Bolehkah Mobil Listrik Dicuci Dengan Air? Begini Faktanya

car washing

JAKARTA, Carvaganza - Salah satu kegiatan yang pasti dilakukan oleh setiap pemilik mobil, wajib atau tidak sekalipun, adalah mencuci mobil. Kegiatan ini dilakukan untuk menjaga mobil agar tetap dalam kondisi bersih dan terawat, sekaligus biar sedap dipandang.Tapi itu tadi menjadi kegiatan yang sudah lumrah untuk pemilik atau pengguna mobil konvensional. Bagaimana untuk mobil listrik, apakah boleh dicuci juga dengan air?

Seperti kita tahu, belakangan ini kendaraan listrik mulai marak hadir di pasar otomotif Indonesia. Bisa dibilang, kendaraan listrik masih merupakan hal baru untuk masyarakat di Tanah Air, yang tentunya disertai sejumlah tanda tanya, termasuk soal mencuci mobil. Apalagi mengingat air adalah musuh besar bagi komponen elektrikal, termasuk yang dikandung pada sistem kendaraan listrik.

Sebenarnya tidak masalah mobil listirk dicuci seperti mobil biasa atau konvensional, karena kebersihan mobil tetap harus dijaga setiap saat. Tapi ada beberapa hal yang perlu diperhatikan dan dihindari saat mencuci mobil listrik. Apa saja? Berikut beberapa penjelasannya.

curi mobil Nissan Leaf

Mobil Listrik Boleh Dicuci dengan Jasa Car Wash

Mobil listrik bisa tetap aman dicuci secara rutin menggunakan jasa car wash langganan, dan kita sebagai pemilik/pengguna tidak perlu khawatir. Karena mobil listrik sudah dirancang sedemikian rupa agar tahan terhadap air. Sebelum diproduksi, mobil listrik telah melalui serangkaian tes termasuk soak test atau mobil direndam dalam genangan air yang cukup tinggi. Hal ini untuk memastikan tidak ada kebocoran di komponen mobil.

Setiap mobil listrik tentu punya karakteristiknya masing-masing. Namun bisa dipastikan bahwa semua mobil listrik sudah dirancang untuk tahan air sehingga aman untuk dicuci. Misalnya untuk bagian kolong mobil yang sering kotor akibat debu, lumpur, dan cipratan air. Baterai dan rangkaian kabel di kolong akan aman karena dilapisi bahan tahan air. Begitu juga dengan soket penyambung berbagai komponen kelistrikan yang sudah dikemas seaman mungkin.

cuci mobil car washing

Amankah Mobil Listrik Dicuci dengan Lifter?

Salah satu layanan yang kerap ditawarkan jasa cuci mobil adalah pencucian dengan mengangkat mobil menggunakan lifter atau hidrolik. Amankan cara seperti ini untuk mobil listrik? Seperti yang sudah dijelaskan, mobil listrik aman untuk dicuci sekalipun bagian kolongnya. Karena kolong mobil listrik sudah dirancang dengan komponen yang teruji dan dapat menahan air.

Sekalipun menggunakan penyemprot air bertekanan tinggi, bagian kolong yang terangkat oleh lifter akan melindungi baterai dan inverter yang bisa mengalami korsleting kalau terkena air. Rancangan mobil listrik seperti Nissan Leaf atau Kicks e-POWER tentunya sudah diperhitungkan keamanan komponennya bukan hanya saat dicuci, tapi juga saat melewati genangan setinggi 60 cm.

Mencuci mobil bagian mesin Getty Images

Hindari Semprotan Air di Engine Bay

Layaknya mencuci mobil konvensional bermesin pembakaran, mencuci mobil listrik juga sebaiknya hindari menyemprot bagian engine bay (ruang mesin). Berbahaya kalau sampai terkena air karena di dalam engine bay tersimpan berbagai komponen elektrik seperti ECU, converter, dan inverter yang sifatnya rentan terhadap air.

