Bottas Tetap Dampingi Hamilton di Mercedes Tahun Depan

Bottas Tetap Dampingi Hamilton di Mercedes Tahun Depan
BRACKLEY, 30 Agustus 2019 – Berakhirnya libur musim panas dari kompetisi Formula 1 2019 menjadi angin segar bagi Valtteri Bottas. Betapa tidak, dirinya baru saja diumumkan akan tetap menjadi rekan setim Lewis Hamilton di tim Mercedes F1 tahun depan.

Pengumuman tersebut sekaligus menyatakan bahwa Bottas sudah mendapatkan kontrak baru bersama Mercedes, menyusul rumor yang beredar jelang berakhirnya paruh pertama musim. Performa Bottas yang dianggap kurang memuaskan sempat mengancam kursinya di tim.

Tidak disebutkan detailnya, tetapi Mercedes menyatakan pembalap berdarah Finlandia itu akan tetap berseragam Silver Arrow pada musim keempatnya. Kabar ini diumumkan pada hari Kamis (29/8/2019), jelang berlangsungnya seri F1 Grand Prix Belgia 2019.

Posisi Bottas sempat terancam setelah gagal finish saat bertarung meraih kemenangan pada seri Jerman di Hockenheim, karena dirinya melintir dan menabrak pembatas di tikungan 1. Saat itu, Mercedes telah menegaskan keputusan kontrak Bottas akan bergantung pada performanya.

https://twitter.com/MercedesAMGF1/status/1167039672410918912

“Saya sangat senang dan bangga menjadi bagian dari tim untuk musim keempat dan saya ingin berterimakasih kepada setiap anggota tim dan petinggi Mercedes atas kepercayaan dan keyakinannya pada saya,” kata Bottas melalui media sosialnya.

“Performa saya telah semakin baik setiap tahun, dan ini langkah yang bagus untuk memulai paruh kedua musim 2019 saya.”

Bersama Mercedes, mantan pembalap tim Williams ini masih menyimpan asa untuk bisa menjadi juara dunia F1. Bottas bergabung ke Mercedes pada tahun 2017, mengisi kursi kosong yang ditinggalkan Nico Rosberg setelah menjadi juara dunia 2016.

Mercedes sebelumnya sempat menyiapkan Esteban Ocon untuk menggantikan Bottas seandainya mengambil keputusan berbeda.

WAHYU HARIANTONO

Featured Articles

Read All

Artikel yang mungkin menarik untuk Anda

Mobil Mercedes Benz Pilihan

  • Upcoming

Updates

Artikel lainnya

New cars

Artikel lainnya

Drives

Artikel lainnya

Review

Artikel lainnya

Video

Artikel lainnya

Hot Topics

Artikel lainnya

Interview

Artikel lainnya

Modification

Artikel lainnya

Features

Artikel lainnya

Community

Artikel lainnya

Gear Up

Artikel lainnya

Artikel Mobil dari Oto

  • Berita
  • Artikel Feature
  • Road Test

Artikel Mobil dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Review
  • Artikel Feature