mengadopsi 3rd Generation MG Family Design Language pada eksterior dan interiornya. Berkat tampilannya tersebut, MG 5 GT juga berhasil meraih Good Design Award 2021 untuk kategori “Compact Sport Cars”.

    MG 5 GT

    Salah satu yang paling menonjol adalah penggunaan lampu utama dengan teknologi LED yang diikuti pada lampu belakangnya berdesain sangat dinamis. Selain itu, lekukan garis di sekujud bodinya makin memperkuat kesan sporty pada MG 5 GT ini. Demi menghadirkan kesan mewah dan elegan, MG 5 GT juga menyematkan fitur power sunroof di bagian atapnya.

    Beralih ke bagian interiornya, MG menawarkan peranti hiburan yang mumpuni mulai dari sambungan nirkabel melalui smartphone dan material kulit yang membungkus hampir seluruh bagian kabin. Selain itu, MG 5 GT juga menyematkan sejumlah fitur keselamatan seperti Hill-Start Assist (HSA), Lane Change Assist (LCA), Electric Parking Brake (EPB), Blind Spot Detection (BSD), Rear Cross Traffic Alert (RCTA), dan Emergency Stop Signal (ESS). Ditambah lagi, desain yang diterapkan pada kabin dan material soft touch yang digunakan kabarnya dianggap paling memikat konsumen MG di Indonesia.

    “Selama perhelatan Indonesia International Motor Show 2022 kali ini, MG baru saja mengumumkan harga resmi dari MG 5 GT. Kami mendapatkan respon yang begitu positif dari konsumen dan pengunjung. Bahkan MG 5 GT telah menjadi model paling banyak dipesan dibandingkan model lainnya. Kami juga menemukan fakta baru bahwa konsumen MG 5 GT ini didominasi oleh kaum milenials yang melihat MG dari segi desain dan harga yang kompetitif,” kata Lead Marketing and PR MG Motor Indonesia, Arief Syarifudin.

    MG 5 GT workshop

    MG Motor Indonesia menghadirkan tiga varian untuk MG 5 GT yang terdiri dari Active dengan harga Rp339,9 juta, varian Ignite dibanderol Rp 359,9 juta dan Magnify sebagai varian tertinggi dengan fitur terlengkap Rp 399,9 juta.

    “Dengan diumumkannya special launch price ini, maka ratusan penggemar MG 5 GT yang sudah lama mendambakan 4-door coupé ini, serta para calon pelanggan baru sudah bisa berkonsultasi langsung kepada mitra penjualan kami di booth IIMS 2022 untuk mengatur skema pembayaran serta mendapatkan sejumlah paket promo yang begitu menawan,” tutup Arief.

    Di balik jantung pacunya MG 5 GT ditenagai oleh mesin 4 silinder 16 valve VTi-Tech DOHC berkapasitas 1.498 cc. Menghasilkan tenaga 112 hp dengan torsi puncak yang mencapai 150 Nm di 4.500 rpm. Bagi pengunjung IIMS Hybrid 2022 yang melakukan pemesanan kendaraan MG berhak mendapatkan garansi selama 5 tahun tanpa batasan kilometer, free maintenance termasuk parts and labor hingga 50.000 km atau selama 4 tahun. Selain itu, MG juga menawarkan sejumlah penawaran atraktif lainnya dalam Program Infinite Drive Promo selama 31 Maret–10 April di IIMS 2022. (ALVANDO NOYA/EK)

    Baca juga: IIMS 2022: Wuling Motors Unjuk Teknologi WIND Kepada Pengunjung

    Pelajari lebih lanjut tentang MG 5 GT

    • Tampak Depan Bawah MG 5 GT
    • Tampak Depan MG 5 GT
    • Lampu depan 5 GT
    • lampu belakang 5 GT
    • Pelek 5 GT
    • Tampak belakang 5 GT
    • MG 5 GT Front Cross Side View
    MG 5 GT
    Rp 347,9 - 407,9 Juta Cicilan mulai dari : Rp 7,94 Juta

    Mobil MG Lainnya

    • MG 5 GT
      MG 5 GT
    • MG HS
      MG HS
    • MG ZS
      MG ZS
    • MG 4 EV
      MG 4 EV
    • MG Maxus 9
      MG Maxus 9
    • MG ZS EV
      MG ZS EV
    • MG 3
      MG 3
    • MG ES
      MG ES
    • MG Gloster
      MG Gloster
    • MG VS HEV
      MG VS HEV

    Featured Articles

    Read All

    Artikel yang mungkin menarik untuk Anda

    Mobil MG Pilihan

    • Upcoming

    Pilihan mobil untuk Anda

    Updates

    Artikel lainnya

    New cars

    Artikel lainnya

    Drives

    Artikel lainnya

    Review

    Artikel lainnya

    Video

    Artikel lainnya

    Hot Topics

    Artikel lainnya

    Interview

    Artikel lainnya

    Modification

    Artikel lainnya

    Features

    Artikel lainnya

    Community

    Artikel lainnya

    Gear Up

    Artikel lainnya

    Artikel Mobil dari Oto

    • Berita
    • Artikel Feature
    • Road Test

    Artikel Mobil dari Zigwheels

    • Motovaganza
    • Review
    • Artikel Feature