Meski konstruksinya sudah dilapisi dengan seal waterproof, bagian engine bay jika terlalu sering dicuci dengan air bisa merusak seal waterproof dan membuat komponen di dalamnya berembun. Membersihkan engine bay mobil listrik cukup dengan menggunakan lap microfiber dan engine degreaser. Tapi saat menggunakan degreaser jangan langsung menyemprot ke engine bay, tapi semprotkan ke permukaan lap pembersih.

mencuci mobil

Biarkan Mesin Mobil Dingin, Baru Dicuci

Satu lagi hal yang perlu diperhatikan sebelum mencuci mobil listrik, yaitu coba untuk lebih dulu membuka kap dan menyentuh mesin. Dianjurkan agar lebih baik mencuci mobil listrik saat kondisi mesin sudah dingin, bukan langsung setelah digunakan berkendara. Karena jika mobil listrik terbiasa dicuci dalam kondisi mesin masih panas, komponen bisa berkarat, renggang, dan lebih cepat rusak.

Setidaknya tunggu sekitar 15 sampai 30 menit setelah berkendara sebelum mencuci mobil listrik. Hal ini untuk memastikan bahwa kondisi mesin sudah dingin dan lebih aman untuk dicuci.

Jadi itu tadi beberapa hal yang perlu diperhatikan saat akan mencuci mobil listrik, untuk mencegah terjadi hal-hal yang tidak diinginkan. Yang pasti, mobil listrik tetap aman untuk dicuci dengan air sekalipun. Selain menjaga komponennya, mencuci mobil listrik juga akan membuat tampilannya tetap sedap dilihat setiap saat. (WAHYU HARIANTONO/EK)

Foto: ragam sumber

Pelajari lebih lanjut tentang Nissan Leaf

  • Tampak Depan Bawah Nissan Leaf
  • Tampak belakang serong Leaf
  • Tampak Depan Nissan Leaf
  • Tampak Grille Leaf
  • Lampu depan Leaf
  • lampu belakang Leaf
  • Pelek Leaf
  • Nissan Leaf Front Side View
  • Tampak depan medium Nissan Leaf
  • Nissan Leaf Front Cross Side View
Nissan Leaf
Rp 738 - 740 Juta Cicilan mulai dari : Rp 16,84 Juta

Mobil Nissan Lainnya

  • Nissan Magnite
    Nissan Magnite
  • Nissan Livina
    Nissan Livina
  • Nissan Leaf
    Nissan Leaf
  • Nissan Ariya
    Nissan Ariya
  • Nissan Kicks
    Nissan Kicks
  • Nissan Kicks e-Power
    Nissan Kicks e-Power
  • Nissan Note e-Power
    Nissan Note e-Power
  • Nissan Serena
    Nissan Serena
  • Nissan Terra
    Nissan Terra
  • Nissan X Trail
    Nissan X Trail

Don't Miss

Featured Articles

Read All

Artikel yang mungkin menarik untuk Anda

Mobil Nissan Pilihan

  • Upcoming

Pilihan mobil untuk Anda

  • MINI Countryman
    MINI Countryman
    Rp 885 Juta - 1,52 Milyar
    • Petrol
    • Hatchback
    • 1499 cc
    • Otomatis
  • MINI 3 Door
    MINI 3 Door
    Rp 885 Juta - 1,17 Milyar
    • Petrol
    • Hatchback
    • 1499 cc
    • Otomatis
  • Hyundai Ioniq 5
    Hyundai Ioniq 5
    Rp 713 - 902,4 Juta
    • Electric
    • Hatchback
    • Otomatis

Updates

Artikel lainnya

New cars

Artikel lainnya

Drives

Artikel lainnya

Review

Artikel lainnya

Video

Artikel lainnya

Hot Topics

Artikel lainnya

Interview

Artikel lainnya

Modification

Artikel lainnya

Features

Artikel lainnya

Community

Artikel lainnya

Gear Up

Artikel lainnya

Artikel Mobil dari Oto

  • Berita
  • Artikel Feature
  • Road Test

Artikel Mobil dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Review
  • Artikel Feature